Hari Raya yang ditunggu pun tiba, Hari Raya yang pastinya terasa lebih spesial karena ini adalah kali pertama lagi Teddy mempunyai istri.
Dan pastinya suasananya akan sangat berbeda dengan Hari Raya sebelumnya. Adel tiba dirumah mertuanya bersama sang suami setelah kembali dari Hambalang, menemani Menteri Pertahanan dan istrinya Shalat.
Hal pertama yang mereka lakukan pastinya tradisi bermaafan dengan keluarga inti dan sungkem dengan orangtua Teddy.
Hari ini Adel nampak anggun dengan gaun putih yang senada dengan kemeja putih yang Teddy kenakan hari ini.
" Adel ternyata aslinya cantik yaa, tante baru lihat pertama kali. Kemarin pas acara nikahan gabisa pulang karena om masih di Malaysia berobat " tante tertua Teddy dari sang Ibu nampak memperhatikan Adel dari atas sampai bawah.
" Menantu siapa dulu ini, ga salahkan aku pilih mantu " kata Tari yang duduk dikursi, sementara Adel hanya tersenyum sembari berdiri dibelakang mertuanya.
" Kamu lagi sibuk apa sayang ? Maaf ya, tante ni kudet karena kelamaan diluar "
" Bisa aja tante, aku masih jadi budak corporate di tempat mamaku kok "
" Budan Corporate apanya tante, tante Sisil tau ga ? Kak Adel ini uda jadi Wakil Presiden Direktur.. " kata Tiffany yang juga ada disana
" Hebat banget dong, umurmu baru 20an kan kalau ga salah ? Pinter ya berarti "
" Iya tante.. kerjanya sesuai bidang aja makanya bisa menjalankan dengan baik"
" Kalo gitu suatu saat nanti perusahaan Papa kamu juga harus pegang loh del, karena nanti Teddy kan baru boleh ikut campur kalau sudah pensiun " sambung Widjaja
" Papa, istri orang jangan dikasih kerjaan. Itu kasian kerjaan dia udah banyak " kata Tisya
" Ya gapapa dong kalo sanggup kak, biar Tiffany ga pusing sendirian. "
" Liat nanti kalau diizinin Mas Teddy " balas Adel dengan jawaban diplomatis.
Sementara Teddy sedang asik mengobrol dengan sepupunya yang seumuran dengannya, syukur tahun ini pusat pertanyaannya bukan dia lagi karena dia sudah menikah. Sesekali dia melirik Adel yang setia dibelakang sang Bunda menanggapi para tetua
" Parah banget lu kak, itu kasian Kak Adel pasti jadi trending " ucap salah satu sepupu Teddy yang bernama Diko
" Biarin aja Dik, Adel pasti bisa jawabin semua. Gw agak tenang kalo dia bisa handle " jawab Teddy
" Iya tahun lalu kan masih elo yang begitu, sampe ditanya terus kapan nikah " balas Fina, sepupu perempuan Teddy.
" Tapi gw akuin yang ini dibanding Nadya jauh sih, attitudenya bagus. Yang paling bagus lagi dia kasih THR gw cuy " kata Diko
" Hah serius ? Lu malak istri gw ya " kata Teddy
" Kaga mas, tadi pas lu naik ke atas kan bocil bocil pada samperin dia, anak anak kakak lu si Amanda sana Arka, gw ikutan dong. Eh dia kasih.. "
KAMU SEDANG MEMBACA
Our Love : When The Star Meets The Sky
FanfictionKisah fiksi mengenai kehidupan pernikahan seorang Mayor Teddy, Abdi Negara. Yang menikahi seseorang demi memenuhi keinginan keluarganya dan meneruskan hidup. Tapi, bagaimana kalau bayangan masa lalu berada disekeliling mereka ? Mayor Teddy Indra Wij...