WARNING
after story Lovely Assistant ini tidak saling berhubungan antara episode 1, 2, dan seterusnya.KOREA
Dara sedang mendapatkan hari libur 2 hari dan langsung ia gunakan untuk kembali ke Seoul dan memberikan kejutan pada kekasihnya. Dara langsung menuju apartement Jiyong. Karena mempunyai kartu sendiri untuk masuk ke dalam apartement ia dapat langsung masuk ke dalam apartement dan melangkahkan kakinya dengan pelan ke arah kamar Jiyong.
Saat akan dibuka, pintu kamar dikunci. Dara mendengus kesal. Sejak kapan pria itu mengunci kamarnya? Mau tidak mau Dara menggedor-gedor pintu kamar dengan asal dan cukup membuat Jiyong yang berada di dalam kamar kesal. Terdengar suara makian yang membuat Dara tertawa tanpa suara.
Saat pintu dibuka, Dara langsung berseru. "Surprise!!!!" Ia memeluk Jiyong dengan erat. "I miss you." Bilangnya.
Jiyong, yang masih antara sadar dan tidak sadar, kaget bukan main dan refleks hendak melepaskan pelukan ini. Tapi saat didengar suara perempuan yang juga sangat dirindukannya, Jiyong hanya terdiam. Apa ini mimpi?
Dara melepas pelukannya lalu memandang Jiyong. "Kau tidak rindu padaku? Kenapa tidak memelukku?"
Jiyong menangkup wajah Dara dengan kedua tangannya. "Bagaimana kau bisa ada di sini? Kau bolos kerja?"
Dara menggelengkan kepalanya. "Karena hari ini aku ulang tahun aku memberikan diriku kado untuk datang ke sini."
Jiyong mengernyitkan dahinya.
"Kado untuk diriku sendiri yaitu bertemu denganmu." lanjut Dara dengan senyum lebar. "Lagipula aku dapat libur 2 hari. Jadi untuk apa aku habiskan sendirian, apalagi ini hari ulang tahunku, lebih baik aku di sini bukan?"
"Libur 2 hari?"
"Ne. Apa kau senang?"
"Mengapa hanya 2 hari?" Jiyong mengecup dahi Dara singkat lalu merangkul kekasihnya ini masuk ke dalam kamarnya.
"Seharusnya kau bersyukur mendapatkan 2 hari." Dara meringis. "Kau terlihat tidak senang." lalu duduk di pinggir kasur.
Jiyong tertawa sambil berjalan menuju meja. Ia tuang air dalam gelas lalu langsung meneguknya. "Aku kaget. Aku tidak menyiapkan apapun untuk ulang tahunmu hari ini karena aku pikir kau di Manila dan aku akan di sini dengan jadwalku."
"Kau ingat ulang tahunku?"
"Tentu saja ingat. Siapa yang tidak mengangkat telfonku tadi malam?" Jiyong membalasnya dengan nada jengkel.
"Aku sudah tidur, aku harus bangun pagi untuk berangkat ke sini."
Jiyong tersenyum tipis.
"Jadi, mau ke mana kita hari ini?"
Jiyong mengecek ponselnya lalu duduk di sebelah Dara. "Sepertinya tidak dapat ke mana-mana." jawabnya. "Jadwalku padat sekali 2 hari ini." Ia memberikan ponselnya pada Dara untuk melihat jadwalnya, Dara seketika meringis.
KAMU SEDANG MEMBACA
Lovely Assistant
FanfictionG-Dragon frustasi. Sudah hampir 2 bulan ini dia mengganti asisten sampai 4 kali karena ternyata semua asistennya hanyalah fangirl yang menyamar untuk dekat dengannya. Sampai akhirnya Yang Hyun Suk membawakan asisten baru untuk seorang G-Dragon. Baga...