PUISI

2.4K 39 0
                                    

Penjelang Waktu

Aku ini penjelang waktu...
Menikmati hari tanpa proses berkesudahan
Menerima lelah sebagai sebuah kebiasaan
Dan menatapmu sebagai sesuatu tak berkecukupan...

Dunia ku hanya tau tentangmu
Penjelang waktu hingga gelap menyapa
Melodi sendu sebagai pengingat sepi
Hingga lupa bahwa dia ada...

Dia yang bertahan di balik bahagiaku
Yang manahan sakit dikala tawaku
Yang menemani penjelang waktu ku untuk menantimu
Dan aku tak pernah tau...
Bahwa dia jauh lebih dari berharga
Dari pada hadir dirimu yang selayaknya fana...

Teruntukmu terimakasih
Sang penjelang waktu bersamaku...

PROSATempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang