Twilight Sky
Ada rindu diam diam
Ada rindu dalam diam
Tapi Aku diam diam
Memikirkan mu dalam diam♡♡♡
Happy Reading ❤
Kini sudah jam 12 malam. Akhza baru saja pulang ke rumah. Ia hanya malas jika di rumah tapi mama dan papanya masih belum tertidur. Jadi Ia pergi ke basecamp kasyapi dulu.
"Masih ingat alamat rumah?" tanya Ardi-Papa Akhza ketika Akhza baru saja membuka pintu rumah.
"Maaf Pa, Akhza cape mau tidur," jawab Akhza lalu pergi.
"Mau jadi apa kamu?kamu itu anak satu satunya yang akan menjadi penerus perusahaan papa."
"Akhza akan meneruskan perusahaan papa, tapi biarkan masa muda Akhza milik Akhza. Akhza bosen pa, jika di rumah gak ada mama gak ada papa. Apa salahnya Akhza mencari kesenangan di luar?"
"Tapi jangan geng motor Akhza! Kamu malu maluin papa!"
"Geng motor itu keluarga kedua Aku pa, ketika mama dan papa gak pernah ada waktu untuk Akhza tapi kasyapi selalu ada untuk Akhza. Papa dan mama hanya memikirkan bisnis," ucap Akhza dengan airmata yang tertahan di kelopak matanya.
"Papa sibuk memikirkan bisnis juga demi mencukupi kebutuhan kamu. Papa dan mama kerja sampai malam itu demi kamu. Agar kamu bisa membeli ini dan itu," ucap Ardi lembut agar Akhza mengerti maksudnya.
"Akhza ga butuh harta yang melimpah. Akhza hanya butuh perhatian dari orang tua. Percuma Akhza bisa membeli semua yang Akhza mau tapi Akhza gak bisa mendapatkan perhatian dari orang tua. Akhza gak masalah Pa, jika Akhza hidup sederhana tapi mama dan papa selalu ada untuk Akhza. Jangan salahkan Akhza jika Akhza mengikuti geng motor. Akhza hanya mencari kesenangan. Akhza hanya mencari pelarian. Kasyapi selalu ada untuk Akhza jika Akhza kesusahan atau ada masalah," jelas Akhza lalu pergi menuju kamarnya.
"Akhza!" teriak Ardi.
"Biarlah Pa, perlahan Akhza akan berubah dia butuh waktu untuk memahami kondisi kita," ucap Audi-Mama Akhza.
"Tapi dia itu satu satunya penerus perusahaan kita. Aku gak suka jika Akhza mengikuti geng motor. Sungguh itu memalukan keluarga kita. Keluarga kita sangat terpandang. Kita susah payah menjaga nama baik keluarga tapi dengan mudahnya Akhza menjelekkan nama baik keluarga kita dengan mengikuti geng motor itu. Geng motor itu membawa dampak negatif untuk Akhza. Dia menjadi anak yang suka melawan orang tua, sikapnya menjadi seperti preman, suka berantem gak jelas. Seharusnya dia sadar bahwa dia anak dari seorang Arkatama. Gak pantes anak seorang pengusaha terkenal mengikuti geng motor seperti itu," jelas Ardi dengan wajah menahan emosi.
"Kita tidak bisa menyalahkan Akhza. Akhza juga butuh perhatian dari kita. Dengan berjalannya waktu mungkin Akhza bisa berubah. Dan geng motor yang Akhza ikuti itu geng motor yang gak pernah meresahkan warga," jawab Audi.
"Intinya Aku gak suka Akhza mengikuti geng motor itu. Seharusnya Akhza itu berteman dengan anak dari rekan kerja kita."
"Lebih baik kita istirahat, besok kita ada meeting pagi."
Akhza memang anak orang kaya. Anak dari pemilik perusahaan terkenal 'Arkatama Collection'. Tapi Akhza kekurangan perhatian dari orang tuanya. Ardi dan Audi hanya sibuk mengurus perusahaan. Akhza dirumah hanya ditemani oleh pembantu dan supir.
"Akhza sudah menuruti perintah papa agar menjadi anak yang rajin dan pintar. Akhza di sekolah sudah menjadi ketua osis yang dipandang. Yang memiliki banyak fans. Tapi jujur Akhza ga butuh semua itu. Akhza ingin menjadi diri sendiri. Akhza gak mau harus menuruti semua perintah papa, sedangan papa gak pernah ada untuk Akhza. Jangan salahkan Akhza jika mengikuti geng motor," monolognya.
"Kapan ya gue ketemu sama Aura, udah rindu gue. Aura rindu gue juga gak ya? Gak enak kalo gue harus berjauhan terus sama dia.Kenapa gue jadi gini sih? Apa gue udah punya rasa sama dia? " sambungnya yang tiba tiba tentang Aura.
Ketika ada rasa ingin bertemu namun tertahankan oleh gengsi. Ketika merasa rindu namun tak ingin mengkui itu. Apa susahnya bilang rindu seperti yang diucapkan milea kepada dilan?
Akhirnya Akhza tertidur. Setelah bermonolog sendiri.
See you next part 👋
Tinggalkan jejakFOLLOW
VOTE
COMENT
KAMU SEDANG MEMBACA
TWILIGHT SKY (END)
Teen FictionFOLLOW SEBELUM MEMBACA KARENA SEBAGIAN CERITA AKAN DI PRIVATE Akhza Arkatama seorang cowo yang kini menduduki posisi sebagai ketua di tempat yang berbeda. Ia menjadi ketua osis dan ketua geng motor. Dirinya yang dijuluki sebagai cowok tanpa ekspres...