Setelah acara perpisahan telah selesai, keluarga Adam langsung menemui keluarganya Aisyah untuk membicarakan tanggal pernikahan.
Di pagi hari yang cerah, Keluarga Adam berkunjung ke rumah Aisyah.
"Assalamualaikum. "Ucap Bapak nya Adam.
"Waalaikum salam. Eh, silahkan
masuk. "Abi Yunus mempersilahkan keluarga Adam untuk masuk ke rumah."Iya terima kasih."Keluarga Adam masuk ke dalam rumah dan duduk di sofa.
"Biar saya panggilkan Aisyah terlebih dahulu. "Ucap Abi Yunus dan masuk ke dalam kamar Aisyah dan Gisel.
"Aisyah, Keluarga Adam sudah datang. Kamu ke depan ya."Ucap Abi Yunus saat sudah sampai di kamar Aisyah dan Gisel.
"Iya Abi. Aisyah akan pergi ke depan
kok. "Ucap Aisyah.Kemudian, Abi Yunus kembali ke ruang tamu bersama Umi Wina yang membawa nampan berisi makanan ringan dan teh manis hangat.
Aisyah yang duduk di tempat tidurnya sambil menyiapkan hati untuk bertemu dengan calon suami nya di ruang tamu.
Gisel yang muncul dari kamar mandi langsung menghampiri Aisyah dan langsung duduk di samping Aisyah .
Gisel mengusap tangan Aisyah dan memberikan semangat pada Aisyah.
"Kita langsung ke depan ya ."Ajak Gisel.
"Iya ayo. "Aisyah menyetujui ajakan Gisel untuk pergi ke ruang tamu untuk menemui Adam.
Aisyah dan Gisel langsung pergi ke ruang tamu. Mereka berdua duduk di kursi yang berada di depan Adam dan keluarga nya.
"Nah, sekarang kan Aisyah udah ada, jadi langsung saja kita tentukan waktu yang tepat untuk bisa melaksanakan akad nikah dan resepsi pernikahan ."Ucap Bapak nya Adam.
"Ya saya setuju dengan usulan pak
Kahfi. "Ucap Abi Yunus yang begitu antusias dan bersemangat ."Bagaimana jika acaranya dilaksanakan bulan depan aja ya. "Usul Bu Lidia ibu dari Adam.
"Iya saya setuju dengan usulan istri saya. Lebih cepat lebih baik ."Ucap Pak Kahfi.
"Kalo nak Adam bagaimana? "Tanya Umi Wina pada Adam.
"Kalo saya sih gimana Aisyah ."Ucap Adam sambil melirik Aisyah.
"Gimana? Nak Aisyah setuju? "Ucap Bu Lidia.
"Kalo saya gimana Abi aja deh ."Ucap Aisyah sambil menundukkan kepalanya.
"Ya sudah berarti kita semua sepakat ya. Pernikahan antara Aisyah dan Adam akan menikah bulan depan aja ya ."Ucap Abi Yunus.
"Sekarang kita tentukan tanggal pernikahan Aisyah dan Adam. "Ucap Bu Lidia yang sangat bersemangat.
"Bagaimana kalau kalian berdua menikah tanggal satu saja. "Umi Wina menyampaikan ide nya.
"Saya setuju dengan usulan Ibu
Wina. "Ucap Bu Lidia yang begitu antusias dan bersemangat ."Bagaimana semuanya setuju dengan ide Istri saya kan? "Ucap Abi Yunus sambil mengedarkan pandangan nya ke semua orang yang ada di hadapannya .
Semua orang yang ada di ruang tamu menganggukkan kepalanya bertanda setuju dengan usulan Umi Wina.
"Gisel setuju banget sama usulan Umi Wina. Lebih cepat kan lebih baik. "Ucap Gisel yang tidak kalah semangatnya.
"Syukur lah ya kalo semua nya setuju. Berarti kita tinggal menyiapkan perlengkapan untuk pernikahan Aisyah dan Adam. "Ucap Pak Kahfi.
Akhirnya waktu penikahan antara Aisyah dan Adam sudah ditentukan.Setelah itu keluarga Adam langsung pulang ke rumah nya.
Pernikahan antara Aisyah dan Adam akan dilaksanakan satu bulan lagi. Itu artinya Aisyah harus mempersiapkan dirinya sendiri untuk menjadi seorang istri. Meskipun sejujurnya Aisyah belum siap menjadi seorang istri yang baik dan sholehah.
KAMU SEDANG MEMBACA
Mengejar Cinta Aisyah
Teen Fictionketika seorang pria yang bernama Bryan mencintai seorang wanita bernama Aisya. Akankah mereka bersatu?