Telaga beriak, penghuninya kocar-kacir.
Berlayar mungkin untuk terakhir kali.
Diri ini tidak akan bisa lagi mempertahankan perahu berukir namaku dengan margamu.Burung gereja mengantar mengangkasa.
Putih, bersih, indah.
Sepasang cakar kecil mengelus samudra.
Biru, jernih, cemerlang.Laut dan merelakan,
dua kekasih yang tak akan berpisah.
Jika memang rindu harus pupus di sini,
aku saja yang rasakan semua. Kamu jangan.Aku berubah buih
di arus yang salah.
Aku meringkik pelik
-menjemput akhir.
KAMU SEDANG MEMBACA
KLM #3: Muara | ✔
PoetryMUARA (n.) Tempat berakhirnya aliran sungai di laut, danau, atau sungai lain. Kita, dengan segelintir rasa ragu, kembali mempertemukan dua hati yang sempat saling tak acuh. "Terima kasih sudah kembali." Kamu membimbing aku duduk bersisian. Menatap t...