Assalamualaikum... masih ingat tidak dengan saya?
Buat yang lupa atau yang baru baca, kenalkan, saya khairotinnajmah. Saya sudah sempat publikasikan cerita pertama saya disini. Judulnya SYAHIIDA. Sudah ada 17 bagian yang saya upload. Tapi, saya lagi kehabisan ide untuk melanjutkan ceritanya. Sambil lalu menunggu ide muncul di otak saya, saya upload lagi tulisan baru saya. Judulnya RENNAY. Penasaran? Ini sekilas prolognya.@@@
Maa Sya’Allah... maha suci Allah yang telah menciptakan alam dan seluruh isinya. Nikmat apa yang akan kami dustakan, sedangkan Allah maha pencipta dan maha mengetahui, serta maha pengasih lagi penyayang. Dia tahu dengan apa yang dibutuhkan oleh setiap makhluk-Nya, bahkan meski kebutuhan itu tidak disadari oleh mahluk-Nya pun Dia tetap memberinya. Itulah sebabnya Dia memiliki nama Al Khobir. Yang Artinya, Allah Maha Teliti. Allah maha mengetahui bahkan pada paling halusnya perkara.
Bersyukur Alhamdulillah, dia masih diberi kesempatan untuk bisa menikmati indahnya ciptaan-Nya, dan masih diberi kesempatan hidup dengan keadaan sehat, terbebas dari cacat apapun, hingga bisa menyelesaikan study magisternya di jurusan Psikologi Sosial di salah satu Universitas negeri di Surabaya, dan dia sudah menempuh jenjang doktornya juga di bidang yang sama, sambil lalu mengabdi di salah satu lembaga pembinaan sosial di kota Surabaya. Ya, dia sudah menjadi Psikolog ternama yang sudah banyak dikenal orang. Seseorang yang istimewa itu seorang gadis keturunan Madiun, yang sekarang sudah bertempat tinggal di daerah kota Surabaya, mengikuti jejak almarhum suaminya. Dia adalah Nayla Syarifah dan sering dipanggil Nayla oleh teman-temannya.
Susah dan senang, bahagia dan terluka, sulit dan mudah pasti selalu mewarnai perjalanan setiap orang yang menjalani kehidupan di dunia ini. Seperti halnya yang Nayla alami, menempuh perjalanan studynya seorang diri, tanpa kehadiran suami tercinta, itu bukanlah hal yang mudah. Terkadang ada tetes air mata yang harus jatuh untuk sekedar mengurangi beban yang memberatkan pikirannya. Bagi Nayla menempuh study sampai menyelesaikan S-2 dan melanjutkan S-3 itu adalah perjuangan yang baginya merupakan hal luar biasa yang belum pernah terpikir di benaknya setelah kepergian Rendy Ananta Dika; suaminya. Karena sejak Rendy pergi Nayla seperti kehilangan arah tujuan hidupnya.
***
Pengen tahu kisah selanjutnya?
Ikuti terus ceritanya ya. Sengaja sedikit memang untuk prolognya, biar bikin greget bacanya.Jangan lupa icon bintangnya di pojok, sentuh ya! Dan comment-nya juga!
KAMU SEDANG MEMBACA
RENNAY (Tamat)
ChickLitKisah tentang perjalanan hidup Nayla Syarifah, yang diawali dengan pertemuannya dengan Rendy Ananta Dika, dan Deni Arya Candra.