27

1.2K 104 1
                                    


.......................

Acara perpisahan sekolah pun tiba selain pertunjukan dari berbagai ekstrakurikuler di sekolah itu, dilanjutkan dengan sambutan dari peraih nilai tertinggi dalam ujian kelulusan kali ini yang tentu saja diperoleh oleh Keandra.

Lalu diakhiri dengan penyerahan seragam OSIS pada pihak sekolah untuk disumbangkan kembali kepada orang yang membutuhkan.

..............

Dan benar saja Jaenandra datang dengan pakaian adat Jawa yang lengkap

  Ditemani oleh ayah dan ibunya yang juga berpakaian mencolok mengikuti Jaenandra

Priyanto, Axel, dan Arkana tercengang melihat itu

'Ternyata bagus juga anti mainstream.'pikir ketiganya

Saat tengah asyik-asyiknya melihat keluarga Jaenandra

  Mereka mendapat lirikan tajam dari ibunya Jaenandra

Yang membuat mereka salting dan langsung kabur ke keluarga masing-masing
                           ••••••••••••

Arkana bersama ayah, kakek, dan neneknya tengah berfoto bersama di depan sekolah, setelahnya dia berfoto dengan ibu, ayah tiri dan adik tiri nya yang masih kecil.

Dia juga mendapat bunga ucapan selamat dari pamannya yang tidak bisa datang dan beberapa teman sekelasnya

Disisi lain Axel juga berfoto bersama ayahnya.

    Sayangnya Romi gak bisa datang atau bisa jadi gak dibolehin datang sama ayahnya

Priyatno juga berfoto bersama ayah dan kakak perempuannya yang duduk di kursi roda walau mereka tidak bisa menemaninya lama-lama

Jaenandra meminta izin pada ayah dan ibunya sebelum dia menghampiri Widhati dan memberikannya bunga dan ucapan selamat setelah itu dia kembali ke sisi orang tuanya, tanpa tau Widhati memandangnya dengan pandangan rumit.

Disisi lain Arum menghampiri Keandra dan memberikannya bunga tanpa mengatakan apa-apa lalu dia berbalik pergi dari hadapan Keandra.

............

Arkana memandang langit dengan penuh arti

'aku berterima kasih kepada Tuhan yang sudah memberikan aku kesempatan, aku juga meminta maaf padamu Arkana karena aku tidak akan pernah menyelidiki kenapa aku bisa berada di tubuhmu, jika memang ada kesempatan bagi kita untuk bertemu dan kau menginginkan tubuhmu kembali aku pasti akan memberikannya.'

"Arkana ayo pulang"

"Iya Pah."

'tapi untuk sekarang izinkan aku menggunakan tubuhmu untuk menikmati masa masa yang kulewatkan dulu'

End

Published 20 Juni 2023

Revisi 1 Maret 2024

Re-publish 1 Maret 2024

Bonus

edisi mau puasa

Priyatno lagi asyik ngeliatin video di ponselnya tiba-tiba dia jadi kepikiran untuk membuat pertanyaan di sekolah

Dengan penuh semangat dia menanyai para siswa dan guru satu-persatu tentu sembari membuat video

"Misi dek, boleh tanya?"ujarnya menghampiri para siswa-siswi adek kelasnya

"Boleh kak, mau tanya apa?"ujar salah satu siswi

"Siapa nabi yang turun setelah nabi Isa as?"tanyanya

  Walau banyak siswi berjilbab di situ kebanyakan mereka menjawab lupa

Para siswa disitu juga malah ada yang menjawab nabi Yahya.

 

Dari sekian banyak yang ditanyai oleh Priyatno kecuali guru agama yang bisa menjawab cepat kebanyakan dari mereka menjawab lupa atau diam atau menjawab asal

  Padahal sasaran pertanyaan Priyatno adalah anak-anak yang jelas-jelas beragama Islam

"Kenapa sedih, No?"tanya Jaenandra menghampiri Priyatno bersama Axel dan Arkana

"Heran aku, seluruh sekolah udah ku puterin tapi yang jawab pertanyaan aku dengan benar cuma bisa di hitung dengan jari."ujar Priyatno kesal

"Emang Lo tanya apa?"tanya Arkana

"Gue tanya siapa yang turun setelah nabi Isa as?"

"Nabi Sulaiman as, benar gak, No!!"seru Jaenandra

"Salah!"seru Arkana

"Yang benar itu nabi Daud as."ujar Arkana percaya diri

"Salah!!"teriak Priyatno nih lagi dua orang tambah bikin kesel aja

"Setahu gue nabi Isa itu yang mendapatkan julukan sebagai juru selamat, benar gak No?"tanya Axel ragu-ragu

Priyatno mengangguk

"Walau gue bukan orang yang taat agama tapi gue rasa gue tau jawabannya sekarang!"seru Axel

"Emang siapa Xel?"tanya Priyatno skeptis

Arkana dan Jaenandra ikut menatap ke arah Axel

"Nabi yang kita kenal semua nabi yang selalu disebut dalam ibadah solat umat Islam."

Jaenandra Dan Arkana ikut membelalakan mata ingat

"Nabi Muhammad sallallahu Alaihi wassalam!!!"seru ketiganya

"Nah itu tau."komentar Priyatno sambil geleng-geleng kepala

jadi antagonis?? (END)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang