Happy Reading ya!🙌
Jangan lupa Vote sama komen nya yaw!❤️
🐣🐣🐣
Hari ini Garuda International School mengadakan classmeet untuk seluruh siswa, dari kelas sepuluh hingga kelas dua belas. Sebelum kegiatan classmeet dimulai, perwakilan tiap kelas wajib menghadiri technical meeting atau rapat singkat untuk membahas berbagai macam lomba.
Area lapangan mulai ramai, banyak siswa yang sedang mendaftarkan dirinya untuk mengikuti perlombaan. Seperti Dafa, Reynold dan Ahmad, mereka mendaftarkan diri di perlombaan futsal. Sedangkan Sherly dan Clarissa mendaftarkan diri di perlombaan bakiak, sedangkan Aneisha mendaftarkan diri di perlombaan cerdas cermat. Walaupun GIS itu sekolah bertaraf internasional, namun GIS tetap mejaga budaya Indonesia dengan menggunakan permainan tradisional seperti bakiak.
Pertandingan futsal pertama yaitu kelas 10 IPA 2 vs 11 IPS 1. Pertandingan dimulai selama lima belas menit. Banyak kerumunan para siswi di samping lapangan. Mereka menyaksikan perlombaan futsal itu dengan sangat semangat. Kalian tau mengapa mereka bersemangat? 11 IPS 1 itu adalah kelasnya para cogan GIS. Yap! Geng cogan yang paling terkenal se-antero GIS. Dengan empat orang anggotanya, yaitu Aldo, Varrel, Raka, dan Ryan.
"Varrel ganteng banget sih!"
"Kak Ryan yang semangat ya!"
"Raka! Gue dukung lo!"
"Kak Aldo yang semangat ya tandingnya!" teriak Clarissa dengan semangat.
Ya begitulah jika para cogan berkumpul, pasti banyak yang meneriaki nama mereka. Sebenarnya futsal bukan kelebihan mereka. Mereka hanya main agar kelasnya tidak dihukum saja. Bukan hanya kelas mereka saja sih, ada juga kelas-kelas yang lain seperti itu.
"Pertandingan babak pertama dimenangkan oleh 10 IPA 2!" ujar Pak Jody
"Ah elah masa kalah sih kelasnya Kak Aldo," ucap Clarissa kecewa.
"Harusnya lo senang dong, kan kelas lo yang lolos," sahut Aneisha
"Tau lo! Harusnya lo dukung kelas sendiri," ucap Sherly.
"Ya kan ga masalah kalo gue dukung kelas lain juga hehe," balas Clarissa.
"Kepada siswa-siswi yang mengikuti perlombaan bakiak, harap ke lapangan B sekarang juga!" sebuah pengumuman disampaikan untuk peserta lomba bakiak.
"Sha, gue sama Clarissa lomba dulu ya," ujar Sherly.
"Lo semangat ya lomba nya, bye!" ucap Clarissa sambil melambaikan tangan.
"Yoi, semangat juga kalian!" balas Aneisha.
Aneisha masih tetap berdiri di samping lapangan A sambil melihat pertandingan futsal, tiba-tiba ada seseorang yang berdiri disampingnya.
"Hei, tumben sendirian aja lo?" ucap lelaki itu.
"Eh Dafa, Sherly sama Clarissa lagi ke lapangan B. Hm, lo kapan tandingnya?" Tanya Aneisha.
"Nanti masih lama, lo ga ikut nonton lomba bakiak?"
"Oh enggak, mau disini aja."
"Pasti mau liat gue tanding ya?" ucap Dafa yang memakai nada meledeknya.
"Ish ge-er banget deh."
Tiba-tiba seseorang menghampiri mereka yang sedang berbincang.
"Eh! lo ngobrol nya berduaan aja yak, parah ga ngajak gue," ucap Reynold.
KAMU SEDANG MEMBACA
Best Friend(zone) [SUDAH TERBIT:GENTE BOOKS]
Teen FictionHighest rank: #3 in highschoolstory [25-05-2021] #1 in Sherly [28-06-2020] #1 in Ahmad [28-06-2020] #20 in Friendzone [19-02-2020] #1 in wttys2019 [25-12-2019] #1 in Aldo [31-12-2019] BLURB: Jakarta. Tempat ditemukannya banyak sekolah mewah. Seperti...