"Ma, kak Sunghoon wisuda umur berapa?"
"Kamu selama di sana ngapain aja sih? Nggak ada cerita-cerita sama Sunghoon?"
Sunoo memutarkan matanya ke atas. Ya kali. Satu-satunya mereka cerita-cerita ya kemaren malam. Itu pun berakhir dia yang nangis.
"Nggak ada. Aku males tanyain langsung."
"Pas SMA, Sunghoon itu lulus jalur akselerasi. Jadi dia SMA nya cuma 2 tahun. Umur 17 tahun udah kuliah. Nah kuliahnya cuma 3,5 tahun. Jadi kalau mama nggak salah ya, Sunghoon itu mulai jadi karyawan tetap umur 20an."
—————————————————————Sunoo membuka kulkas lalu mengambil satu minuman kaleng. Membukanya lalu meminumnya. Obrolan panjang dengan mamanya tadi bikin dia haus.
Hah..
Segernya..
Sunoo kembali duduk di sofa. Pikirannya menerawang. Mengingat kembali obrolannya dengan sang mama.
"Ternyata kak Sunghoon pinter ya. Kalau dia jadi idol udah pasti ace sih. All rounder gilaa."
Sunoo meminum kembali minumannya.
"Udahlah pinter masak, pinter bersih-bersih, pas SMA jalur aksel, pas kerja dapat 4 penghargaan, udah gitu ganteng pula."
Ups..
Sepertinya Sunoo keceplosan. Sebenarnya, dari lubuk hati Sunoo yang terdalam, ia mengakui kalau Sunghoon itu emang ganteng. Bukan cuma ganteng di wajah gitu. Tapi berkarisma juga, auranya mahal, good looking parah.Bukan hanya itu, tatapan Sunghoon juga dalem banget. Makanya Sunoo suka salting sendiri kalau nggak sengaja bertatapan sama Sunghoon.
Pikiran Sunoo mulai mengambang. Ia menggelengkan kepalanya. Bermaksud mengusir pikiran-pikiran absurdnya.
Sunoo mengambil hp, membuka safari lalu mengetikkan sesuatu.
Website perusahaannya.
Sunoo mau nyari tau apa jabatan Sunghoon di perusahaan. Karna waktu Sunoo ngantar makan siang kemaren, Sunghoon nggak bisa ditemui kalau nggak bikin janji. Yang artinya Sunghoon termasuk orang penting di sana.
Tadi ia ingin tanyain itu ke mama, tapi mama keburu dipanggil papa, makanya telpon terputus.
Karna ini web perusahaan, jadi untuk masuk ke sana harus pake password.
Lalu Sunoo mengetikkan password-nya. K&SGroupOnly. Kenapa Sunoo bisa tau? Karna orang tua Sunoo memang ngasih tau Sunoo dan nyuruh dia buat sering cek-cek apa aja isu yang ada di kantor. Dan sekali sebulan emang Ia selalu buka webnya.Mata Sunoo bergerak mencari sesuatu.
Gotcha!
Company Organization System.
Kalau emang Sunghoon orang penting di perusahaan, nama Sunghoon pasti bakalan ada di sini kan?
Sunoo mengklik menu itu, nama dan foto pertama yang ia temui adalah owner dan CEO K&S Group. Siapa lagi kalau bukan papanya.
KAMU SEDANG MEMBACA
2 Weeks | Sunsun's story
Hayran KurguSunoo terpaksa menerima pertunangan dirinya dengan orang kepercayaan papanya, Park Sunghoon, satu setengah tahun yang lalu karna kalau tidak, jajannya akan dipotong 50% oleh mamanya. Tapi karna suatu hal, dirinya dititipkan dan tinggal dengan tunang...