Suara Gita 🍁
Ngomong-ngomong tentang berpacaran, masing-masing orang punya cara sendiri untuk mengekspresikannya. Aku ingat dosenku pernah membawakan nama Dr. Gary Chapm ketika membawakan kuliah tentang komunikasi dalam suatu hubungan. Beliau adalah seorang penulis yang mengenalkan prinsip bahasa cinta yang sekarang ini banyak dibahas oleh kalangan remaja dan dewasa yang punya pasangan. Jomblo minggir dulu ok.
Aku jadi berpikir bagaimana kiranya aku akan merasa dicintai. Beberapa kali aku mencoba membaca diri, sepertinya dari kelima love language, yang paling mendekati diriku sendiri adalah quality time. Kalau dipikir-pikir, sepertinya memang aku yang paling sering menginisiasi pertemuan. Karena aku tahu gengsi tidak akan memberi makan seorang pisces. Menghabiskan waktu dengan orang-orang tersayang selalu menjadi bagian yang paling menyenangkan dari mencintai dan menurutku waktu tidak akan bisa diganti oleh apa pun. Dan pikiran itu munculnya tidak tentu. Kadang waktu aku sedang sendirian kadang bisa datang sehabis mandi.
Sambil mengeringkan rambut aku merasa kepercayaan diriku sedang meningkat. Ada waktu-waktu di mana perempuan, ketika melihat cermin, merasa kecantikannya meningkat tiga kali lipat dari hari-hari biasanya. Itu yang kurasakan malam ini sampai aku memutuskan spontan untuk memilih setelan rapi feminim padahal tidak ada rencana kemana-mana. Setelah beberapa menit merias wajah, kuraih ponsel di atas nakas untuk mengirimkan sebuah foto selfie kepada Lucas. Seperti sebuah laporan.
Luka-Luka
Cantik
Yakann? mubazir kalo ga jalan
Luka-Luka
Ntar deh, lagi pw
Haa kok gitu? Padahal aku udah semangat gini sampai dandan masa dia nggak mau?
Yaudah aku duluan, nanti kalo mau ikut nyusul aja
Luka-Luka
Lahh. Mau kemana? Sendirian ntar diculik
Read.
Luka-Luka
Halo
Gak sendiri kok
Luka-Luka
Terus sama siapa?
Sama Fadil
Luka-Luka
Buset siapa pula Fadil?
Delivered.
Miscalled from Luka-luka
Luka-Luka
Gigi yang bener aja
Gigi
Assalamualaikum
Ayang
Gua udah siap ayo
5 Miscalled from Luka-luka
Hitung sampe lima aku nyampe
Luka-Luka
Hah nyampe mana?
Fadil siapa?
"Dooorrrrr." Aku tiba di depan pintu rumahnya dan langsung masuk begitu saja untuk memberikan kejutan kecil. "Loh kok ada Bagas?" Yang kudapati malah mereka berdua sedang bermain PS bersama. Aku tidak habis pikir wajah laki-laki yang kulihat barusan nampak lebih tenang dari pada isi chat-nya. Bukan hanya aku, mereka juga kaget melihatku tiba-tiba muncul seperti tukang parkir.
KAMU SEDANG MEMBACA
Jeda Vu
ChickLitPertemuan pertama setelah 12 tahun, di stasiun kereta lepas petang, Gita mendapati orang itu kembali dengan raga yang jauh tumbuh dari yang dia lihat terakhir kali. Tinggi badan yang dulu ada di bawahnya kini harus membuatnya mendongak sedikit untuk...