Jam pelajaran terakhir, Guru yang mengisi kelas 11 IPA-3 tidak masuk ke kelas. Surga dunia bagi mereka yang mendapatkan jam kosong di akhir pelajaran yang sering mengantuk saat mendengarkan guru menjelaskan di depan. Bukan hanya kelas 11 IPA-3 saja sebenarnya yang tidak belajar saat jam kosong saat ini, tapi kelas lain pun sama-sama tidak belajar. Karena, semua guru hari ini rapat di Aula depan sekolah.
Jadilah, kelas yang tampak hening ketika pelajaran sejarah ini, sekarang berubah heboh seperti di pasar. Tidak ada yang tidak bisa duduk di bangkunya masing-masing ketika jamkos.
Semuanya asyik dengan kegiatannya masing-masing, ada yang menjadi Band dadakan, kontes catwalk ala Miss Indonesia dadakan, nobar bersama, Ghibahin mantan pacar, promosi olshop baru, bikin Vlog, main Game, stalking sosmed gebetan, tidur dengan tenang di mejanya tanpa terganggu sama sekali dengan kebisingan di kelasnya yang campur aduk itu, ada juga yang sibuk nulis cerita di ponselnya seperti author. Yang nulis di pojokan kelas sendirian, buat lanjut kisah cerita Sinyal 2G Gista.
"... Hidupku tanpamu takkan pernah terisi sepenuhnya karena kau ... separuhku.
Berbagi suka-duka saling mengisi dan menyempurnakan karena kau ... Separuhku ... 🎤🎶"
"... Oh iya, guys. Apa kalian suka dengan Vlog gue yang sebelumnya? Vlog itu gue persembahin buat kalian yang lagi jomblo, jadi jomblo itu jangan berkecil hati. Cuek aja shayyy kayak gue, mending jomblo bebas ngapa-ngapain yee kan ... 📹"
"Omega ... Oppa luvyu Oppa, huaaaa pacar gue ganteng banget sumpah ... 💻"
"Lo jalannya yang bener dong, masa catwalk jalan lo kayak orang abis sunatan ..."
"Lah, mantan pacar gue balikan lagi sama mantannya coba. Gue tau itu, dari mantan gue yang juga mantannya mantan gue itu."
"Kalau kalian beli lebih dari 150 ribu, maka kalian nggak di kenakan biaya ongkir. Alias gratis ongkir, sist. Jadi, kalau mau beli apa-apa sekarang ada di aplikasi Shoppo yang jualnya itu Makevahcakeup."
Seperti itulah, kepingan ucapan mereka yang author tangkap saat ramainya di jam kosong.
Jika, Bara memilih bermain Game di ponselnya saat jam kosong kali ini. Beda halnya dengan Gista yang memilih mencorat-coret whiteboard dengan spidol hitam di depan kelas sendirian. Gadis itu, tak tahu mau melakukan apa saat jam kosong. Biasanya ia suka wefie bareng Lili atau baca cerita di aplikasi baca dan nulis online, tapi sekarang Lili sedang asyik nonton drakor bersama temannya yang lain. Dan, Gista juga lagi bosan untuk baca cerita.
KAMU SEDANG MEMBACA
Sinyal 2G Gista ✓ [Belum Revisi]
Teen FictionGista Rajani Alveera, namanya. Cewek polos yang nggak pernah pacaran karena takut dicium trus hamil. Cewek yang suka manggut-manggut nggak ngerti kalau di suruh ini-itu, tetapi tetap dilakuin. Cewek yang selalu kepo dengan apa yang diucapkan orang y...