✦ S1 | kenalan

1.7K 215 47
                                    

setelah makan malam dengan banyak nya candaan, solar menjadi sedikit kagum dengan seberapa banyak sepupu mereka. kek, apa ga terlalu banyak?

sifatnya juga banyak yang unik-unik, seperti tadi ada sepupunya yang namanya sopan, solar jadi bingung harus ketawa apa sungkem. masalah nya sifatnya beneran sopan kaya namanya, apalagi tutur katanya.

kalo ga salah tadi solar denger sopan memanggil dirinya dengan 'hamba' beneran anak alim mah katanya, terus ada banyak lagi macam-macam.

tapi rata-rata dari mereka beneran mirip sama kakak nya, contohnya ada juga yang namanya sori di sebelah kakaknya. Ia berpikir namanya seperti gabungan nya dengan kakaknya, tapi kenapa sori?

"kamu gapapa?" tanya gamma dengan pelan ketika melihat solar terlihat melamun, Ia sedang memangku adek sepupu nya Itu sambil menepuk-nepuk kepalanya. ternyata kalo meluk anak kecil beneran bikin nyaman.

"ah, gapapa kok." balas sang empu sambil tersadar dari lamunan nya, Ia kebanyakan mikirin sepupu mereka. solar mulai sedikit manja pada kakak sepupunya Ini karena memiliki hobi yang sama.

"gantian dong, gue juga mau megang solar." sahut salah satu pria disana yang seperti mirip Ice dan blaze? bahkan warna bajunya benar-benar palette warna mereka berdua.

"gamau." balas gamma terlihat tidak rela sambil memeluk solar dengan erat, sedangkan sang bungsu menatap pria tersebut dengan sedikit melongo, darimana dia tau namanya?

"woy, Itu adek gua ya." sela blaze terlihat tidak terima, padahal solar adek nya tapi malah sepupu-sepupu nya yang rebutan solar. kan Ia juga mau!

"daripada Itu, mending kita kenalan aja biar solar tau kita masing-masing." saran salah satu pria disana dengan rambut warna coklat tua serta dengan gradasi hijau di poni nya, solar rasa dia benar-benar terlihat orang yang sangat dewasa.

"hmm.. bener juga." celetuk salah satu pria disana yang memiliki rambut hijau terang, solar jadi berpikir. apa dia sangat menyukai sayur mangkanya mewarnai rambut nya menjadi warna hijau.

"baiklah, jadi siapa yang mau pertama?"

"mending solar aja yang nentuin."

"hah? aku?"

tanya sang empu sambil menunjuk dirinya dengan muka bengong, kenapa harus dirinya yang milih? kan tinggal perkenalan aja. batinnya bersweatdrop.

"udah, Ikutin aja." celetuk gamma sambil mengusap-usap rambut solar, sang bungsu menghela nafas pelan. kenapa Ia merasa dari semua orang Ini ga ada yang bener?

akhirnya Ia mengangguk pelan lalu manik nya meneliti ke seluruh orang yang berada disana, rata-rata muka nya mirip semua, oh ya. solar lupa jika mereka sepupu, udah pasti mirip.

lalu Ia melihat ada salah satu orang disana menarik perhatiannya, orang Itu mirip perpaduan dirinya dengan mungkin kakak sulung nya Itu.

"disitu." ucap nya sambil menunjuk ke arah pria tersebut yang terlihat membaca sebuah buku, solar yakin Itu adalah buku tentang astrologi. sang pria terlihat cukup terkejut dan terlihat kikuk.

"ehm.. nama ku, supra." wajah solar sejenak menjadi blank, serius? kenapa nama sepupu nya ga ada yang bener? harus banget namanya supra, berarti motor gitu.

supra terlihat canggung ketika melihat wajah blank dari solar, dalam hati nya Ia tahu pasti solar mengira namanya adalah sebuah nama motor, selalu seperti begitu.

solar berpikir sejenak, bingung untuk membalas apa. oh? tiba-tiba terpikir sesuatu di otaknya. nama supra bukan juga berarti merk brand motor, ada juga arti lain.

"arti nama supra Itu melampaui batas, bukan?" celetuk solar dengan tenang, Ia baru ingat jika nama tersebut memang memiliki arti yang unik, mungkin cocok dengan orangnya.

"...apa?" balas supra terlihat terkejut sambil melebarkan matanya sejenak, Ia speechless. dari dulu nama nya memang selalu menjadi bahan ejekan karena Itu adalah nama brand motor, tapi. Ia tidak menyangka jika ada yang tau arti namanya.

"HAH? EMANG BENERAN ARTI NAMA MU ITU, DEK?" teriak heboh pria yang mirip dengan Ice dan blaze, sepertinya dia adalah sulung. pikir solar, sangat kebalikan dari kakak sulungnya.

"wah! serius? ternyata nama kak supra artinya bagus." ucap sori terlihat kagum, Ia orang tua nya sedikit tidak sadar saat memilih nama untuk kakaknya Itu, ternyata arti namanya yang memang sangat menggambarkan kakak nya Itu.

"diluar dugaan banget arti nama kak sup." balas pria yang mirip dengan halilintar dan gempa, solar facepalm saat mendengar nickname aneh lagi dari mulut nya. ga ada yang normal dikit? tadi sop, sekarang sup.

"hamba tidak menyangka jika arti nama kak supra sangat menyentuh." celetuk sopan sambil tersenyum lebar, solar jadi Ingin sujud di kaki kakak sepupunya Ini. beneran, kaya namanya. sopan banget.

"nama nya menggambarkan supra banget." gumam salah satu pria disana dengan tenang, siapa lagi? kali Ini mirip dengan Ice dan gempa. beda nya Ini mungkin sifatnya lebih ke Ice yang kalem, meskipun gempa juga kalem.

"hahahah.." tawa supra yang terlihat malu sambil menggaruk tekuk nya yang tidak gatal, ah. sekarang saudara-saudara nya malah memuji namanya, padahal biasanya juga ngejek. kecuali glacier, batinnya.

supra menjadi sedikit canggung, jujur. namun Ia juga terkejut dengan adek sepupu mereka yang bisa tahu arti namanya, padahal hanya sedikit orang yang tahu seperti gamma yang memang asalnya orang pintar.

sejujurnya, sewaktu awal Ia tahu bahwa sepupu nya mengadopsi anak baru membuatnya cukup terkejut. Ia berpikir, orang yang bukan dari darah kandung mereka apakah bisa akrab dan menyenangkan.

bahkan supra kadang dengan saudara-saudara nya tidak akur, tapi selebih nya akur. tapi sering bertengkar dengan adek bungsu keduanya, gentar. lagipula dia juga menyebalkan karena sering menyembunyikan bukunya!

jadi Ia berpikir, bagaimana dengan sikap bungsu baru Itu dalam keluarga sepupunya. apakah menyenangkan? seru? ternyata semua pikiran nya terbantah saat bertemu.

memang jika supra bisa bilang anak Itu cukup pendiam dan terlihat tenang, terlihat seperti seseorang yang berpikir terlebih dahulu sebelum bertindak.

padahal umur nya baru 15 tahun jika supra tidak salah, 3 smp bukan? apalagi saat menonton percakapan solar dengan gamma yang literally lulusan universitas oxford.

supra rasa solar dan gamma ternyata diam-diam adalah saudara kandung mengingat seberapa mirip mereka berdua, otak nya juga. sama-sama encer.

Ia bukannya merasa pamer atau sombong dan semacamnya, tapi Ia bisa bilang dirinya Itu adalah orang yang mudah beradaptasi dan dapat dengan gampang mengingat sesuatu saat mempelajari suatu hal baru.

tapi saat melihat solar dengan mata kepalanya sendiri, Ia seperti melihat gamma namun dalam versi kecil nya dan rambut berwarna coklat.

apalagi mengingat percakapan mereka berdua tadi, sangat sefrekuensi. yang supra herankan, solar masih di bawah umur. sedangkan gamma udah lulus kuliah, masalahnya universitas nya ga main-main.

tapi, bagaimana solar dapat mengimbangi obrolan dengan gamma?? supra bahkan kadang sedikit mumet ketika berbicara dengan gamma saat membahas pelajaran atau topik hal mengenai matematika maupun fisika, dengan catatan supra yang sudah ikut berbagai macam olimpiade.

ah, solar benar-benar monster.

supra menatap solar dengan tatapan tidak bisa di artikan, antara kekaguman serta kecemburuan. daripada Itu, supra lebih merasa tertantang, tidak elit sebenarnya. masa supra melawan seorang bocil? namun jika bocil nya solar, supra juga bisa ketar-ketir.

Sunshine And His Six Brother [DISCONTINUE]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang