Rabu 16 Desember 1981
Kesadaran perlahan kembali padanya. Dia merasa seperti sudah lama tertidur. Sirius mengerjap dan membuka matanya, mengerang pelan, dan mendapati dirinya berada di ruangan yang familiar. Dia kesakitan, namun itu tidak menghentikannya untuk mencoba duduk. Mungkin dia seharusnya tidak mencoba bergerak tapi Sirius tidak peduli. Dia merasa siap dan gelisah, meskipun sebagian dirinya menyadari bahwa dia bahkan seharusnya tidak hidup.
Dia tahu di mana dia berada. Dia berada di Hospital Wing Hogwarts. Bagaimana dia sampai di sana dia tidak tahu, karena hal terakhir yang dia ingat adalah ledakan di belakangnya yang seharusnya membunuhnya. Dia mengerutkan kening. Bagaimana dia bisa selamat? Kecuali seluruh pengalamannya pada 1981 adalah mimpi... "Tidak, ini bukan mimpi. Semuanya nyata."
Suara tenang berbicara di sebelah kirinya. "Senang melihatmu sadar, temanku."
Sirius menoleh dan matanya menatap Albus Dumbledore. "Aku merasa tubuhku telah melalui banyak hal." Dia mencoba mengingat apa yang terjadi sebelum ledakan. Bayangan-bayangan melintas di benaknya ketika dia berbicara
Kepala Sekolah terkekeh. "Ya, memang."
"Oh." Ingatan-ingatan jelas melintas di benaknya ketika peristiwa-peristiwa sebelumnya menjadi lebih jernih. Dia ingat Voldemort, mengingat wajah seperti ular yang menggeram padanya setelah dia membakarnya. Namun apa yang terjadi setelah itu pikirannya benar-benar kosong. Dia tahu Voldemort mengarahkan kutukan padanya dan Sirius merunduk... Kutukan itu menabrak dinding di belakangnya yang menyebabkan ledakan... "Apakah dia meledakkan rumah itu?"
"Cukup tidak sengaja aku yakin," Dumbledore terkekeh. "Yang meledak adalah benda ayahku dulu. Benda itu memiliki zat peledak sihir langka di dalamnya. Kerusakan pada benda itu akan menyebabkannya meledak dalam bentuk bola api. Dilihat dari tempat aku menemukanmu, ledakan itu ada di belakangmu. Aku melihat Voldemort meleleh dan terbakar... Kuduga kau membakarnya lebih dulu?"
"Kejadian itu mendadak ketika dia berusaha mencekikku," jawab Sirius. "Dan dia tahu aku dari masa depan..." Meskipun Kepala Sekolah mengonfirmasi bahwa Voldemort telah meleleh dan terbakar, Sirius hanya bisa berasumsi bahwa Pangeran Kegelapan juga selamat. "Apakah dia selamat dari ledakan itu juga?"
"Rohnya selamat namun tubuhnya hancur. Dia melarikan diri saat aku menghentikannya untuk mencoba merasukimu. Dia bersumpah membalas dendam padamu dan mengatakan kau menjelajah waktu," jelas Dumbledore.
Sirius meringis. "Setidaknya aku mengalihkan perhatiannya dari Harry. Aku ingin dia fokus padaku. Bagaimana aku bisa selamat dari ledakan? Aku lebih dekat dengan ledakan itu daripada Voldemort. Terus terang, jika tubuhnya terkoyak, mengapa aku tidak? Aku seharusnya mati. Sungguh-sungguh mati."
"Sekarang kebertahanan hidupmu menarik... Ketika aku tiba di Godric's Hollow, aku menemukan rumah itu hampir hancur tapi kau tidak sadarkan diri di bawah puing-puing dengan perisai sihir yang melindungimu."
KAMU SEDANG MEMBACA
Twisting Time | ✔
FanfictionSirius Black tidak mati ketika dia jatuh melalui selubung, sebagai gantinya dia diberi kesempatan kedua, bangun sebagai dirinya yang berusia 21 tahun, seminggu sebelum Halloween 1981. Berbekal dengan pengetahuan tentang masa depan, Sirius berjuang u...