Bukan yang terbaik

1.1K 85 2
                                    

2 minggu yang lalu...

Kia berjalan menyusuri kampusnya sendirian. Ia hanya sesekali menyapa orang yang ia kenal. Kia terus berjalan sampai ia sampai ke sebuah gedung dikampusnya yang cukup besar.

Begitu ia masuk ke dalamnya, wangi buku dapat ia cium. Ia segera mencari tempat dan posisi yang akan membantunya santai saat membaca.

Kayaknya di pojok enak.

Kia berjalan sambil membawa buku yang sebelumnya sudah ia pinjam.

Setengah jam berlalu. Kini jam menunjukkan pukul 3 sore. Kia masih sibuk dengan buku bacaannya.

Drtt..drtt..

Kia melirik ponselnya yang berada disebelahnya.

Geo.

Nama itu yang tertera di layar ponselnya. Dengan wajah datar, ia membuka LINE dari Geo.

Geo : Ki, gue ada diparkiran kampus lo. Ayo kita jalan

Kia mendecih, "Ck, setelah gue diemin selama 2 minggu. Dia ga ada rasa bersalah sama sekali?"

Kia pun tidak menghiraukan LINE Geo. Iya hanya membacanya lalu menutupnya kembali. Ia bahkan mengaktifkan mode airplane.

●●

Jam sudah menunjukkan pukul 7 malam. Cuaca di luar sangat buruk. Hujan besar dengan angin yang sangat kencang.

Kia baru saja keluar dari perpustakaan. Ia kemudian segera merogoh tasnya untuk memesan sebuah taksi.

Begitu ia menyalakan ponselnya dan menonaktifkan mode airplane nya, ponselnya seketika bergetar terus menerus.

Ada banyak LINE masuk dari Geo.

15.30

Geo : Kia
Geo : Kok diread doang?

15.52
Geo : Ki
Geo : Kiara adelia

16.10
Geo : Woy:(

16.22
Geo : Ki lo gapapakan?

16.34
Geo : Kiaaaa

16.53
Geo : KIAAA

17.02
Geo : Kia lo marah?
Geo : Kia gue gatau gue salah apa. Gue bakal nunggu lo sampe kapanpun disini

17.35
Geo : Kia lo dimana? Lo udah pulang ya?

18.01
Geo : Ki, disini udah mulai hujan. Gue tetep bakal stay disini sampe lo kabarin gue

18.23
Geo : Kia
Geo : Kia

18.49
Geo : Geo udah balik sama gue. Makasih karena udah buat dia nunggu:) -Clara

Tangan Kia bergetar membaca semua LINE masuk dari Geo.

Kia : Geo dimana sekarang?

Tidak menunggu lama. Sebuah pesan masuk lagi.

Geo : Rumah sakit wijaya. Lo ga mesti kesini, gue lebih bisa jaga Geo daripada lo yang cuman bisa buat dia nunggu:) -Clara

●●

Kia berjalan menembus derasnya hujan. Tidak peduli seberantakan apa ia sekarang. Ia terus berjalan menuju Rumah Sakit tempat Geo dirawat.

Kia tau betul, Geo sangat mudah sakit. Ia tidak bisa kehujanan atau kecapean. Daya tahan tubuh Geo sangat buruk.

Kini, Kia merasa dirinya sangat buruk. Ia ingin sekali memaki dirinya. Karena keegoannya, ia membuat Geo sakit.

●●

Jam sudah menunjukkan pukul 8 malam. Geo baru saja tersadar dari tidurnya. Wajahnya sangat pucat, itu cukup menandakan kalau ia sakit.

"Gue dimana?" Tanya Geo begitu melihat sekelilingnya dan mencium bau obat-obatan.

Clara lantas tersenyum senang melihat Geo terbangun, "Lo di rumah sakit."

"Lho? Kok lo ada disini?" Tanya Geo tambah bingung melihat kehadiran Clara disisinya.

"Tadi gue lagi mau ke kampus temen gue buat ketemuan. Pas gue liat lo lagi   diem ditepat parkir tanpa berteduh sedikit pun, gue langsung mau nyamperin lo. Tapi, belum sempet gue manggil, lo keburu pingsan," jelas Clara.

Geo pun terdiam. Ia kemudian dapat mengingat semuanya.

Kia.

"Ge?" Ucap Clara menyadarkan Geo.

"E-ehh? I-iya. Thanks ya Clar, lo selalu ada disaat gue butuh. Gue gatau harus bales pake apa lagi," timpal Geo kaku.

Clara lantas tersenyum manis lalu dengan mudahnya memegang tangan Geo, "Iya, santai aja kali. Gue pasti bakal selalu ada buat lo kok, gue janji."

Geo hanya tersenyum sambil melihat ke arah Clara. Dan diam-diam, sepasang mata sedang memperhatikan mereka dari jendela kecil yang ada di pintu tempat Geo di rawat.

Ya. Gue emang bukan yang terbaik buat lo, Ge.

-Tbc-

A/N : Hai!!! Maaf gue baru update lagi!
Gue bener bener ga buka wattpad untuk sekian lamanyaaa. Gue juga belum lanjutin ini cerita karena gue baru menyesuaikan diri sama pelajaran SMA:') (sumpah beda bgt sm smp)

Gue ga sosibuk deh asli huhuhu. Gue bakal update kalo gue ada ide dan ada waktu okay! Gue gaakan kaget kl mungkin yg vomments atau bahkan yang ngebacanya berkurang.

But! Gue harap kalian tetap mendukung gue untuk menamatkan cerita ini ya😂 dengan vomments kalian gue bakal semangat😂

Btw, HAPPY 2017!!!🎊🎊🎊
[LATE BGT EMANG]

Thanks!💝

The Secret [Slow Update]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang