Part 11

22 12 0
                                    

Happy Reading Guys❤





Selesainya Joyce menghabiskan makanan nya, Derren dan Joyce pergi ke taman yang ingin Joyce datangi.

"Duduk di situ aja yang banyak anak-anaknya Der." Ucap Joyce yang berlari untuk duduk di bangku yang dia pilih.

"Lo kayak bocah deh Joy." Ucap Derren sambil tersenyum melihat Joyce yang sudah duduk di sampingnya.

"Berarti gue lucu dong."

"Gue iyain."

"Eh yang itu lucu banget sih anak kecilnya." Joyce menunjuk anak kecil yang sedang bermain bola.

"Iya, eh Joy, gue mau nanya dong."

"Nanya apa?"

"El itu siapa sih?"

"Mantan gue"

"Kenapa putus?"

"Lo kenapa kepo?"

"Ya gue pengen tau aja, siapa tau suatu saat nanti lo mau nerima gue jadi pacar lo kan."

"Serius pengen tau?"

"Iya."

"Jadi gini ceritanya" ucap Joyce.

flashback on

Daniello Artensenna, seorang cowok yang akrab di panggil El adalah seseorang yang cuek, dingin dan posesif. Banyak yang ingin jadi pacarnya tapi karna sifat cuek dan dingin Daniello membuat semua cewek-cewek yang berusaha mendekat pun menjadi menyerah karna sifatnya.

Salah satu cewek yang berhasil mengambil hati Daniello adalah Elina Joyce Sebastian, hubungan mereka sudah berjalan 1 tahun lama nya, tetapi ada sebuah kejadian yang membuat hubungan mereka harus berakhir.

Saat itu adalah hari ulang tahunnya Daniello, Joyce sengaja menghindar dari Daniello saat berada di sekolah.

Sepulang sekolah, Joyce langsung bergegas untuk membuatkan kue ulang tahun untuk suprise Daniello nanti malam.

Joyce sudah meminta tolong kepada teman-temannya dan teman-teman Daniello untuk menyiapkan segala dekorasi di rumah Daniello.

Joyce juga sudah meminta izin kepada kakaknya Daniello, untuk membuat suprise ulang tahun di rumah Daniello dan beruntung kakaknya Daniello ingin ikut membantu.

Setelah selesai membuat kue ulang tahun, Joyce bergegas untuk membersihkan dirinya dan segera berdandan untuk menyambut El yang sudah berjanji ingin menjemputnya malam ini.

Selesainya Joyce dengan segala kesibukan, akhirnya Joyce mengambil kue ulang tahun yang dia buat di kulkas dan segera beranjak ke depan rumah sambil menunggu Daniello datang.

"Aduh, El kemana sih." Monolog Joyce sambil terus menghubungi Daniello.

"Lima belas menit lagi udah jam delapan nih, malah udah pada nungguin di rumah Daniello"

"Huft, kayanya terpaksa deh gue naik ojek online aja, udah jam segini El belum juga dateng dan gak bisa di hubungin"

"Iya, dari pada temen-temen pada pulang karna gak ada kepastian dari gue kan sayang kalo Suprise nya gagal." Ucap Joyce sambil memesan ojek online.

•~~~•~~~•~~~•

Setibanya Joyce di rumah Daniello, Joyce segera masuk dan menyiapkan yang harus dia dan teman-temannya siapkan.

THE JOURNEY [END]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang