Segitiga Florian
Segitiga Florian adalah lautan yang misterius, lautan ini di tutupi oleh kabut yang tak pernah hilang, ada medan magnet di bawah laut ini yang bisa mengacaukan kompas atau loge pose yang menyebabkan pelaut atau bajak laut akan tersesat ketika mereka memasuki segitiga Florian.
Segitiga florian sangat dihindari oleh para bajak laut karena karakteristiknya ini.
Namun segitiga florian menjadi tempat favorit yang dipilih oleh salah satu shicibukai Gekko moria dengan kapalnya.
Kapal raksasa miliknya yang bernama Thriller Bark, sebuah kapal yang memiliki ukurab sangat besar hampir sama dengan ukuran sebuah pulau kecil.
Tapi ya sebenarnya Thriller bark dulunya adalah sebuah pulau di westblue yang telah di ubah menjadi sebuah kapal bajak laut terbesar.
Thriller bark dikelilingi oleh dinding besar untuk menghindari penyusup, hanya ada satu gerbang masuk menuju thriller bark berbentuk menyerupai mulut raksasa.
Saat ini Thrillsr bark masih dikelilingi oleh kabut tebal menambah kesan mistis dan horor.
Diluar gerbang ada sosok makhluk hitam besar yang muncul dari permukaan air laut.
Itu adalah Laboon si paus super raksasa yang di temui sam saat di twin cape.
Saat ini laboon dalam keadaan diam, namun wajahnya dan sorot matanya menunjukan kegelisahan, seperti sedang menunggu sesuatu dengan tidak sabar.
Setelah pertemuan dengan sam, Laboon yang telah mengetahui bahwa orang yang dia tunggu masih hidup sangat bersemangat dan memaksa Crocus untuk menemaninya untuk menemui Brook di segitiga Florian.
Ya Brook adalah salah satu kru bajak laut rumbar yang pernah memiliki ikatan yang sangat dekat dengan Laboon 50 tahun yang lalu.
Sebenarnya Brook harusnya sudah mati bersama anggota kru bajak laut rumbar lainnya, tetapi karena Brook telah memakan buah yomi yomi no mi, yang membuatnya bisa hidup kembali setelah kematian.
Namun naas ketika brook mati dia sedang berada di segitiga Florian, ketika arwanya meninggalkan tubuh dan mencoba kembali lagi, brook yang dalan bentuk arwah kesulitan menemukan jasad miliknya karena kabut, dan pada akhirnya tersesat.
Dan setelah bertahun tahun mencari, arwah Brook akhirnya menemukan jasadnya, namun karena terlalu lama, jasadnya telah berubah menjadi tengkorak, pada akhirnya Brook kembali kedalam tubuhnya namun dalam bentuk tengkorak sampai saat ini.
Dan Laboon yang di temani Crocus pergi menuju segitiga florian sudah bertemu dengan Brook, Laboon sangat senang begitu pula dengan brook.
Laboon dengan tidak sabar mengajak Brook untuk meninggalkan Segitiga Florian untuk pergi bersamanya menuju twin Cape, laboon tidak sabar mendengar kisah yang di alami brokk sesuai janji.
Namun Brook bukan tidak mau pergi dari segitiga Florian, tetapi tidak bisa.
Karena bayangannya telah di ambil paksa oleh Gekko moriah beberapa tahun yang lalu, gekko moriah menggunakan bayangan Brook untuk menghidupkan kembali sang samurai legendaris Ryuma dalam bentuk zombie.
Brook telah beberapa kali mencoba merebut kembali bayangannya, namun dia bukan tandingan dari zombie ryoma.
Dan pada akhirnya Crocus yang telah berjanji pada Laboon untuk membantunya, tidak punya pilihan lain selain membantu Brook untuk merebut kembali bayangan tubuhnya.
Saat ini Brook dan Crocus telah memasuki Thriller Bark, dan Karena Ukuran Laboon, laboon hanya bisa menunggu di luar dengan gelisah.
Laboon yang saat ini masih gelisah tiba tiba terdiam dan memiliki sorot mata yang kosong, lalu tiba tiba mata hitam laboon berubah menjadi merah dengan tiga tomoe hitam berupa sharinggan.
Lalu Sebuah riak pusaran muncul dari atas kepala laboon, ternyata itu adalah Sam.
Ketika pertemuan pertama, sam tidak sepenuhnya mencabut kontrol ilusi pada laboon, dia tau bahwa Laboon pasti akan pergi menemui brook di segitiga Florian.
Tujuan awal sam adalah untuk menghemat waktu dalam perjalanan menuju Thriller bark, karena tentu Saja Moria adalah salah satu target buruannya.
Sam yang telah muncul di atas kepala laboon, merasa takjub melihat gerbang kapal super raksasa Dari Thriller bark.
Ini sungguh nyata bukan di film, di tambah kabut tebal membuat bulu kuduk sam merinding, meskipun dia tau tidak ada hantu disini, melainkan hanya zombie.
Sam meloncat kelangit menggunakan rokushiki moonwalk untuk menaiki tembok mencoba masuk kedalam thriller bark.
Setelah melewati dinding sam berjalan diatas air yang memisahkan dinding dengan tubuh utama kapal.
Pada akhirnya sam telah sampai di hutan mati.
Setelah tiba di hutan mati sam sedikit terdiam, dia merasakan aura yang sangat kuat dari dalam Thriller bark.
"Siapa ini?" Gumam sam.
Apakan ini aura milik Gekko moria? Tapi mengapa begitu kuat, sam merasa ini tidak mungkin, aura ini bahkan hampir menyerupai pak tua Garp dan pak dragon pikir sam, jadi tidak mungkin ini moria yang bahkan akan kalah dari luffy.
Jadi pilihan lain mungkinkah itu Crocus? Jika ini benar, maka Crocus bersembunyi cukup dalam, dalam anime one piece crocus dikatakan hanya seorang dokter veteran, meskipun pernah ikut dengan kapal bajak laut Roger, tapi tidak dikatakan atau memperlihatkan kekuatan besar.
Sam merasa cukup penasaran.
Ketika sam terdiam dan berpikir tiba tiba ada gerakan lain di sekitar sam berdiri.
Ternyata itu adalah para korban yang telah di rebut bayangannya oleh gekko moria, mereka kebanyakan memilih untuk berlindung di hutan kematian untuk menghindari paparan sinar matahari.
Karena ketika tubuh mereka tidak memiliki bayangan dan terkena matahari, mereka akan mati dan hangus.
Ini juga mengapa Brook tidak bisa pergi meninggalkan Segitiga Florian.
Para korban ini terlihat lesu dan seperti kekurangan gizi, namun sam tidak memperdulikan mereka, sebagian besar dari mereka adalah bajak laut yang tersesat di Segitiga Florian, jadi tidak perlu mengasihani mereka, biarkan mereka merasakan begitu menderitanya ketika sesuatu yang berharga dari mereka telah di rampas.
Sama seperti saat mereka merampas atau merampok kebahagiaan warga sipil yang telah mereka sakiti.
Sam bergerak kembali menuju pusat Thriller Bark.
Di tengah perjalanan sam di hadang oleh segerombolan Zombie buatan dokter Holgback.
Sam hanya menggunakan tembakan senjata untuk mengalahkan mereka, meskipun mereka tidak menjadi ancaman bagi sam, tapi sungguh merepotkan harus terus di kejar dan diikuti oleh zombi zombie ini.
Pada akhirnya sam telah sampai di ujung hutan mati, di depan sam adalah lapangan kuburan yang sangat luas.
Sam menaiki pohon yang tinggi di dekatnya dan sedikit bersembunyi, karena dia merasakan aura kuat ini tidak begitu jauh dari sam, yang berarti berasal dari lapangan kuburan ini.
Selain itu ada suara pertarungan yang berasal dari adu pedang.
Meskipun kabut cukup tebal, sam mencoba menggunakan skill hawkeye untuk melihat situasi di depan.
Setelah beberapa saat sam menemukan sesuatu.
Sam tertegun dan sedikit tercengan dengan apa yang dia lihat.
Di jarak 100 meter dari arah tenggara sam dapat melihat dengan kabur bahwa ada pertarungan.
Namun yang membuat sam tertegun adalah karena melihat siapa yang sedang bertarung.
Itu adalah bawahan Gekko moria zombie Ryoma, absalom dan perona yang sedang melawan kelompok Crocus.
Tapi yang bertarung bukanlah Crocus dan Brook.
Tetapi orang lain.
Seorang lelaki tua dengan rambut putih panjang.
Sam tau siapa orang ini
Dia adalah monster tua dari generasi Gold D roger.
Wakil kapten bajak laut Roger.
Silvers Rayleigh!!
KAMU SEDANG MEMBACA
One piece extraction (New Story)
FantasySam seorang yatim piatu memulai perjalanan nya di dunia one piece setelah di pindahkan ke dalam tubuh baru yang sama sama tidak memiliki orangtua. lalu apa yang akan dilakukan Sam dalam bertahan hidup di dunia yang berbahaya seperti one piece? untun...