Avariella calista zaylee, perempuan bersurai hitam berwajah cantik tak menyangka jika kehidupan nya yang sudah damai harus bertemu lagi dengan mantan kekasih nya yang telah meninggalkannya lima tahun yang lalu tanpa alasan dan kejelasan yang pasti...
Avariella sudah pulang kemansion setelah satu minggu dirumah sakit, avariella kini sedang menikmati peran nya menjadi seorang ibu baru, avariella kini benar benar menerapkan apa saja yang sudah ia pelajari tentang mengurus bayi. Kenneth sudah berangkat kerja beberapa menit yang lalu dan kini avariella akan mandi, karena baru saja avariella selesai mengasihi putra nya. sedangkan putra nya akan ditemani oleh maria.
Mansion yang awalnya terasa sepi perlahan ramai karena hadirnya bayi didalam mansion, para pelayan begitu mengagumi bayi kecil yang gembul itu, suara tangis nya begitu nyaring, apalagi jika sedetik saja avariella telat memberikan puting nya untuk aldrich, ia akan menangis begitu kencang dengan suara nya yang nyaring.
Tapi kebahagian tak henti henti nya menyelimuti avariella dan juga Kenneth mereka merasa dilimpahi oleh kebahagiaan karena hadirnya anggota baru dimansion ini dan juga didalam keluarga kecil Kenneth.
Orangtua kaelia begitu excited jika datang melihat aldrich begitupun dengan kaelia dan ximon yang sudah tak sabar juga ingin memiliki bayi kecil seperti aldrich.
Felix pun sering datang untuk melihat cucu nya, membawa beberapa makanan untuk avariella dan beberapa baju dan miniatur seperti batman untuk aldrich, padahal aldrich baru berumur beberapa hari tapi felix seolah tak sabar ingin mengajak nya bermain dengan membelikan miniatur batman untuk aldrich.
Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.
Sebenarnya bukan hanya batman, tapi ada spiderman, kapten amerika dan banyak lagi. Tapi memang kebanyakan mainan dan miniatur yang diberikan oleh felix adalah Batman. Entah kenapa felix begitu banyak membelikan Aldrich mainan berbau batman.
Kenneth awalnya merasa aneh karena melihat felix begitu excited membelikan mainan dan miniatur untuk aldrich. Tapi avariella menjelaskan bahwa wajar jika seorang kakek merasa excited pada cucu nya. Apalagi ini adalah cucu laki laki pertama. Padahal kenneth bilang bahwa sejak kenneth kecil felix tak pernah membelikan nya mainan atau miniatur batman seperti ini. Atau memang naluri seorang kakek pada cucu nya selalu seperti ini, entahlah hanya felix yang tau.
"Apa dia akan senang mempunyai ayah sepertiku ava?" pertanyaan kenneth pada malam hari jika avariella sedang melakukan DBF pada aldrich, kenneth yang biasanya mempunyai kepercayaan diri yang tinggi seolah merasa tak percaya diri sekarang.
"Tentu saja dia akan senang mempunyai Daddy seorang kenneth halbert Livingston," avariella menangkup wajah kenneth dengan sebelah tangan nya. Menghibur nya.
Avariella sudah selesai mandi dan juga sudah berpakaian, aldrich masih digendong oleh maria, seolah maria tak ingin menidurkan aldrich ditempat tidur nya sendiri. "Kenapa masih digendong, kau akan pegal nanti"
Maria menggeleng dengan mata yang memerah menahan tangis.
Avariella pun terkejut dengan maria yang tiba tiba saja akan menangis, apakah maria kelelahan karena avariella mandi terlalu lama. "Apa yang terjadi maria? Kenapa kau menangis seperti ini?"