Perihal Porsi
Manusia miliki porsinya
Banyak atau sedikit
Lebih atau kurang
Suka atau tidakSayangnya sampai pada kata cukup,
Harus ada proses panjang
Mungkin harus ada nya kegagalan
Mungkin juga harus dari ketidakmampuanBagaimana kalau kehancuran?
Apa setiap orang mampu untuk bangkit berdiri?
Aku fikir tidak, tapi tak menutup kemungkinan
Tapi aku juga berharap banyak yang ingin melangkah kembaliAgar banyak yang paham
Sampai pada kata cukup adalah tentang pengendalian
Bahwa dirimu adalah porsi yang cukup untuk semesta
Diciptakan oleh tuhan untuk dapat mengendalikan duniaSayangnya, mereka kembali memenangkan ego
Hingga perihal porsi selalu ingin yang lebih
Padahal cukup melihat sekitarnya
Tentang apa yang tak dimiliki orang lain
Tapi mampu ada didalam dirimuSebagaimana,
Menerima jika harus kehilangan
Menyambut jika memang terlahir yang baru
Juga mengikhlaskan bila mampuBegitu pula tentang makna syukur yang sesungguhnya
Perihal porsi yang diberi
Adalah tentang syukur akan apa yang dimiliki
Karena sepantasnya,
Porsi pemberian tuhan adalah yang paling adil nyatanya.
KAMU SEDANG MEMBACA
PROSA
Poetry"Ini tentang kamu dan mereka yang ingin kuabadikan dalam kata sederhana yang datang tanpa ku undang" Terlalu sederhana yang kutulis didalamnya, bukankah seorang puitis menulis hanya untuk jujur kepada dirinya sendiri? Dan itu yang sedang ku lakukan...