21. orang baru.

36 6 0
                                    

Happy Reading.

.
.
.
.

Kini dirumah rima sedang banyak orang, keluarga angkat rima pun semuanya datang, dari anak lita yang pertama dengan istri dan anaknya, setelah itu disusul oleh anak lita kedua, ketiga, dan keempat. Dan sepupu-sepupu keluarga alvin lainnya pun datang untuk membantu acara syukuran akan rumah yang baru rima tempati. Keluarga alvin pun ikut serta dalam membantu.

Dan ditambah lagi diana, bian dan anak-anaknya berada di rumah rima.

Di bagian ibu ibu pastinya memasak untuk acara syukuran besok, kalau laki laki bagian menaru naru dekor yang perlu di gunakan, dan kalau anak anak serta remaja sebagian bermain main di dalam rumah rima yang luas, lalu sebagiannya lagi ada yang bermain musik, bernyanyi dan menari nari. Ada juga yang membuat lelucon , dan lawakan yang di sertai gelak tawa dari semua orang di rumah rima.

"fina" panggil diana yang sedang memotong sayur sayuran.

"iya mbak"

"aku dari tadi enggak lihat si alvin, kemana dia? Emang gak tau kalau rima ada acara ya?"tanya diana sambil melihat lihat kearah rombongan laki laki ngumpul.
"abang ada operasi mbak, dari semalem belum pulang dianya. Fina udah kasih tahu kalau rima ada acara. Katanya sih kalau selesai operasi nanti bakalan kesini, mbak" tutur fina yang mencetak cetak kue kering.

"kirain enggak dateng" ujar diana, lalu melihat rima berjalan kearah dapur dengan senyuman ramah.

"fin, makan dulu gih. Sekalian bilangin yang diluar ya" suruh rima.

"makan? Ini aja belum selesai sayangku"bingung diana menunjukkan sayuran dan bumbu masakan berada didekatnya.

"aku udah mesen makanan kalau untuk makan siang di, soalnya takut belum jadi makanannya untuk dimakan sekarang" ujar rima yang kebetulan jam pukul 12 siang waktunya jam makan siang.

"kok kamu bengong sih, gih sana. bilangin yang lain buat untuk makan dulu" fina pun langsung beranjak berdiri dari sana memanggil yang lain untuk makan siang, dan rima menggantikan posisi fina yang mencetak cetak kue kering buat camilan.

"rim enggak apa apa kan kalau fatima tinggal disini beberapa hari?" tanya diana, fatima itu adik perempuan bian yang memiliki sedikit kelainan jiwa,karena depresi di perkosa ketika di malaysia. Tadi ketika diana sampai bian pun pamit untuk menjemput adiknya sendirian di apartemen miliknya.

"kalau aku enggak masalah di..... Tapikan, fatima tu tak boleh sembuh ke?"tanya rima sedikit menggunakan bahasa melayu.

"entahlah, sudah 6 bulan pengobatan syukur alhamdulillah sedikit banyak berubah lah, tak melamun lagi, tak takut lagi dengan lelaki. Tapi, emosi dia belum bisa dikontrol lah" jawab diana.

"maaf ni nak diana, fatima itu kenapa ya? Kalau tante boleh tahu, sebab tante lihat tadi tidak seperti layaknya orang sakit" tanya afwah sopan supaya tak menyakiti hati diana.

"iya tante, kalau dilihat dari fisik ,fatima memang kelihatan tidak apa apa. Tapi kalau dari batin, dia tertekan, bisa di bilang kelainan jiwa"lirih diana.

"maksudnya diana apa? tante gak paham"tanya afwah.

"dulu fatima anak yang baik, polos, nurut semua yang bian omongin kedia. Ketika 2 hari gak pulang bian kira awalnya dia main kerumah kawan kawannya, enggak tau nya fatima tidak main. Jadi bian mencari dimana keberadaan fatima. Sekitar 4 hari kemudian fatima di temukan dengan kondisi enggak pakek baju/telanjang bulat, menangis,dan luka lebam di seluruh tubuh. Ketika bian cari tahu, tidak taunya temannya fatima yang memperkosanya dan menyekapnya di dalam rumahnya sendiri. Jadi sekarang kondisi fatima emang kalau dilihat saja dia sehat, tapi tidak dengan batin, atau tingkah lakunya. Fatima suka berprilaku kayak selayaknya anak kecil" jelas diana.

Ku Bahagia Karnanya. (TAMAT)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang