Trustfall

3.3K 381 132
                                    

Lisa Pov

Seluruh hal yang terjadi di pesta ibuku, itu merupakan hal-hal baik untuk hubunganku dan Jennie. Aku mendapatkan persetujuan menikah dan memiliki anak dengannya. Juga mendapat persetujuan mutlak dari ibuku dan ayah Jennie. Masalah tentang Noah juga sudah diselesaikan, tentang buntut permasalahannya dengan Jordan, aku dan Jennie sepakat untuk tidak ikut campur. Meski sebenarnya, tujuan utama balas dendam harusnya tertuju pada Jordan, tapi, kapan semua balas membalas ini akan berakhir?

Bisa saja aku meminta Marco atau Alex untuk menghancurkan Jordan, atau Jennie bisa melakukannya sendiri dengan caranya. Tapi apa pendapat ayah mereka? Tidak mungkin dia tidak membalas kami setelah apa yang kami lakukan pada dua putranya. Jika kami terluka, lalu kami akan membalasnya lagi. Kapan siklus itu akan berakhir? Jadi, kami lebih memilih untuk fokus dengan trauma Jennie.

Sebenarnya, ini tidak hanya aku sangat ingin punya anak, atau Jennie tidak ingin punya anak. Jika masalahnya karena Jennie memang tidak ingin punya anak tanpa dibayangi trauma masa lalu, kupikir aku bisa mengalah untuk hal itu. Hanya saja, segala bentuk trauma yang Jennie tanggung saat ini, apa pun itu, harus diatasi. Dan salah satunya dengan memiliki anak yang masih menjadi trauma terbesarnya.

"Lisa, sepertinya Jennie harus membatalkan konsernya di New York"

Rose datang dengan berita seburuk itu. Aku tahu, dunia sedang menghakimi Jennie atas klaim Noah yang terlanjur bocor. Sedangkan Jennie tidak ingin mengklarifikasi semua tentang hubungannya dengan Noah seperti yang ia lakukan di pesta. Aku tidak bisa memaksanya untuk melakukan konferensi pers atau membuat pernyataan. Dia korban pelecehan seksual, bagaimana pun, sebagai wanita aku sangat mengerti segala jenis ketakutan yang Jennie miliki untuk mengklarifikasi semua itu.

Pertama, tidak mungkin Jennie membantah pernah bertunangan dengan Noah, karena faktanya pernah. Kedua, tidak mungkin Jennie mengelak pernah hamil dan keguguran, karena faktanya dia memang pernah. Jika Jennie memilih mengonfirmasi dua hal di atas, otomatis dia harus menjelaskan seluruh cerita pada dunia. Bagaimana dia bisa bersama Noah, bagaimana Noah memperkosanya. Dan yang lebih membuat susah, adalah bagaimana Jennie harus menjelaskan latar belakang Noah hingga bisa melukai semua teman Jennie hingga membuatnya mau bersama Noah.

Yang lebih parah lagi, Jennie tidak ingin menghancurkan reputasi ayahnya. Seperti pertanyaan publik, bagaimana ayahnya tetap mendukung hubungannya dengan Noah hingga akhir. Intinya, akan terjadi banyak sekali kesalah pahaman, sekalipun yang akan dikatakan Jennie adalah fakta. Menurut kekasihku, lebih bijak dia tutup mulut. Dan pendapat Rose tentang membatalkan The Show di New York terdengar sangat bijaksana, apalagi, masalah saat ini sangat besar dan heboh.

"Adakah solusi lain?"

Jika konser The Show di New York dibatalkan, Jennie akan memiliki lebih banyak luka dari sebelumnya. Rose hanya menggeleng sebagai tanggapan.

"Rosie, jika The Show New York dibatalkan, maka kita perlu membatalkan seluruh konser The Show. Itu seperti Jennie sedang mengiyakan semua klaim Noah yang tidak sengaja disiarkan langsung"

Adik ku menunjukkan layar tab, dia bermaksud menunjukkan opini publik yang seratus persen negatif untuk Jennie. Jadi begini, reporter dari media yang sudah ibuku sortir untuk meliput pestanya, tidak berpikir bahwa Noah akan menyerang Jennie dengan semua klaim Jennie tidur dengan kakaknya, bertunangan dengannya, Jennie hamil, dan Jennie menggugurkan kandungan dengan sengaja. Noah Clark dikenal sebagai salah satu CEO muda yang cukup terkenal di dunia bisnis, reporter itu tidak berniat buruk sama sekali, dia benar-benar tidak sengaja. Tapi sudah terlambat untuk dirinya menghentikan siaran langsung. Banyak netizen yang merekam siaran langsung itu, berkat sorotan yang sangat besar untuk pesta ulang tahun ibuku. Apalagi, fakta Abigail menungkap seluruh putrinya dan berita pertunanganku dengan Jennie. Ini seperti api kecil di tengah gunung kering saat musim panas. Semuanya mudah terbakar, angin kencang semakin memperbesar nyala api dengan menyebarkannya ke berbagai titik di gunung itu.

HornyTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang