Hari berganti hari, bulan berganti bulan, bahkan tahun telah berganti tahun. Empat tahun sudah berlalu. Sonia dan key sudah kuliah semester akhir. Jangan kaget mereka telah semester akhir dengan jangka waktu dua tahun karena kepintaran yang mereka miliki. Tinggal mengumpulkan proposal mereka dan mendengar hasil apakah mereka bisa wisuda atau tidak. Sedangkan keyvin menjadi seorang ceo di perusahaan keluarganya, alvin mewujudkan impiannya menjadi seorang dokter ahli bedah. Sedangkan vano menjadi seorang seniman terkenal yang karya-karyanya telah dikenal oleh seluruh asia dan akan dipamerkan di pasar internasional. sangat mengejutkan bukan, vano si bar-bar bisa menjadi orang yang sukses.
Kehidupan mereka semua telah berubah menjadi lebih baik. Walaupun key masih didatangi oleh para hantu yang selalu meminta bantuannya. Keyvin tak sedingin seperti dulu, keyvin dan key telah resmi bertunangan dan akan melangsungkan pernikan mereka setelah key wisuda. Alvin dan sonia pun memutuskan menjalin hubungan yang serius, dan akan melangsungkan pertunangan mereka setelah sonia wisudah seperti key dan keyvin.
Bahkan vano telah membuang jauh-jauh semua sifat bar-bar semasa sekolah dulu. Dia pun telah menemukan pendamping hidup yang sesuai dengan penilaiannya.
Jangan lupa soal azzam. Azzam sekarang telah berumur empat tahun dengan wajah yang sangat tampan. Dia telah diangkat menjadi anak oleh key dan keyvin walaupun mereka bedua belum menikah tetapi mereka sudah memutuskan hal ini." halo kak evin, aku senang banget proposal ku di terima. Berarti aku sebentar lagi akan wisuda." Key menelfon keyvin.
"Alhamdulilah. Aku juga senang dengarnya. Kalau gitu kamu langsung ke kantor ku sekarang ya. Aku akan suruh seseorang menjemputmu." Balas keyvin.
"Oky, aku tunggu." Key sangat senang karena proposalnya adalah diterima dan dia akan wisuda sebentar lagi dan tak lama lagi diam bakal menikah dengan keyvin.
Pernikahan satu kata yang sangat ditunggu-tunggu oleh key dan keyvin. Karena setelah menikah mereka tak perlu takut untuk saling menyentuh karena tak ada yang melarang mereka. Keyvin tak sabar untuk menikahi key dia berjanji untuk membahagiakan key dan azzam.
Tak berselang lama, sebuah mobil berhenti di depan key yang sedang menunggu jemputan di halte depan kampusnya. Dia segera menaiki mobil itu dan pergi menuju kantor Keyvin. Sesampainya di depan kantor keyvin, key langsung berjalan memasuki kantor dan menaiki lift menuju ruangan Keyvin. Key tak perlu susah-susah untuk lapor di meja resepsionis karena semua karyawan di kantor keyvin sudah mengenal siapa key. Sepanjang perjalanan menuju ruangan keyvin, key disambut hangat oleh semua karyawan keyvin.
"Siang sayang." Ucap key, sekarang key tak malu-malu lagi memangggil keyvin sedang sebutan sayang.
"Siang juga sayang, sini aku mau ngomong." Key duduk di atas pangkuan keyvin. Dengan sebelah tangan keyvin memeluknya dan sebelahnya lagi mengelus rambut key.
"Kenapa?" Tanya key.
"Selamat ya udah mau wisuda." Ucap keyvin.
"Sebentar lagi kita bakak nikah ya kak?" Tanya key sambil mengelus wajah keyvin.
"Apa kamu punya cita-cita?" Tanya keyvin seperti orang bodoh.
"Semua orang punya cita-cita kak, aku pun juga." Balas key sambil terkekeh.
"Emm maksudku, kamu mau mewujudkan cita-citamu itu?" Tanya keyvin.
"Sebenarnya aku mau banget kak. Tapi, kayaknya nggak jadi deh kan aku sebentar lagi akan jadi seorang istri yang harus merawat keluargaku." Balas key.
"Aku nggak ngelarang kamu untuk mewujudkan cita-citamu key, asalkan kamu tak lupa kewajibanmu sebagai seorang istri." Ucap keyvin.
"Nggak apa-apa kak, aku udah pikirkan ini matang-matang. Aku akan merawat keluargaku." Balas key tak terbantahkan.
KAMU SEDANG MEMBACA
KEYVIN (key Dan Keyvin) Complete💯
HororJudul pertama MUSTERIUS GIRL lalu aku ganti dengan KEYVIN. Cerita ini menceritakan gadis cantik yang tidak pandai bergaul, hingga membuatnya hanya memiliki satu teman yang sudah dia anggap keluarga sendiri. Hidupnya selalu berliku-liku. Tidak perna...