Ahai, sesuai judul, chapter ini akan berisi cuap-cuap jawaban dari lemparan pertanyaan yang sudah ada. Sebelum casts menjawab, aku jawab dulu bagianku ya.
Q. Lala Aide tu sebenarnya apa sih ka?
Ini pertanyaan muncul sebenarnya nggak hanya sekali. Yang artinya, nggak cuma sekali aku bingung menjawabnya wahaha (beginilah kalau suka mengada-ngada). Jawaban pasti dari arti Lala Aide itu nggak ada. Aku hanya berangkat dari kata 'aid' awalnya yang sebagai noun berarti help, sebagai verb berarti help, assist, or support (someone or something) in the achievement of something. Aide kalau diterjemahkan secara harfiah artinya semacam ajudan. Seseorang yang menemani orang penting misalnya pejabat politik. Lala adalah nama tokohnya. Jadi jawaban mengada-ngada untuk arti Lala Aide adalah, seseorang yang menemani (in meaning help, assist, and support) Lala.
Q. Kak mau dibikin serial enggak nih?
Kalau yang dimaksud serial adalah suatu cerita dengan judul sama dengan menambahkan angka di belakangnya (contoh: Hospital Playlist 1, Hospital Playlist 2, #yangditunggutunggu), maka sampai sekarang jawabannya adalah tidak. Menilik arti Lala Aide dan proses self development tokoh hingga saat ini kurasa itu sudah cukup menjadi satu buah cerita. Aku belum bisa membayangkan jalan cerita yang artinya 'Lala Aide' sekali untuk kelanjutannya.
Tapi....
(seru sekali ya kata tapi ini)
Universe Lala Aide ini sepertinya terlalu disayangkan jika berhenti sampai sini. (Aku sih yang sayang wkwk). Jadi sangat dimungkinkan untukku membuat kisah lain yang berada dalam universe yang sama, tetapi memiliki fokus tokoh yang bisa berbeda dan dalam premis cerita dan pesan yang lain. Mohon doa saja semoga terlaksana.
Q. Kalo udah tamat terus kangen nih sama duo AA, bakalan bikin daily chatt/sepenggal encore cerita mereka berdua ngga kak?
Sudah terjawab ya ini, tinggal lirik saja saja instagram @sketsamidy di sana sudah ada jawabannya (ya karena aku pun tukang kangen heuuu)
Itu ya pertanyaan yang aku bisa jawab. Sekarang aku gantian nge-MC nih.
Ehem. Halo-halo.. *ngecek sambungan dengan dunia sebelah*.
Halo, Kak Aldi. Apa kabar?
Aldi: Baik..
Ada yang mau salam-salam nih, Kak. Sekalian ada beberapa yang bertanya. Mohon dijawab ya, Kak.
Aldi: *hanya mengangguk perlahan*
Q. Aldi, ayo kita ketemu di semesta yg berbeda
Aldi: Ajakan ini terdengar sedikit menyeramkan ya...*mengernyit*
Q. Halo lala! Apa kabar? Semoga baik baik aja dan semakin baik ya! Ya kalo ngga baik juga yaudah gapapa, masih ada nanti untuk baik baik aja, cuma jangan kelamaan ya. Kasian badannya hehe
Aldi: Halooo, kabar aku sekarang baik. Semoga kamu juga ya bisa tetap tersenyum menyambut hari-hari yang penuh warna. Makasih banyak buat doanya :)
Q. Bahagia terus ya Al 🤗🤗🤗
Aldi: Meskipun aku tahu ini terasa mustahil, tetapi terima kasih atas doa baiknya. Semoga kamu pun, bisa merasakan bahagia dalam bentuknya yang berbeda-beda, sekecil dan sesederhana ia datang.
Q. Aldi, mau ketemu Asa gak sehabis pulang di oxford? 👀 patting kepalaku kalo jawaban anda iya, peluk aku kalo jawaban anda iya
Aldi: *peluk kamu erat*
KAMU SEDANG MEMBACA
Lala Aide
General FictionKatanya, kita selalu tahu jika kita bertemu dengan orang yang tepat. Seperti tidak lagi ada syarat perlu dipenuhi karena kita hanya tahu, dia untuk kita. *** R 17+ | Bahasa Indonesia © ami 2020 Little AU Asaldi, a sosmed au on highlight intsagram sk...