9

5.2K 929 177
                                    

[Y/n] benar-benar tidak bisa berkata apa-apa. Saat Violan mengulangi perkataannya, [Y/n] yakin dia tidak salah dengar. aku? Menikah!?

MENIKAH!?

Selama hidupnya, [Y/n] benar-benar TIDAK pernah berpikir dia akan menikah. Bukan maksudnya dia tidak mau menikah, namun bukan waktunya memikirkan hal itu, karena itulah tidak pernah terlintas dipikirannya untuk menikah sangat cepat.

Tapi sekarang..

Seseorang bertanya padanya..

Soal topik pernikahan?

Dan itu adalah Violan sendiri!?

'Dihari apa aku akan menikah? Aku sudah punya calon? Memang aku sudah suka sama seseorang!?' [Y/n] mendata semua pertanyaan diotaknya, namun hanya satu yang bisa dia ucapkan kepada Violan.

"Saya akan nikah?"

Violan menanggapi dengan santai, dia tersenyum dan menjawab tanpa perlu melihat ke [Y/n]. "Tentu saja, kamu akan menikah. Walau kita tidak bisa melakukannya begitu cepat." Ekspresinya mulai memudar dan menjadi serius saat tidak mendengar respon.

Dia menoleh hanya untuk melihat [Y/n] yang sedang memasang ekspresi wajah cemas. Violan mengira [Y/n] cemas dengan pernikahannya bersama Cale namun sebenarnya [Y/n] cemas pada dirinya sendiri.

AKU BENERAN AKAN NIKAH? SAMA SIAPA!? KENAPA NYONYA VIOLAN PAKAI KATA 'KITA'!?

[Y/n] benar-benar tidak mengetahui apa yang dipikirkan boleh Violan saat ini. Karena terlalu terkejut dan tidak memahami perkataan Violan soal pernikahan, [Y/n] mengajukan pertanyaan. "Tidak bisa melakukannya dengan lebih cepat?"

Apakah.. apakah aku.. malah bakal nikah lebih cepat pada awalnya!?

Violan mengartikan pertanyaan [Y/n] dengan arti 'Aku tidak akan langsung menikah dengan Cale?' (NYONYAAAAAA😭🙏).

(Jujur aja, saya capek mikirin beribu kesalah pahaman buat Cale sama [Y/n], rasanya gemes sendiri waktu ngetik😭)

Violan mengira [Y/n] mengkhawatirkan persoalan itu, jadi dia menghibur [Y/n] dengan menepuk bahu [Y/n] lembut. "Tenang saja, semua akan baik-baik saja."

Bagaimana aku bisa percaya!?

Pikir [Y/n].

Bagaimana dirinya bisa percaya dengan kata-kata Violan!? Dia nggak paham apapun yang dia bicarakan sejak tadi!

'Apalah ada suatu kesalahpahaman?' itu adalah yang paling masuk akal untuk menjelaskan situasi ini. Tapi ada satu pertanyaan yang ingin [Y/n] tanyakan dahulu. "Permisi Nyonya Violan."

"Iya, Nona [Y/n]?"

"Saya.. akan menikah dengan siapa ya?"

Hm?

Eh?

Sekarang gantian Violan yang otaknya disconnecting. A-apa yang baru saja dia dengar?

Menikah dengan siapa?

'K-kok Nona [Y/n] tidak tau?'

"K-kamu tidak tau...? Apakah.. apakah Cale tidak memberitahumu?"

'Bentar.. apa hubungannya Cale dengan ini? Apakah jangan-jangan Cale yang malah njodohin aku sama seseorang!?' [Y/n] mengerutkan keningnya berpikir apakah Cale benar-benar melakukan itu, apakah Cale membenturkan kepalanya ke dinding atau ini efek samping dia transmigrasi?

Melihat ekspresi diwajah cantik [Y/n], Violan menanyakan sesuatu yang membuat [Y/n] sangat SHOCK BERAT. "Kamu akan menikah dengan Cale kan?"

UHUK--

🌼✨[TCF x Reader]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang