Vampire

3.9K 399 282
                                    

Jennie Pov

Aku tidak tahu apa yang terjadi malam saat Noah berulah di depan rumah, hanya saja ayahku mengirimiku pesan bahwa Noah dibawa ke rumah sakit malam itu. Beberapa orang memukulinya dan tangannya retak. Aku suka dia mendapat balasan seperti itu. Tapi, siapa kiranya yang memukuli Noah di Seoul? Aku penasaran, tapi lebih baik menunggu jawabannya muncul sendiri. Siapa pun yang memukuli Noah tidak mungkin orang biasa.

Aku sendiri tidak paham kenapa baik kakek atau ayahku sangat menyukai Noah dan keluarganya. Jika hanya karena keluarga Clark sangat tajir melintir, bukankah artinya mereka seperti menjualku? Itu juga yang membuatku tidak berminat memberitahu mereka bahwa aku diperkosa, dan aku tidak menggugurkan bayiku. Aku khawatir atas reaksi mereka. Jika mereka tidak terima, melawan keluarga Clark akan membahayakan mereka. Tapi bagaimana jika mereka terlanjur gila uang, dan tidak masalah aku diperkosa? Dua hal itu sama-sama akan menyakitiku.

Sepanjang perjalanan menuju bandara, Lisa sibuk dengan ponselnya membaca komentar-komentar di unggahan Instagramku, Lisa dengan dunianya sangat sulit diinterupsi. Beberapa ucapanku bahkan tidak digubris. Itu menjengkelkan. Jadi aku pun hanya diam saja, mengamati impactku untuk Hera dan Samsung, itu sangat positif.

Begitu sampai di bandara, Lisa menyimpan ponselnya, keluar lebih dulu dan menungguku di luar mobil. Di luar media dan penggemar memenuhi pintu masuk bandara. Kali ini aku hanya akan menyapa mereka dengan senyuman dan lambaian tangan, tidak ingin memiliki sesi tanya jawab bersama Lisa, entah kenapa aku sangat menghindari itu.

"Lisa, jangan ambil Jennie kami untuk dirimu sendiri!"

"Perlakukan lah Jennie dengan baik, jika tidak kami akan memboikotmu!"

Mendengar ancaman-ancaman bercanda dari penggemarku, Lisa hanya tersenyum dan memberi tanda oke dengan jarinya sambil memamerkan senyuman versi paling manis dari dirinya. Kami berjalan berdampingan, tidak ada penggemar Lisa di sini, karena penggemarnya tidak ada yang tahu Lisa menyusulku ke Korea. Kami selamat sampai di dalam bandara, tidak terjadi insiden apa pun. Kami menunggu di ruang tunggu VIP sampai pesawat jet milik Lisa siap.

"Kita bertemu lagi, Jennie Kim"
Suara pria yang cukup familiar mengalihkan perhatianku dan Lisa, Lee Do Hyun menatapku dengan senyuman yang sangat manis, dia membungkuk padaku dan Lisa. Kekasihku hanya diam menatap aktor itu secara defensif.

"Oh hai! Kau juga akan pergi?"

Aku berdiri juga membungkuk, membalas sikap sopan Do Hyun.

"Yeah. Aku punya acara di Jepang. Kau kembali ke LA?"

"Aku harus kembali, pekerjaanku sudah menanti"

"Resiko superstar. Dan senang sekali bertemu denganmu, Lalisa Manoban. Aku kira kau akan sibuk menyiapkan Capital Summer atau Choachella, aku sudah membeli tiket Choachella untuk menontonmu!"

Cara Lee Do Hyun menyapa Lisa terdengar sangat canggung, aku bisa memberi pria ini pemahaman, aura dingin Lisa cukup membuat siapa saja yang tidak mengenalnya untuk tetap menjaga jarak aman. Tapi cukup mengejutkan dia membeli tiket Choachella Lisa.

"Terimakasih sudah berpartisipasi untuk membuat Choachellaku sold out. Senang bertemu denganmu Mr. who?"

"Do Hyun Lee"

"Nice to meet you, Do Hyun Lee"

Do Hyun memuji beberapa lagu Lisa, dan dia juga mengatakan itu bukan pertama kalinya dia datang ke konser Lisa. Dia juga mengungkapkan harapannya untuk Lisa memiliki tur dunia. Lisa menjawab cukup ramah, tapi tidak terlalu berusaha akrab.

"Sini beri aku kontakmu, saat kau menonton si bodoh ini di Choachella ayo menonton bersama!"

Do Hyun tampak sangat senang, aku memberinya ponselku supaya dia memasukkan nomornya. Lisa tidak protes tapi tampak sedikit tidak senang. Padahal pria ini jelas penggemar beratnya. Untuk beberapa menit ke depan kami masih berbincang sampai Arthur mengumumkan pesawat jet kami sudah siap.

HornyTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang