Pagi ini senyum manis tercetak di wajah manis Hyerin. Mood nya naik dua kali lipat
Jelas saja ia senang. Ini adalah hari pertama, setelah dua minggu Hyerin tidak masuk kerja di salah satu playgroup di kota Seoul
Sungguh, ia merindukan anak murid nya. Ia merindukan anak-anak yang menggemaskan itu
Setelah selesai sarapan, Hyerin langsung bergegas pergi ke playgroup tempat ia bekerja
Hyerin sampai tepat saat jam belajar akan segera di laksanakan. Pagi ini ia mengajar di kelas A kemudian pada pukul 10.00 di kelas B
Hyerin langsung mengetuk pintu dan masuk
"Good morning everyone!"
"Kak Hyerin!"
Mendengar suara Hyerin, anak-anak langsung berlarian kearah Hyerin dan langsung memeluknya
"Kak Hyerin, kemana saja eoh?" Tanya Minji si anak berlesung pipi yang sangat imut
Hyerin yang ditanya seperti itu, langsung gelagapan. Ia bingung harus menjawab apa kepada anak-anak ini
"Em...kita duduk dulu yu! Sambil kita mulai pembelajaran nya" Ajak Hyerin
Anak-anak itu pun menurut, mereka langsung duduk melingkar dan siap untuk memulai pembelajaran
"Good morning everyone!" Sapa Hyerin lagi
"Good morning kak Hyerin!" Jawab mereka serentak
"How are you today?" Tanya Hyerin
"I'm fine thank you! And you?" Jawab mereka serentak
"I'm good, thank you for asking" jawan Hyerin ramah
Playgroup tempat Hyerin mengajar memang berbasis internasional. Jadi anak-anak juga dilatih agar terbiasa berbicara menggunakan bahasa Inggris
"So kids, do you miss me?"
"YES! I miss you so much, kak Hyerin!" Jawab mereka antusias
Hyerin yang mendapat respon positif dari anak-anak pun langsung tersenyum sumringah. Entahlah, mereka juga menjadi salah satu alasan agar Hyerin selalu tersenyum
"Oh? Seriously? Thank you. I miss you too kids. I miss you so much" ujar Hyerin sambil memberi flaying kiss kepada anak-anak
Anak-anak pun tertawa lucu ketika melihat Hyerin melayangkan ciuman nya di udara
"Kak Hyerin, kakak kemana saja? Kenapa minggu kemarin kak Hyerin tak ada?" Kali ini Yuta yang bertanya. Si anak dengan rambut yang ikal menggemaskan
"Em..itu..kemarin kakak sedang ada urusan sayang, jadi kakak tak bisa datang kemari" kata Hyerin yang sedang mencoba menjelaskan
"Benarkah? Memang nya ada urusan apa kak?"
Tanya Kevin si anak dengan style yang paling bagus diantara yang lain nya. Seperti nya keluarga nya sangat fashionable.
Hyerin masih bingung, ia bingung harus menjawab apa. Ck! Sialan! Ini semua gara-gara si CEO sialan itu! Jadi ia harus menanggung beban ini kan?
"Anak-anak, Kak Hyerin sedang ada urusan pribadi, makanya kemarin kak Hyerin tidak bisa bermain bersama anak-anak. Sekarang kan, kak Hyerin nya sudah ada. Kalian ingin segera bernyanyi bukan?"Ujar Kelly -wali kelas, kelas A-
"Ohiya! Kak Hyerin ayo mulai! Ayo kita bernyanyi!" Ujar mereka semangat
Hyerin pun bernafas lega. Ia tersenyum kepada Kelly, seolah berterimakasih karena sudah membantu nya. Kelly pun membalas senyum Hyerin dengan senyuman hangat nya
KAMU SEDANG MEMBACA
UNIQUE [ SELESAI ]
FanfictionKim Hyerin. Gadis dengan sifat keras kepalanya dipertemukan dengan Park Jimin. Sang CEO muda, yang juga mahasiswa Seoul Arts University. Park Jimin dengan sejuta pesona nya harus menghadapi gadis keras kepala seperti Hyerin Dapatkah Jimin meluluhkan...