Persiapan Wisuda

3 1 0
                                    

Antara dewa bersama teman temannya juga biya bersama sahabat sahabatnya benar benar menggunakan waktu mereka selama lima bulan ini dengan sangat baik. Mereka tidak pernah lelah untuk terus mengerjakan tugas akhirnya dan juga mencari dosen untuk bimbingan, usaha mereka tidak sia sia, dewa sendiri sidang tugas akhir nya paling pertama dari yang lainnya begitu juga dengan biya.

Bisa dibilang mereka sidang di hari yang sama namun berbeda tempat dan waktu, seminggu setelah mereka sidang teman teman mereka pun juga satu persatu sidang. Ditutup dengan juna yang bersusah payah dalam mengerjakan semua tugas akhir nya bahkan banyak mengeluh nya namun tetap selesai dengan sangat baik.

Salah satu impian mereka untuk wisuda sama sama pun alhamdulillah terwujud, hari ini dewa bersama teman temannya mengurus semua berkas untuk mereka lampirkan dalam pendaftaran wisuda Ehhh bentar bentar berkas gue ketinggalan di kamar Ujar juna saat mobil mereka sudah keluar dari pekarangan rumah, ia pun turun dan berlari masuk ke dalam rumah

Elaaaah jun ada aja, padahal tadi gue udah nanya sampai tiga kali loh itu udah semua belum, katanya tenang aja fi udah kok tapi apaaaa! Arghhh kesal gue

Udah udah fi di maklumi aja, namanya juga juna kalau gak gitu bukan juna dong hahahaha Mereka pun tertawa dengan tingkah juna yang memang sudah biasa seperti itu

Tak lama pun juna masuk ke dalam mobil tersebut Hehehe maaf ya gais, maaf ya fi Juna menyengir ke arah dafi karena ia tahu bahwa ia salah

Dafi hanya memandang juna dengan wajah malas nya, mereka pun segera pergi ke kampus dan alhamdulillah nya urusan mereka hari itu semua berjalan dengan lancar Jadi pulang dari kampus cari jas kan Tanya dafa

Jadi dong, juna harus terlihat sangat keren di hari wisuda nya hahahaha Semua hanya memandang malas ke juna dan berjalan meninggalkannya

Mereka pun pergi mencari setelan jas ke salah satu toko terkenal disana, namun saat berkeliling tiba tiba saja dewa teringat dan langsung berbicara ke pada teman temannya Eh gais, gimana kalau kita pesan setelan jas nya ke biya aja

Eh iya astaga sampai lupa gue, padahal gue udah mikir itu jauh jauh hari lo wa, gara gara gue ngeliat postingan ig sarasya fashion yang ngeluarin setelan jas terbaru dan gue sangat tertarik dengan itu Ujar juna

Gue juga setuju si pesan aja ke biya Ujar si kembar

Yaudah ntar gue hubungin biya Dewa menaruh setelan jas yang ia pegang

Kesempatan ya wa hahahaha Ujar mereka semua, dewa hanya tersenyum dan berjalan duluan untuk keluar dari toko tersebut.

Begitu juga dengan biya dan sahabat sahabat nya di turkey semua berjalan dengan sangat baik, awalnya mereka akan mengurus semua itu sendiri untuk pendaftaran wisuda namun aisyah dengan kekeh nya akan menguruskan itu semua, ia berulang kali meminta adik adiknya itu menyiapkan saja semua berkas nya dan langsung berikan ke dia. Berulang kali juga adik adik nya itu menolak halus bantuan aisyah tersebut, namun bukan aisyah namanya bila ia tidak bisa mewujudkan apa keinginannya.

Jadi mau tidak mau biya dan yang lainnya hanya mempersiapkan berkas pendaftaran wisuda yang mereka siapkan tidak sampai satu hari dan besoknya aisyah langsung mengurus itu semua ke pendaftaran wisuda. Aisyah memang dosen disalah satu fakultas disana, jadila urusan seperti itu sangat gampang bagi aisyah.

Satu hari itu biya dan teman temannya langsung mendapatkan kabar bahwa mereka sudah terdaftar dalam wisuda Alhamdulillah sudah terdaftar gais

Berarti hari ini kita langsung cari kain dong buat baju Tanya ziya

Pastinyaaaa hahaha Ujar yasna

Tunggu kak aisyah pulang deh, sekalian sama dia kita nyari nya

Okeey

Setelah mengabari aisyah bahwa mereka menunggu aisyah untuk mencari kain bersama dan mendapat balasan dari aisyah kalau ia sebentar lagi akan pulang Gais kak aisyah nyuruh kita siap siap sebentar lagi dia pulang Mereka pun ke kamar nya masing masing dan bersiap

Saat di kamar biya merasa hp nya bergetar, saat ia ambil nama dewa terpampang disana, biya pun meras berdebar Ada apa ya Ia pun langsung membuka pesan dari dewa

Assalamualaikum bi, maaf kalau aku mengganggu waktu kamu. Jadi aku dan yang lainnya ingin memesan setelan jas dengan kamu untuk kita pakai saat acara wisuda nanti, apakah bisa bi

Biya tersenyum dan langsung membalas pesan tersebut Waalaikumsalam, bisa dewa nanti kamu kirim saja ukuran kalian masing masing dan juga mau model yang bagaimana ya

Untuk yang di ukur apa apa saja bi Biya pun mengirim apa apa saja yang harus dewa dan teman temannya ukur

Nanti kalian ukur pakai meteran ya, saling bantu satu sama lain atau kalau kalian sudah memiliki ukuran tersebut bisa langsung kirim saja ya

Gimana bro Tanya dewa ke teman temannya

Kita ukur ulang aja, badan kita juga sudah beda pasti ukurannya dari yang lama Mereka pernah mengukur badan mereka untuk membuat baju acara ulang tahun pertama boys business

Setelah mereka saling membantu satu sama lainnya untuk mengukur badan masing masing, dewa pun mengirim ukuran tersebut ke biya Bi, ini ya untuk ukurannya dan untuk model baju nya akan segera aku kirim

Cepetan dong fi lo mau model yang kayak gimana tinggal lo aja ni Dewa memandang malas ke arah dafi yang tidak selesai selesai memilih

Yang simpel aja dah napa si Ujar dafa

Nahhhh ini yang gue pengen ni Dafi pun mengirim gambar tersebut ke dewa

Bi, ini untuk model model baju nya ya dan itu aku sudah memberi nama untuk model baju siapa saja

Oke dewa, ditunggu ya nanti kalau sudah selesai dan sudah bisa dikirim aku kabari

Oke bi, terimakasih ya

Biya sudah siap dan ia pun langsung turun ke bawah menemui semua sahabat nya yang juga sudah siap dan juga sudah ada aisyah disana Oke langsung pergi

Ayo, oh iya kak, zi ini dewa dan teman temannya ada ngirim pesan ke aku, mereka mau minta dibuatkan setelan jas dari sarasya fashion untuk wisuda mereka dan mereka juga sudah mengirim model serta ukuran yang mereka inginkan

Itu mau kamu serahkan ke tim produksi sarasya fashion atau kamu sendiri yang mau mencarikan kain dan menjahit nya bi

Hehe kalau boleh aku yang ingin mencarikan kainnya kak, namun untuk menjahit nya seperti nya aku membutuhkan bantuan belum lagi aku akan menjahit baju kita

Baiklah, yaudah ayo pergi Mereka pun pergi ke beberapa toko untuk mencari kain terbaik agar baju wisuda mereka menjadi sangat indah.

Istiqomah Dalam PenantianTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang