Makasih semua yang sudah membaca cerita pertama aku
Jujur aku seneng banget, nggak espek juga kalau banyak yang baca
Aku usahain kedepannya agar lebih baik lagi, bair kalian seneng dan puas saat membacanya
Happy Reading
*
*
*Keputusan Alana untuk berhenti menjadi dosen disetujui oleh semua keluarganya. Kini Alana hanya fokus mengurus rumah, suami dan anaknya.
Meski liburan semester, Aldo masih sibuk mengurus kantornya, jadi Alana dirumah sendirian bersama Kenzo.
Aldo sudah berangkat ke kantor 1 jam yang lalu. Kenzo yang sudah makan dan mandi di ajak suster jalan-jalan naik sepedanya. Sedangkan Alana baru selesai mandi. Rencananya nanti jam 9 Alana akan pergi ke rumah Widya bersama Kenzo dan suster Mila tentunya. Kebetulan juga kata Widya Aleta dan Reyhan juga ada disana sejak kemarin.
"Mama yuk ke yumah nenek kayang!" ajak Kenzo yang berjalan masuk ke kamar Alana diikuti suster Mila dibelakangnya.
"Iya bentar Mama siap-siap dulu" sambil memasukkan barang-barang Alana ke dalam tas slempangnya.
"Sus minta tolong siapin kebutuhan Kenzo ya? Taruh di tas ransel itu aja"
"Baik Bu"
Alana hanya tersenyum melihat Kenzo yang memperhatikannya sambil senderan di ranjang.
"Kenapa lihatin Mama terus?" tanya Alana sambil tersenyum.
"Mama antik" Alana tersenyum mendengar pujian Kenzo untuknya.
"Anak Mama juga ganteng banget malahan."
"Iya dong, tata Papa danteng ayak Papa"
"Iya ganteng kaya Papa. Ihhh gemes banget Mama sama kamu" gemes Alana sambil menguyel-nguyel pipi Kenzo.
"Ini Bu sudah siap."
"Ya udah ayo berangkat."
Perjalanan yang ditempuh dari rumah Alana ke rumah Widya membutuhkan waktu 30 menit lebih. Sesampainya di rumah Widya, Kenzo langsung berlari menghampiri Reyhan yang sedang main di karpet depan tv.
"Mama gimana kabarnya? Sehat kan sama Papa juga?"
"Alhamdulillah Mama sama Papa sehat. Kamu sendiri gimana? Sehat? Mama lihat kamu makin gemukan deh."
"Adek sehat kok Ma. Adek juga ngrasa kalau adek gendutan Ma, lihat pipi Adek makin bulat aja. Akhir-akhir ini Adek juga gampang lelah, males juga" jelas Alana sambil bersandar di bahu sang Mama.
"Jangan-jangan kamu hamil Dek?"
"Masa iya Ma? Dari bulan kemarin Adek belum juga datang bulan sih."
"Coba kamu beli tes pek dulu Dek. Kamu coba, siapa tau hasilnya positip" sambil senyum menggoda.
"Iya nanti aku sekalian beli kalau pulang."

KAMU SEDANG MEMBACA
My Wedding
Chick-LitAlana Wijaya Kusuma (26 Tahun), dosen muda, cantik dan tegas di salah satu kampus ternama di Jawa Timur. Aldo Apriyandita Pratama (30 tahun), duda anak satu dan juga rektor di salah satu kampus ternama di Jawa Timur. Alana dan Aldo dipertemukan tida...