"Siapa yang bilang, kalau nangis itu tandanya lemah? Justru kalau lo nangis, itu namanya manusiawi." - Kadivan Ardoyo.
📍📍📍📍
Semua atlet membubarkan diri sebelum jam 12, agar memiliki waktu cukup untuk tidur, jadi mereka bisa bangun awal.📍📍📍📍
Selepas Subuh, mereka bersiap-siap untuk berolahraga ringan, yaitu jogging, olahraga kesukaannya Aljeyun. Bedanya Aljeyun suka jogging malam-malam kalau ini harus dilakukan pagi hari, namun Aljeyun tetap senang melakukan jogging.
Semua atlet berlari mengitari tepi lautan segar di Kepulauan Seribu. Dan tentunya Hava memanfaatkan moment ini untuk jogging bareng Aljeyun, meninggalkan Joyri dan Toil yang selama ini selalu menemaninya, benar, kadang kalo sudah bucin lupa segalanya, lupa teman, lupa ahklak.
Hava mendapati tali sepatunya lepas, belum sempat membungkuk untuk menalikan, Aljeyun sudah terlebih dahulu berjongkok dan membenarkanya.
“Cielah, pengantin baru ya, Buk, romantis bener kaya lagi honey moon, kaya dunia hanya milik berdua, yang lainnya cuma tai lalat doang,” celetuk Yuta berlarian kecil melewati Hava dan Aljeyun.
“Nggak salah lagi,” balas Hava.
Yuta berhenti sambil memasang wajah bingung. “Nggak salah apanya?”
“Lo sama Ten itu kembar, mulut lo kek duplikatnya mulut Ten, coba lo telfon ibu lo, siapa tau emang bener lo punya kembaran nggak serupa tapi kelakuannya sejenis,” ujar Hava langsung ditanggapi Yuta dengan mode seperti ingin muntah.
“Dih amit-amit.” Yuta bergidik dan langsung berlari. Aljeyun hanya cekikikan setelah selesai menalikan sepatu Hava.
📍📍
Selesai sarapan semua atlet bermain di laut, sekedar berjemur, atau menikmati wahana yang disediakan seperti banana boots dan menaiki jet sky, ada pula yang mendayung tunggal, semua terlihat ceria, seperti melupakan sejenak beban mereka.
Yuan sibuk memotret dengan kameran Canon-nya, memanfaatkan kesibukan para atlet untuk diabadikan di kamera.
Hava, Joyri dan Ajeng yang saling melemparkan air ditepi laut.
Jiro, ceni, Nana dan Injun sibuk membuat istana pasir.
Yuta, Johnny, Lucas, Juwu dan Jeno menaiki banana boots, berbeda dengan Doy yang menikmati kesendiriannya bermain dayung tunggal.
Lalu Seana memilih berjemur di bawah payung besar sambil mendengar musik di earphonenya. Sedangkan yang lainnya sibuk nongkrong dipinggir laut sambil sesekali eksis di foto Yuan.
KAMU SEDANG MEMBACA
OLYMPIC ✔
Fanfiction[SELESAI] "Berjuang sambil berantem itu enak" ~ SUPER LOKAL. NCT itu kalem Yang kasar dan bar-bar penulisnya. Karya ini orisinil pemikiran saya, dimohon tidak plagiasi dalam bentuk apapun, hargai karya seseoran...