Tiga hari yang lalu, kabar bahwa akan ada royal wedding pangeran x dengan rakyat baiasa, yang tidak lain adalah shannon, tersebar dimana mana. Shannon sudah harus menjaga sikapnya, karena banyak orang yang mengikutinya. Hanya rumahnya dan rumah temannya lah tempat paling aman. Risih, satu kata yang menggambarkan semuanya.
Hari ini, ya hari ini, adalah hari dimana akan dilaksanakannya pertemuan keluarga antar kedua belah pihak. Dan, shannon selaku peran utama, ia dirias sedemikian rupa dan menggunakan dress yang dulu mamanya gunakan saat lamaran. Mereka naik mobil, menuju kesana.
"Gue bingung sama yang tua tua, ini cuma pertemuan keluarga. Belum lamaran, belum nikah. Tapi, gue udah disuruh pake baju begini, mobil cuma isi kita bertiga. Kenapa kali" ucap shannon sedikit mengomel di dalam mobil.
"Lu gak tau ya, koko pas wisuda aja juga digituin. Jadi gue udah wajar sama sikap mereka" ucap koko Ares, kakak sepupunya. Shannon pun diam, ia merasa deg degan dengan siapakah yang akan dijodohkan dengannya.
"Janhan tegang shane, gue yakin orang istana itu bersikap baik baik" ucap cici Aresta yang merupakan kembaran dari koko ares.
"Gak ci, cici gak tau orang istana gimana" ucap shannon
"Mereka diajarin manner yang baik pasti, dan how to treat a girl" ucap aresta
"Ci, gue pernah deket sama deandrex ci, dan dia itu bajingan. Sumpah, baru kalian yang gue kasih tau. Jangan kasih tau siapa siapa ya" ucap shannon.
Sesampainya mereka di istana, mereka disambut oleh para pelayan istana yang tidak tahu harus shannon panggil apa. Mereka diarahkan untuk masuk ke ruang pertemuan yang lumayan besar, dan kesannya sangat untuk keluarga berkumpul.
"Dimohon menunggu, sebentar lagi mereka akan datang. Saat ini mereka sedang bersiap siap" ucap seorang wanita yang kira kira penghujung dua puluh tahun, shannon pun merasa risih.
"Duh, pelayan aja ngomong gitu. Gimana nanti gue hidup disini, jadi manusia formal kali gue" ucap shannon kepada adik sepupunya yang berada disebelahnya yaitu beatrice.
"dibawa nyelo aja ci" ucap beatrice
"lu bisa bilang begitu, lah gue??" Ucap shannon kemudian menunjukan muka imutnya
"najis lu ci" ucap beatrice sambil menepuk pundak shannon, mereka berdua kemudian tertawa.
"Keluarga kerajaan telah datang" ucap seseorang dengan suara kencang, semua anggota keluarga pun berdiri untuk menyambut kedatangan anggota kerajaan. Mereka semua menggunakan dress modern, shannon kira mereka masih menggunakan baju kerajaan super ribet seperti zaman dahulu.
"Selamat siang, tidak usah terlalu formal" ucap papa raja, shannon dan keluarganya pun duduk. Shannon merasa bersyukur karena tidak ada dean disitu, mungkin bukan dia yang akan di jodohkan dengan shannon.
"Jadi, kamu yang bernama shannon betul??" Tanya papa raja, shannon mengangguk.
"Lily!! Sudah lama kita tidak berjumpa" ucap mama ratu, kemudian memeluk oma shannon. Shannon merasa heran, sebegitu dekat mereka kah?? Dan mengapa sampai harus menjodohkan cucunya??
"Kau masih tampak muda Rita" ucap oma shannon, shannon tertawa meliaht tingkah nenek nenek yang sudah lama tidak bertemu.
"baik, aku akan langsung saja. Jadi, yang akan dijodohkan adalah anak dari Albert dan keshia yang merupakan anak dan menantu pertama saya. Dan yang dijodohkan adalah anak ke tiga mereka" ucap papa raja
"Kalau kita boleh tahu, yang mana yang akan dijodohkan ya??" Tanya adik mama, shannon terdiam saja.
"Dia, diluar. Karena, tradisi lamaran begitu bukan??" Ucap albert
KAMU SEDANG MEMBACA
Royal Love Story
Romance[ C O M P L E T E ] +Rochealine's first story+ Kisah cinta itu, tidak semuanya berawal indah. Tapi, yang berawal dengan sedih, bukan berarti berakhir dengan sedih. Percintaan pangeran dan putri kerajaan terutama, yang paling disorot oleh massa. Sela...