Untukmu lelaki yang akan ku pilih.
.
Memilihmu bukanlah hal mudah untukku , sebelum engkau datang banyak kumbang jantan datang menawarkan madu yang menyegarkan..
Madu yang ku lihat begitu manis , namun sayang aku tak suka yang terlalu manis diawal hingga akhirnya meninggalkan kepahitan kemudian
.
Memilihmu adalah bagian istikharah cinta terpanjangku , sebab denganmu kelak aku akan mengarungi lautan kehidupan , namapun laut pasti ada ombak besar atau karang yang tajam , maka dari itu aku memilihmu untuk menjadi nahkoda ku adam , hingga nanti perahu kehidupan ini akan sampai diujung pulau yang bernama syurga dan kapal kita akan berhenti tepat disana , dan aku yakin engkau akan membawa ku merasakan kebesaranNYA ..
.
Memilihmu adalah ujian terbesarku , ketika aku dihadapkan dengan mereka yang mapan , berkecukupan , dan mempunyai jabatan, sedangkan engkau lelaki sederhana yang beriman , mungkin mereka akan banyak bertanya kenapa aku memilihmu . Jawabku sederhana , bagiku tidak ada mahar terindah dari seorang lelaki selain keimanan dan ketaatannya kepada Tuhan.
.
Memilihmu adalah kepasrahan terpasrahku kepada Allah , aku tidak tau apa alasan terbesarku memilihmu , sungguh jikalah harta dunia yang kucari darimu mungkin sedikit yang akan ku dapatkan , Ada banyak kemampuan mereka yang mungkin kau tak mampu menyerupainya , namun mereka pun tak memiliki apa yang kau memiliki , yaitu kau punya cinta yang beralasakan karenaNya , dan aku yakin dengan memilihmu Dia dan syurga akan semakin dekat..
.
Untukmu yang akan kupilih , percayalah ada air mata cinta yang ku jatuhkan disujud terakhir ,
Meminta padaNya sebuah kebaikan diantara kita , jika memang kau adalah penggenap imanku dan aku baik untukmu semoga sampai nanti syurga akan menanti kita .
.
Namun jika bukan , percayalah mengenalmu adalah bagian terindahku untuk belajar menerima ketetapan Tuhan dengan sebuah keikhlasan .
.
Dariku ,
Perempuan yang memilihmu
KAMU SEDANG MEMBACA
Aksara Rindu dan Cinta dalam do'a
Teen FictionAksaraku memang tak indah Hanya susunan bait-bait kerinduan Do'a itu adalah jembatan penghubung.. Segala sesuatu yang jauh tak tersentuh dapat terpeluk dengan utuh.. Keinginan yang berseberangan dapat bersatu dengan penuh keyakinan.. Jarak bukan sua...