Kemarahan Helen sangat berdampak pada dunia makhluk imortal. Keadaan langit yg menggelap membuat semua makhluk disetiap klan merasa ketakutan. Bahkan kemarahan dari Helen sangat terasa sampai di Olympus tempat dimana para Dewa dan Dewi berada.
"Ada apa ini?"
"Iya, ini ada apa? Ini tidak pernah terjadi sebelumnya,"
Para Dewa dan Dewi berkumpul di satu tempat dimana mereka selalu berkumpul untuk membicarakan hal yg penting.
Dewi Hestia yg melihat keadaan disekitar Olympus mulai merasa khawatir.
Disaat mereka tengah membicarakan apa yg terjadi, tiba-tiba terdengar suara dentingan triangle yg menandakan bahwa raja dari pada Dewa dan Dewi akan masuk ke ruangan itu.
Semua yg ada disana pun berdiri saat Dewa Zeus, raja para Dewa masuk ke ruangan itu.
"Duduklah!" kata Dewa Zeus saat sudah berada di tempatnya.
Semua pun duduk sesuai dengan perintah dari Dewa Zeus.
"Kalian dikumpulkan disini karena aku ingin memberitahukan sesuatu pada kalian semua!" kata Dewa Zeus mengawali pembicaraan
Semua para Dewa dan Dewi disana saling berpandangan satu dengan yg lain. Ini tidak seperti biasanya. Suara Dewa Zeus benar-benar terdengar sangat serius.
Dewa Zeus tiba-tiba berdiri dan berjalan ke arah Dewi Hestia berada. Sontak semua yg ada disana yg melihat Dewa Zeus berdiri membuat mereka ikut berdiri.
Dewi Hestia yg melihat bahwa Dewa Zeus berjalan kearahnya hanya bisa menahan rasa takut.
"Dewi Hestia,," panggil Dewa Zeus saat sudah berada tepat dihadapan Dewi Hestia
"Y-ya Dewa,,"
"Kau harus membawa kedua anakmu ke Olympus."
Semua yg mendengar perkataan dari Dewa Zeus merasa terkejut. Terutama Dewi Hestia. Bagaimana tidak terkejut? Ini pertama kalinya Dewa Zeus menyuruhnya untuk membawa kembali kedua anaknya.
"A-apa ma-maksud Dewa?"
Bukannya menjawab pertanyaan dari Dewi Hestia, Dewa Zeus malah pergi meninggalkan ruangan dengan berbagai pertanyaan yg ingin sekali ditanyakan oleh para Dewa dan Dewi.
Membawa kedua anakku? Bagaimana jika kejadian itu terulang lagi?
**
Kegelapan yg menyelimuti dunia makhluk imortal membuat semua makhluk imortal merasa ketakutan. Aktivitas mereka pun sempat terhambat karena kegelapan ini.
Queen Freya yg saat itu sedang bersama-sama dengan para raja di setiap klan merasa sangat terkejut dengan kegelapan yg terjadi ini.
"Queen, ada apa ini? Mengapa kegelapan datang disaat waktu masih tengah hari?" tanya salah satu raja dari klan Fairy.
Queen Freya yg juga tidak tau hanya bisa menatap keadaan sekitar yg kelihatan gelap itu. Raja-raja disetiap klan pun berdiri dan ikut melihat keadaan yg ada disekitar.
Tiba-tiba Queen Freya teringat akan sesuatu.
Kekuatan kegelapan! Apa ini?
Queen Freya segera menjauh dari tempat dimana dia berdiri yg membuat semua raja menatapnya bingung.
"Ada apa Queen?" tanya raja dari klan Whitch.
Queen Freya menatap raja-raja itu satu persatu.
![](https://img.wattpad.com/cover/186394297-288-k7741.jpg)
KAMU SEDANG MEMBACA
My Queen (Is a God's Daughter) ✔
Фэнтези"Dia sangat dingin, jutek, dan tidak peduli pada sekitarnya. Tapi, mengapa sekarang aku seperti ingin bergantung terus padanya. Aku masih tidak mengerti dengan perasaanku padanya dan aku harus membiasakan diri dengan kehidupanku yg sekarang" ~Helen...