Part 19

444 20 0
                                    

Hallo i'm back 🤗




Hallo i'm back 🤗

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.







Pagi yang cerah ini, semua siswa/i kelas 12 sudah berkumpul di lapangan futsal. Untuk mendengarkan hasil akhir ujian mereka, apakah semuanya lulus atau tidak?

Di panggung sana sudah berdiri Bapak kepala sekolah dan beberapa guru pendamping, yang akan menyampaikan kelulusannya.

" Assalamualaikum warahmatullah wabarakatuh, selamat pagi semua " salam Bapak kepala sekolah - Bapak Raka.

" Waalaikumsalam warahmatullahi wabarakatuh, pagi pak " Jawab semua orang yang ada di sana.

" pada pagi hari yang cerah ini, berdirinya saya di sini akan menyampaikan tentang kelulusan kalian. Kelulusan ini merupakan suatu anugerah yang harus kita syukuri dan kita pergunakan sebaik-baiknya untuk kemaslahatan kita, orangtua kita, lingkungan kita dimanapun kita berada. Kelulusan ini juga menandakan bahwa kita menjadi manusia yang berilmu pengetahuan, memilki ketrampilan yang baik serta berakhlak dengan akhlak yang mulia.

Anak-anak kami yang kami cintai syukurilah kelululasn ini dengan tidak merusak nama baik keilmuan kita, lembaga tempat kita belajar, guru-guru kita, orang tua kita dan lingkungan kita seperti dengan melakukan konvoi-konvoi dijalan, mengecat baju dan kegiatan lain yang tidak bermanfaat bahkan membawa kemudharatan kita semua.

Saya sudah membawa hasil akhir dari ujian kelulusan kalian. Dan hasilnya adalah........... KALIAN SEMUA LULUS TANPA TERKECUALI!!! " Tutur Bapak Raka.

" Yeay!!! "

" Alhamdulillah "

" Hore!! "

Banyak sekali yang bersorak sorak bahagia, ada juga yang mengucapkan syukur atas kelulusannya.

" Selamat Anak-anak ku semua, semoga dengan kelulusan ini adalah awal dari semua perjalanan kalian menuju ke masa depan yang lebih cerah. Sebagai akhir dari sambutan ini, atas nama pribadi dan semua guru serta karyawan, serta adik adik kelas kalian di SMA Batik Nusantara. Kami ucapkan selamat atas kelulusan kalian bagi yang dinyatakan lulus nanti. Jaga nama baik pribadi, keluarga, dan almamater. Jadilah pribadi yang sukses dan bisa membanggakan keluarga dan sekolah.

Sebagai akhir dari sambutan saya, mewakili segenap guru dan karyawan SMA Batik Nusantara kami ucapkan selamat jalan dan sukses untuk kalian semua. Kami juga mohon maaf atas kekurangan dalam pelayanan yang diberikan sekolah. Kepada peserta didik yang saat ini sudah diterima di perguruan tinggi idamannya melalui jalur penerimaan tanpa tes, kami ucapkan selamat. Dan kepada yang masih harus mengikuti tes perguruan tinggi, kami berdoa semoga lulus. Kami yakin kalian akan membuktikan diri menjadi orang yang sukses di kemudian hari sebagaimana kakak kakakmu yang telah membuktikannya menjadi alumni sukses pada saat ini.

NAILA [On Going]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang