"Kamu sendiri sama siapa kesini?" Rendi
"Oh aku sama keluargaku." Jawab Luchia.
Mereka asyik mengobrol tanpa disadari, Eka telah sampai di Restoran. Ia bergegas memasuki restoran. Saat masih diambang pintu, Eka melihat Rendi dengan Luchia yang sedang mengobrol.
"Apa maksudnya dia ajak gue kesini? Katanya dia mau bilang sesuatu hal yang penting. Apa sesuatu hal yang penting itu adalah hubungan mereka berdua yang resmi?" Gumam Eka.
"Emang nggak seharusnya gue dateng buat nemuin lo" Eka pergi dari restoran itu dengan berlari. Kini pipinya sudah basah karena air matanya. Rendi melihat kearah pintu restoran.
"Kayak ada bayangan tadi. Apa dia Eka? Ah nggak mungkin dia aja nggak datang" batin Rendi.
"Yasudah Kak. Kalau gitu aku mau balik ke keluarga aku dulu ya" pamit Luchia. Rendi mengangguk. Luchiapun meninggalkan Rendi. Rendi berjalan menuju parkiran.
Aldo mencari keberadaan Eka. Ia sempat kehilangan jejak taxi yang ditumpangi Eka. Ia melihat Rendi berjalan menuju mobilnyan dan melajukannya.
"Rendi pulang sendiri. Terus Eka kemana?" Gumam Aldo.
.......Eka terus berlari. Ia kecewa dengan Rendi. Tanpa ia sadari ada mobil yang melaju kencang menuju kearahnya. Mobil itu sudah mengklakson namun, Eka tak mendengarnya.
Tin.....tin..
Eka tersadar. Namun, terlambat mobil itu menabraknya hingga ia terpental beberapa mete.r.BRUAKK!!!!
Kepala Eka terbentur trotoar dan mengeluarkan banyak darah.
"Waduh gawat nih.. gue kabur aja" ujar si pengemudi mobil itu. Kemudian ia melajukan mobilnya.
Warga sekitar mendekati tubuh Eka yang tak berdaya. Aldo melihat keramaian. Salah satu warga menghentikan laju mobilnya."Mas tolong mas .. ada korban kecelakaan" ucap warga itu.
"Korban kecelakaan?" Aldo bergegas turun dan melihat korban itu. Ia amat terkejut itu adalah Eka.
"Eka" teriak Aldo. Aldo menghampiri Eka dan segera membopong tubuh Eka.
Ia segera membawa Eka ke Rumah Sakit.
.......
Luchia kembali kemeja dimana keluarganya berada.
"Maaf lama. Tadi toilet antri" ucap Luchia seraya duduk di kursinya. Tentunya dia berbohong.
"Bagaimana nak kamu setuju kalau setelah kalian Ujian kenaikan kelas, tunangan?" Mama Dave.
"Tapi, undangannya?" Luchia
"Keluarga inti saja yang datang. Kalau kalian sudah lulus nanti kalian akan segera dinikahkan" Papa Luchia.
KAMU SEDANG MEMBACA
PERNIKAHAN PERJODOHAN (TAMAT) √
RomanceMenikah adalah hal yang sakral dan terjadi sekali seumur hidup. Namun bagaimana kalau menikah bukan atas dasar cinta melainkan perjodohan? akan kah aku dan Dave bahagia kelak? Atau kah aku lebih memilih rendi dari pada dave?