Key terbaring dari tempat tidurnya, sebenarnya dia ingin pergi sekolah namun dira melarangnya. Dan sekarang dia hanya diam dikamar, dengan tubuh yang lesu, bangun dari tempat tidur saja rasanya tidak kuat.
"Dek, gue kekampus yahh, ada bi minah kok lo tenang aja" ucap kevin diambang pintu
"Abang pulang jam berapa ?" Tanya key
Kevin berjalan mendekat lalu duduk dipinggir kasur "Harusnya jam 3 udah pulang, cuma banyak urusan yg harus gue kerjain hari ini"
"Jahat lo !"
"Ya mau gimana lagi, nanti jam 3 gue pulang dulu dehh tapi gue pergi lagi, gak papa yahh "
"Serah"
Kevin mengusap kepala sepupu kesayangannya lalu mengecup keningnya "lo cepet sembuh, gak seru kalo lo sakit" ucapnya lalu berjalan keluar dari kamar key
"Ohh ya, tadi mamah udah bilang kok sama karell kalo lo gak masuk sekolah jadi dia gak perlu jemput kesini" ucap kevin
"Terus gimana ?"
"Gimana apanya ?"
"Yaa dianya ?"
"Yaa nggak papa"
"Yaudahh, sana pergi !"
Kevin tertawa melihat key yang kesal karenanya " dia bilang pulang sekolah dia bakal langsung kesini"
"Jadi......."
"Apa ?"
"Kontrol wajahh lo ! Jangan sampe keliatan jelek, nanti kalo dia ilfeel terus batalin perjodohannya gimana ?"
"ABANGGGGGG !!!!!"
Key berteriak disisa tenaganya, selalu saja kevin menggodanya. Namun, ada rasa bahagia saat kevin mengatakan hal itu, key mengambil ponselnya, melihat aplikasi chattingnya, dan ternyata ada pesan masuk disana
Anyaaaaaaaa
Key, tahu gak ?
Apa ?
Sekarang anya makin deket sama given
Terus ?
Anya senneng, menurut key gimana ?
Gue sihhh yess
Ihhh key ! Masa jawab nya gitu aja !
Kayak anang hermansyah aja !😑Iyahh anya, kalo lo ngerasa nyaman,
Dan menurut lo given itu baik buat lo,
yaudah jalani aja.Hmmm😊
Nanti anya cerita lagi disekolahGue gak masuk
Lohh kenapa ?
Gue sakit
Kenapa bisa ?
Gue keujanan kemarin jadi demam
Kenapa key ujan ujannan coba
Tapi cepet sembuhh yah key gak seru
Kalo disekolah cuma bertigaIyaahh makasihh anyaa
Anya sekolah dulu
😘😘😘
Key berniat untuk mengirimkan pesan pada karell, namun dia ragu. Karell sudah mengetahui bahwa dirinya sedang sakit, pasti dia akan menghubunginya. Namun, kenapa belum ada pesan atau telpon darinya ? Apa dia sedang sibuk ? Apakah karena waktu memang masih terlalu pagi ?
KAMU SEDANG MEMBACA
Keyla [COMPLETED]
Teen Fiction[BELUM DI REVISI] Berkisah tentang kehidupan bahagia Keyla Yang tak pernah ia duga kebenarannya. Kisah ini panjang, Kisah terindah dalam hidup Keyla yang membawanya pada suatu titik, titik dimana Keyla kehilangan tujuan hidupnya. Kisah ini tak rumit...