New Semester!

869 132 11
                                    

¡ Warning !
! Chapter ini mengandung spoiler manga ¡

Libur telah berakhir, (Name) menghabiskan sisa waktu liburannya dengan membaca buku pelajaran dan bermain dengan Verrier.

Dan sampai akhir liburan Lied tidak pernah mengontak atau bertemu dengan (Name) sekali pun semenjak setelah acara pergi ke Walter Park karena ia bingung bagaimana cara mengajak (Name) untuk pergi berdua, apalagi melalui ponsel, biasanya ia mengajak (Name) secara spontan di real life.

Yang biasanya mengajak pergi melalui ponsel ya (Name), Lied tidak pernah sekali pun menge-chat (Name) untuk mengajaknya pergi bermain atau jalan-jalan.

Mari lupakan hal itu, mungkin nanti Lied akan mendapatkan kesempatan lain.

Pagi yang cerah seperti biasanya, (Name) menjalani rutinitas paginya dan bersiap-siap untuk pergi ke sekolah Babyls di semester baru ini.

Tidak ada yang spesial pagi ini, hanya ada hari yang tenang seperti biasanya ... yah tetapi hanya dirumahnya saja, gak tau disekolah.

"Verrier pergi ke tempat dia, ya? Baiklah."

Seperti biasa, (Name) berangkat menuju Babyls bersama Iruma and the gang, mereka saling sapa terlebih dahulu sebelum kemudian berjalan menuju sekolah sembari berbincang ria.

Namun hari ini ada yang berbeda ketika mereka datang di Babyls, segerombolan murid yang melihat keberadaan keempat orang itu mulai mengerubungi mereka berempat karena insiden di Walter Park membuat mereka tambah terkenal dan mulai dikagumi oleh anak kelas lain.

Ada yang sedang menfangirl Azz, ada yang sedang menfanboy (Name), ada yang memuji Iruma, ada yang bertanya tentang Royal One dan lain sebagainya.

"De javù," gumam (Name) pelan sembari menarik pakaian Iruma dengan wajah pucat.

"Iruma-sama! Mari kita cepat pergi ke dalam kelas!" Seru Azz sembari meraih Iruma.

"Iya! Aku yakin kalau yang lain pasti sudah ada di dalam kelas ...." Iruma yang melihat Jazz, Lied, Goemon, Eliza, Camui serta Sabnock yang sedang berpose dengan pede di depan kerumunan murid seketika spechless.

"Uh, apa mereka sekarang sedang roleplay menjadi model?" komentar (Name) seketika menatap mereka datar. Perubahan karakternya sangat cepat.

"A-apa ...?"

"Kelihatannya menyenangkan!" ucap Clara semangat.

"Sumpah deh, kalian lagi ngapain?" tanya (Name) keheranan.

"Kenapa kau bertanya? Tentu saja ini Fanservice." Lied membalas ucapan (Name) sembari berganti pose dengan wajah sombongnya. "Kami sudah dimintai untuk foto dan tanda tangan pagi ini! Ini luar biasa~" Lelaki itu mengibaskan tangannya.

"Kita ini harus memenuhi ekspetasi mereka." Jazz menambahi perkataan Lied.

"Sekarang kalian mulai menjadi sombong, ya." Azz berkomentar dengan wajah datar.

Salah satu murid yang baru melihat keberadaan Iruma seketika berseru dan berkata kalau itu berarti semua murid di kelas abnormal telah berkumpul semua.

Lied berkata kalau ini semua berkat insiden di Walter Park sehingga membuat mereka semakin terkenal, dan Jazz membalas kalau mereka juga dapat belajar di Royal One, dimana kelas ini adalah kelas yang dipakai oleh Raja Iblis untuk belajar.

"Tapi kalau dipikir pikir bukankah Royal One adalah kelas yang tepat untuk kita? Maksudku karna kita juga mendapatkan pekerjaan rumah dua kali lipat dari satu-satunya penguasa kegelapan yang sinting-"

A Half || [Mairimashita! Iruma-kun x Reader]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang