Empat -[ ATARA ]

340 12 4
                                    

Kamu adalah seseorang yang telah di kirimkan Tuhan. Entah hanya untuk singgah atau untuk jadi teman hidupku.
 

                    ****

Atara pun kembali ke sekolah pagi ini dengan awal karena dia sengaja ingin ke perpus terlebih dahulu untuk meminjam buku yang saat ini Ia cari.

Kali ini, Atara tidak langsung ke kelasnya tapi terlebih dahulu Ia mampir ke perpus dan mungkin dia akan membacanya di sana karena bel masuk sekolah masih lama. Sekitar setengah jam lagi.

Atara pun sedang memilih-milih buku yang Bagus ceritanya menurutnya, karena Ia tak mau salah pilih dan menyesal karena ending nya yang kurang baginya.

Atara sedang memilih buku di salah satu rak dan saat Ia sedang memilih-milih dia tak sengaja menjatuhkan sebuah buku yang lumayan agak tebal.

Atara pun terkejut karena Ia menjatuhkan buku itu. Lalu, Atara mengambil buku yang jatuh tersebut. Dia melihat buku itu dan Ia menjadi tertarik dengan buku tersebut.

Buku itu berjudul " My boyfriend is very cold ". Atara tau itu tentang seseorang yang menceritakan pacarnya yang dingin itu, tapi Atara semakin penasaran akan jalan ceritanya.

Atara pun duduk di bangku yang sudah di sediakan perpustakaan, lalu Ia mulai membuka buku itu untuk membacanya.

15 menit sudah berlalu, Atara pun masih membaca. Lagi enak-enak membaca Atara pun di kagetkan dengan seseorang.

" Dorr.... " ucap orang itu mengagetkan

Atara sangat terkejut karena sedang serius-serius nya membaca malah di kagetkan seperti ini.

" Aduhh apaan sih ganggu ajah " kesal Atara

" Maaf Tar, lu sih fokus banget bacanya " ucapnya sambil duduk berhadapan dengan Atara

" Mau ngapain lo?? "

" Gw tadi nyari-nyari buku sosiologi, eh ga sengaja gw ketemu lu " jelas Fandi

" Oh, tapi kan bisa lu ga usah ngagetin gw segala "

" Maaf Tar, lagian lu baca apa sih? Sampe muka lu serius gitu " tanya Fandi sambil membuka buku bagian pertama yang lagi di baca Atara.

" Ohh, My boyfriend is very cold " sambil mengangguk-anggukkan palanya

" Emang lu tau? " tanya Atara

" kaga " ucap Fandi dengan cengiran khas nya

" Jehh, gw pikir tau "

" Tumben lu ga sama temen-temen lu yang laen?? " tanya Atara

" Oh, si Davis mah emang lagi pengen bawa mobil sendiri katanya, terus kalo si Zen tadi dia bilang agak ngaret datengnya, karena gw tadi mau berangkat pagi " Jelasnya

" Oh gitu "

Kriiinggg..... Kringgg....

Bel masuk pun berbunyi

" Yaudh gw duluan yah " pamit Atara

" Eh tunggu Tar bareng gw "

" okey "

Sambil berjalan menuju kelas, mereka pun berbincang-bincang

" Kelas lo dimana?? " Tanya Atara

" Di kelas 11 Mipa 4 " jawabnya

" Ohh, mayan deket sama kelas gw donk " ucap Atara

Ya kelas Atara adalah 11 Mipa 2. Jadi kelas mereka terbilang sangat dekat.

ATARA [END]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang