Tanpamu semua terasa hampa.
~€ my prince €~
Pagi ini, Arga berangkat ke sekolah bersama Elyn. Setelah memarkirkan motornya, Arga dan Elyn berjalan bersama di koridor kelas 10 untuk mengantar Elyn sampai depan kelasnya, padahal Elyn sudah menolak tetapi Arga tetap kekeh ingin mengantar Elyn.
"Belajar yang bener"kata Arga kepada Elyn saat didepan kelas Elyn.
"Pasti kak, makasih udah nganter sampai depan kelas"
"Iya, gue langsung aja"pamit Arga dan diangguki oleh Elyn kemudian Arga pergi meninggalkan Elyn yang tetap diam didepan kelasnya sampai Arga menghilang di ujung koridor.
"Ternyata, lebih baik gini. Akhirnya gue bisa ngerasain gimana diperhatiin sama seorang kakak"batin Elyn kemudian masuk kedalam kelasnya.
🍁🍁🍁🍁
Arga memasuki kelas dengan tidak semangat, didalam kelasnya sudah banya siswa yang datang ketiga sahabatnya dan ketiga sahabat Alya juga sudah datang, mereka ber enam sedang asik bergurau dan tertawa terbahak bahak karena ulah Kenzi. Seketika mereka berenam berhenti tertawa saat menyadari kedatangan Arga.
"Eh udah dateng aja lu"ucap Kenzo saat melihat Arga duduk disampingnya.
"Lesuh amat lu"kata Lena.
"Biasa nggak ada pasangannya"kata Kenzi sambil tertawa.
"Berisik bgt si lu pada"kata Arga.
"Yang sabar mas bro, jangan sedih kalo jomblo sendiri"kata Kenzo lagi lagi membuat tertawa.
"Gue nggak jomblo ya!"kata Arga.
"Emang lo masih dianggap sama Alya?"tanya Caca sangat menohok hati Arga.
"Emm gau tau lah gue, tapi gue yakin Alya masih cinta sama gue"kata Arga.
"Iya deh iya, makanya jangan nyakitin hati cewek, sedih juga kan lo kalo dia pergi"kata Kenzo.
"Ya gue kan nggak tau kalo masalah itu kerjaannya Monica"
"Emang dasar cewek nggak tau diri tuh si Monica"ucap Dira.
"Tapi cantik si, seksi pula"ucap Kenzi yang mendapat lirikan tajam dari Lena.
"Cantik kalo dilihat dari ujung Monas maksudnya"sambung Kenzi dengan cengengesan, namun tetap saja tidak merubah raut wajah Lena yang kesal.
"Tenang beb, kamu tetap cantik kok dihati Abang"kata Kenzi membujuk Lena.
"Mampus lo zi, Lena marah sama lo"kata Arga sambil tertawa.
"Tinggalin aja Len cowok kaya gitu"kompor Dira.
"Jangan duongg, nanti abwang sama siapa? Masa sama mbak nur penjual gorengan si"kata Kenzi dengan raut wajah yang dibuat buat sedih.
"Sana sama mbak nur aja, gue mah tinggal cari yang baru"kata Lena.
"Ohh tidakkkkkkkk"teriak Kenzi membuat seisi kelas menatap dirinya dan membuat Arga, Kenzo, Vino, Caca, Dira tertawa.
"Apa lo liat liat biasa aja keles kalo ngeliatin orang ganteng"pede Kenzi.
"Huuuuuuu"Kenzi malah mendapat siukan dari teman teman kelasnya.
KAMU SEDANG MEMBACA
my prince [ Completed ]
Teen Fiction[ FOLLOW SEBELUM MEMBACA ] Alya Adevva Ramanjaya biasa dipanggil Alya. Seorang gadis cantik, pintar, moodyan, pecinta es krim dan pencinta novel. Arga Adrian Dirgantara biasa dipanggil Arga. The most wanted di SMA Dirgantara yang mempunyai sifat pos...