[~] Special Chapter ; Last

130 17 0
                                    

***

Waktu memang begitu cepat berlalu. Sekarang ini Rivalda beserta teman-teman seangkatannya sudah berada di penghujung masa putih abu-abu.

Tahun lalu, Aldo kalah satu suara dari Devan. Sehingga, Devan lah yang menjadi ketua OSIS di angkatannya. Sementara, Aldo menjadi Ketua I.

Juga, hubungan Aldo dengan Alya sudah berakhir. Walaupun putus dengan baik-baik, awalnya kecanggungan jelas terasa di antara mereka, bahkan berdampak kepada teman-teman sekelasnya. Beruntung, saat kenaikan kelas ini mereka sudah kembali seperti semula.

Rio dan Raisya sudah tidak sedekat dulu lagi. Si aneh Nandito malah tengah gencar melakukan pdkt dengan Andini, teman seangkatannya dari MIPA-6. Azmi si ustad kelas jadi banyak iktikaf di masjid sekolah tanpa memikirkan kisah asmara, tidak seperti teman-temannya yang lain. Catur sekarang sedang menjalin kasih dengan Shasya. Ya, Shasya yang dulu pernah berpacaran dengan Devan itu. Rendra, si ganteng memang masih menjalin hubungan dengan Elvia namun jadi agak merenggang.

Setidaknya, hanya ada tiga hal yang tidak pernah berubah di kehidupan Rivalda. Pertama, Rivalda masih menyukai oreo. Kedua, hubungannya dengan Irsyad yang monoton. Dan yang terakhir, Farika dan Farhan yang masih backstreet dalam menjalin hubungan.

Oh, tidak menjalin hubungan sih. Tepatnya masih saling chat tanpa kepastian yang jelas.

***

Hari ini, ada kegiatan tahunan yakni campus fair yang digelar oleh ikatan alumni-alumni dari sekolah Rivalda yang kini telah menjadi mahasiswa di sejumlah PTN ternama.

Untuk anak kelas unggulan seperti teman-teman Rivalda --dengan dirinya tentunya-- antusias dengan acara ini. Tadi, saat acara berlangsung Rivalda bergelombol dengan Farika, Raisya, Zeevana, serta seluruh teman laki-laki di kelasnya berkeliling ke stan-stan PTN bersama.

Satu hal yang masih mengganjal di pikiran Rivalda saat ini.

Kira-kira, Irsyad ingin meneruskan kuliah kemana?

Kalau Rivalda sendiri sih jelas, ia ingin kuliah di UGM. Irsyad pasti sudah tahu ini, lantaran Rivalda sering membahasnya. Terakhir, saat membahas itu, Rivalda sekalian bertanya kepada Irsyad. Namun, kepastian Irsyad masih belum ia dapatkan.

"Kak, tau kan aku pengin kuliah di UGM?" tanya Rivalda memastikan. Ya dengan panggilan 'kak' kesayangan.

Rivalda yang memang lebih muda satu tahun dari Irsyad ingin memberi kesan kalau dirinya lebih muda, sehingga memanggil Irsyad dengan 'kak' selama berpacaran sejauh ini.

Irsyad hanya mengangguk kecil. Ya, cowok ini masih irit bicara.

"Kalau kamu, pengin kuliah dimana?"

Irsyad lantas tersenyum penuh arti. Membuat Rivalda penasaran setengah mati.

"Rahasia."

"Ih, kok gitu. Kamu gak mau sama aku di UGM?"

Dan jawaban yang diberikan Irsyad hanyalah sebuah senyuman.

***

Pertanyaan Rivalda akhirnya akan terjawab. Tadi setelah acara campus fair berakhir, Rio si ketua kelas 2 periode sempat menginteruksi teman-teman sekelasnya untuk berkumpul dahulu di dalam kelas.

[oreo & sepucuk surat]✔️Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang