Chapter 1

18.1K 1.2K 22
                                    

Cerita ini aku revisi ya.

Aku sesuaikan dari segi cerita dan susunan kata tiap bab.

Jadi mohon maklum kalau ada komentar yang g sesuai sama isi chapter.

Selamat membaca 🤗

***

Aku tidak menyangka bahwa aku berada dalam tubuh seorang wanita pendukung, bernama Chartarina Garmond. Sudah 7 hari aku berada didalam novel yang pernah aku baca.


Tidak ada yang spesial di kehidupanku dulu, aku penggemar web novel bergenre fantasi romance. Setelah aku ingat ingat kembali isi novel ini, bulu kudukku berdiri. Ini adalah novel dengan akhir cerita yang mengenaskan, semua tokoh penting akan mati. Seperti judul novelnya “Tragedy”.

Cerita ini berasal dari sebuah dunia yang penuh dengan orang orang yang memiliki kemampuan.

Dapat berbicara dengan hewan, dapat berubah wujud, teleportasi dan lain lain dapat ditemukan dimanapun. Sama seperti cerita cerita fantasi lainnya. Pemeran utama memiliki kemampuan dan kekuatan yang luar biasa.

Freya Dempster, pemeran utama wanita dalam novel ini memiliki suara yang merdu saat bernyanyi dapat menenangkan orang yang mendengar, semakin kuat kekuatan si pendengar efek menenangkannya juga semakin besar.

Xavier Meilseoir, pemeran utama laki laki memiliki kemampuan sebagai penyihir terhebat sepanjang sejarah, dia tidak harus memiliki sebuah perantara sihir seperti tongkat atau yang lainnya. Ia mampu menggunakan mantra atau tangannya untuk melakukan apa yang ia inginkan.

Ainsley Chevalier, pemeran utama laki laki memiliki kemampuan pengendali seluruh elemen bumi dan langit. Inilah penyebab mengapa kedua pupil matanya memiliki warna yang berbeda. Warna biru melambangkan air, angin, udara dan cahaya. Warna merah melambangkan api, tanah dan kegelapan.

Dan terakhir Chartarina seorang ekstra memiliki kemampuan penyembuh, tapi naasnya ia hanya bisa menyembuhkan orang lain tapi tidak bisa menyembuhkan diri sendiri.

Cerita bermula saat Freya bertemu dengan Ainsley disebuah menara saat Freya tersesat. Ainsley dikurung dimenara karena ayahnya Duke Alfred, mengetahui kekuatan anaknya dan mengurungnya.

Kehadiran Freya membuat Ainsley yang masih berumur 10 tahun menyukainya, apalagi saat freya bernyanyi. Setelah dewasa Freya bertemu dengan Xavier dan saling jatuh cinta.

Aku yang sekarang ada ditubuh Chartarina adalah, teman dekat sekaligus orang yang tidak sengaja dibunuh oleh Ainsley. Saat Freya tau penyebab kematian Charta. Ia menjadi murka pada Ainsley. Ainsley yang patah hati membujuk Freya namun dihadang oleh Xavier.

Pertempuran pun terjadi.
Memang sih saat aku membaca novelnya, adegan tersebut terasa sangat menakjubkan. Pertempuran itu sampai memiliki beberapa chapter untuk mendetailkan setiap cerita, sehingga pembaca sepertiku dengan mudah membayangkannya.

Sepertinya penulis ingin memperlihatkan bagaimana kuatnya kekuatan kedua pemeran ketika bertarung, tapi sayangnya karena itu mereka semua mati dan karena pertempuran itu juga hampir setengah kota hancur.

Aahh benar benar ending yang membagongkan. Uugghh aku bersumpah jika tau endingnya seperti itu, aku tidak akan membacanya. Lalu dari banyaknya novel yang aku baca kenapa harus buku ini. Aaagghh.

Be a Healer [END]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang