Dua tahun sudah Rani menjalani pekerjaan nya sebagai babu dari Daniel. Tapi daripada babu Rani lebih suka menyebut dirinya sebagai "asisten pribadi" dari Daniel.
Sekarang mereka berdua sudah menginjak kelas 12 sma. Rani duduk di kelas 12 Ipa 1, Kelas unggulan, penuh dengan siswa berprestasi dan juga rajin belajar. Berbeda dengan Daniel ia berada di kelas 12 Ips 3, walau bukan kelas unggulan tapi tak menutup kemungkinan ada beberapa siswa berprestasi disana. Ya seperti Daniel ia saja bisa menjadi seorang pemimpin di salah satu ekstrakulikuler di sma Galaxy, yaitu ekskul band.
Menjadi seorang asisten pribadi itu cukup melelahkan bagi Rani. Tadi nya ia ingin mengikuti beberapa kegiatan ekstrakurikuler seperti organisasi siswa intra sekolah atau osis, language club dan juga tata boga. Tapi karena dia telah menjadi asisten pribadi Daniel ia harus memilih salah satu dari ketiga kegiatan tersebut, dan itu atas perintah Daniel. Dan akhirnya Rani memilih ekstrakurikuler tata boga untuk kegiatan tambahannya di sekolah.
Hari ini Rani berencana untuk kabur dari pekerjaan nya sebagai asisten pribadi Daniel. Ia mengendap endap perlahan sambil menuruni tangga, ia melirik ke kanan dan ke kiri berharap tak ada Daniel di sana. Sehingga ia bisa kabur dari pekerjaan nya.
Merasa aman Rani pun bergegas menuju gerbang sekolah lalu pulang ke rumah. Ia benar benar ingin beristirahat, ia benar-benar lelah hari ini. Tapi,
Tiba tiba sebuah tangan menarik tas gendong bermotif Galaxy yang di dominasi warna pink kepunyaan Rani itu, sehingga ia ikut mundur kebelakang. Daniel terus menarik ransel milik Rani sampai Rani berada tepat di sampingnya.
"Mau kabur??"tanya Daniel mengintrogasi.
Rani membenarkan kaca matanya lalu menjawab,
"Gak kabur tapi mau pulang,"jawab Rani jujur.
"Iya ayo pulang tapi nanti bareng gue."
Rani mendengus kesal, ia menatap Daniel kesal lalu ia menggerutu.
"Gak mau Lo kan ada lati-"
"Iya gue latihan band dulu. abis itu pulang, udah jangan kesel gitu deh sama bos,"ujar Daniel lalu melempar tas gendong nya dengan refleks Rani pun menangkapnya.
"Bawain tas gue ya, ayo!"ajak Daniel. Daniel pun melangkah duluan di depan Rani. Tetapi Rani hanya diam memaku di tempat sambil memeluk erat tas hitam milik Daniel.
"Daniel! Gue mohon bebasin gue ya hari ini."
Mendengar perkataan Rani, Daniel pun menghentikan langkahnya. Ia berbalik kebelakang lalu berjalan kembali menghampiri Rani.
"Lo bilang apa barusan?"tanya Daniel sambil mendekatkan wajahnya ke wajah Rani. Rani memundurkan sedikit wajahnya lalu berkata,
"Hari ini libur ya, please!"mohon Rani sambil menyatukan telapak tangannya tanpa melepaskan tas Daniel dari pelukannya.
"Hah libur?? Enak aja. udah ayo ikut gue."Daniel pun menarik tangan kanan Rani lalu menyeretnya ke ruang musik dimana di ruang musik itu ada sebuah studio band Sma Galaxy. Rani hanya pasrah membiarkan tubuhnya bergerak sendiri mengikuti tarikan tangan Daniel.
Ketika sampai di ruang musik, Daniel mendudukan Rani di sofa tempat ruang tunggu di ruang musik. Biasanya ini adalah tempat para kekasih dari anggota band yang lain untuk menunggui pacarnya latihan. Tentu tak sama dengan Rani.
"Lo duduk disini, gue gak lama kok latihannya,"ucap Daniel lalu pergi meninggalkan Rani yang terduduk bersama siswi lainnya.
Rani mengerucutkan bibirnya kesal. Ia terus bergumam dan menggerutu pelan. Tapi Daniel mendengarnya.
KAMU SEDANG MEMBACA
RADDAR💑
Roman pour AdolescentsCerita bad boy juga good girl. 15+ - - - - - Rani Arsyla Danuar. Good girl, suka belajar, salah satu siswa dari kelas unggulan, chef nya sma Galaxy dari ekskul tata boga. Wajah manis tapi gak pernah dandan. Tak lupa kacamata bulat selalu menempel di...