Aku mengamati petinggi Nourisall, Mas Danang dan tim marketingnya memandangku dengan aneh.
Barusan, semua ide tentang TVC dan launching event terdengar begitu cemerlang, saat aku mengungkapnya di depan teman-teman kantor. Sekarang, lihat lima orang di hadapanku cuma diam, aku jadi ragu-ragu.
"Gimana, Mas?" gak tahan lagi, akhirnya aku memberanikan diri membuka suara. Bertanya pada Mas Danang yang paling jinak diantara lain-lainnya.
"Well..." ia melirik si Om.
"Bagus, Rumia. Secara konsep dan rencana, saya gak pernah kebayang, tapi saya suka." potong si Om, membuatku betul-betul legaaaa."Minggu depan syuting iklannya? Yakin bisa siap bersamaan dengan waktu launching?" tanya Mas Danang, mengecek lembaran berisi timeline.
"Model, sutradara, lokasi syuting, editor, semua sudah fix, ini?" kali ini Mbak Emma yang bertanya.
"InsyaAllah."
Harus! Siap gak siap, mesti jalan..."Baik." Si Om mengangguk-angguk.
"Erm, rencana budgeting nya gimana?" Mitta mengangkat tangan.
"Saya oke aja. Danang, urus ya." jawab Om, sebelum bangkit dan meninggalkan ruangan, diikuti beberapa orang lain. Sisanya, Mas Danang dan Mbak Emma.
"So, are you guys ready?" ia bertanya pada kami.
"Sure." jawabku yakin.***
Dan itu, seminggu yang lalu. Everything went really smoothly. Persiapan TVC, persiapan launching, booking semua hal terkait pun gampang. Bikin aku deg-deg'an jadinya. Kayak terlalu lancar gini, rasanya.
Hari ini adalah hari-H syuting TVC-nya. Aku sudah standby di lokasi pengambilan gambar, di sebuah studio sekitar Kebon Jeruk, dengan set lengkap dan semua orang siap-siap.
Sebelumnya, kita mengusulkan satu model alias brand ambassador untuk satu jenis TVC standar. Iklan TV normal deh. Tapi lalu aku punya ide yang...gak biasa.
Jadi Sigma ini menurutku gak bisa direpresentasikan oleh satu orang saja. Maka, untuk setiap line produk, akan ada orang berbeda. Whole-Body-Wash akan dibawakan Ren yang oks banget bertelanjang dada ria. Shaving Lotion dibawakan oleh Rory Asyari, salah satu TV Personality paling kece dan berwajah paling klimis di negeri ini. Dan Cologne oleh Izar. Tiga produk, tiga jenis lelaki berbeda, yang semuanya sama-sama charming, mandiri, punya daya tarik masing-masing dan...gak mainstream.
Selain itu, footage hasil testimonial sebelumnya akan tayang di Youtube sebagai teaser buat datang ke launching nya Sigma.
Event besarnya sendiri, di Gancit. It'll be an ultimate men event. Komunitas game online, para petualang, kaum fancy, dan bapak-bapak teladan pun, akan bisa ikutan berbagai kegiatan di sana.Dan ketakutanku soal "yang mulus banget biasanya bikin rusuh di akhir" itu pun terjadi.
Seperti umumnya kerjaan bikin iklan, kami memulai di dini hari. Udah penuh drama sejak di rumah karena Izar menolak mentah-mentah aku dijemput Nino berangkat bareng.
Akhirnya? Aku dianter ke studio sama dia. Di drop doang pula, karena Izar dapat crewcall-nya setelah jam 15, di urutan terakhir.
Belum selesai, karena pas mau turun, dia drama part 2 gara-gara aku melepas cincinku, sengaja kusimpan. Nanti kalau dipakai trus mendadak ada yang ngeh kalau cincin kami mirip...berabe, cyin.
Setelah perdebatan gak jelas yang akhirnya kumenangkan paksa (karena sudah cincin kawinku sudah masuk kotaknya di rumah), barulah aku bisa turun, masuk studio.
Lalu aku mens.
Thanks.Para perempuan paham banget deh, gimana kalau hari pertama menstruasi tuh pengennya dibawa tidur, nonton marathon series, pesan GoJek makan nasi padang dan minum bobatea. Dah itu aja. Gak pengen berurusan sama manusia lain, apalagi conducting PH dan Director, diawasi klien serta atasan, dari jam 3 pagi sampai sore. And also, when one of the cast is your secret husband.
KAMU SEDANG MEMBACA
Elopement
ChickLitMenjelang puncak kehidupannya sebagai perempuan karir sukses, Rumia mendadak harus menikah siri dengan tetangga/teman kecil/teman sekolah/cinta monyet/teman lamanya, demi memenuhi permintaan sang kakek tercinta. Rumia gak berminat untuk meneruskan h...