2.Sebuah cerita sedih || Flashback||

2.2K 167 20
                                    

Begitu banyak hal yang tak bisa di ungkapkan melalui kata-kata yang di tuturkan melalui lisan, semua terasa begitu berat untuk di ucapkan. Mulut mu seakan terkunci rapat, lidah mu seakan membeku tak bisa bergerak.

Hanya sebuah tulisan, sebuah tulisan yang bahkan tak mampu mendeskripsikan seluruh kisahnya. Sebuah tulisan yang tak pernah bisa mendeskripsikan potongan demi potongan kejadian memilukan yang terjadi.

"Berhenti disana!!"

Suara itu terdengar begitu lantang. Bahkan dari suara itu engkau bisa tahu jika pemilik suara itu adalah seseorang yang berkuasa penuh.

Namun perempuan itu terus berlari hingga ia tak bisa melanjutkan langkahnya lagi. Di depannya ada jurang yang begitu curam.

"Kena kau!"

Suara itu membuat perempuan itu gemetar hebat. Air matanya mengalir deras, ia memegang perutnya yang membuncit. Mengelus dengan sayang calon anak yang berada di dalam perutnya.

"Jangan mendekat!"

Perempuan itu begitu takut, ia memeluk dirinya sendiri, berusaha melindungi anak yang berada di dalam perutnya itu. Air matanya mengalir deras , ia begitu takut dengan sosok pria di depannya ini.

"Jangan bunuh anak ku!"

Kata-kata itu lolos dari mulutnya, ia begitu takut , ia tak ingin anak yang telah ia kandung selama 8 bulan terakhir ini di bunuh.

"Kau harus menyerahkannya pada ku Belle! Dia milik ku!"

Pria itu mendekat, membuat perempuan bernama Belle itu mundur. Posisinya saat ini sangat rawan, jika ia mundur sedikit lagi tubuh nya akan terjun bebas ke jurang.

"Aku mohon jangan Julien.. dia anak ku ! Dia anak ku dan Dion!"

"Hahahaha"
Suara tawa pria itu menggelegar, terdengar begitu mengerikan. Kemudian pria bernama Julien itu tersenyum licik.

"Dion sudah meninggalkan mu Belle! Dia tak mungkin kembali untuk mu! Kau manusia lemah, mana mungkin Dion mau hidup dengan mu!"

Kata-kata yang keluar dari mulut pria itu sungguh sangat melukai perasaan Belle. Ia menundukkan kepalanya, melihat perutnya yang membuncit itu.

Setidaknya aku memiliki mu sayang

Air mata Belle mengalir deras, ini lah kenyataan yang harus ia terima. Pria yang ia cintai bernama Dion itu pergi setelah mengetahui jika dirinya sedang mengandung anak mereka. Ya, anak dari hasil percintaan panas mereka.

Belle merutuki kebodohan nya selama ini, ia memberikan segalanya untuk Dion sosok pria yang sangat ia cintai. Sosok pria yang ia temui secara tak sengaja.

"Dion seorang Raja di kerajaan Vampire Belle! Dia begitu kuat, dia membutuhkan perempuan yang kuat untuk mengimbangi kekuatan nya! Bukan manusia lemah seperti mu!"

Luka di hati Belle semakin dalam, hatinya seakan hancur saat itu juga. Itulah yang terjadi di kehidupan nya. Ia sudah mengetahui segalanya tentang Dion, dia tahu jika Dion bukanlah manusia melainkan Half Demon dan Vampir.

Julien benar Dion tidak membutuhkan nya, Dion tak mungkin kembali untuk nya. Mereka berdua layaknya langit dan bumi, sampai kapan pun Belle tak bisa menyentuh Dion yang berada jauh di atas langit.

"Berhentilah menangis Belle! Tak ada gunanya lagi kau menyesali perbuatan mu, inilah yang harus kau terima! Kau hanya manusia lemah yang ingin menjadi pasangan seseorang yang jauh berada di atas mu! Kau ti--"

"Hentikan ucapan mu Julien!!"
Belle tak kuasa mendengar perkataan Julien lagi, sungguh itu membuat hatinya semakin hancur.

"Sekarang berikan bayi itu untuk ku Belle! Dia untukku, dengan itu aku akan membalaskan dendam mu dan menjadi yang terkuat di sini!"

Werewolf Story [Adrian Deandra]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang