17

93 4 0
                                    

Aku dan Fatta pulang meggunakan motorku dan sekarang aku ada Di depan rumah Fatta.

"Fatta maaf ya soal tadi. " aku meminta maaf padanya.

"Iya ra bukan salah kamu kok. " Jawab Fatta sedikit cuek.

"Fatta. Aku pamit pulangdulu ya. Assalamualaikum."

"Iya tiati. Waalaikumussalam."

Aku mengendarai motor ku untuk pulang menuju rumahku yang jaraknya tidak cukup dekat dari rumah Fatta. Aku sampai di rumah dan aku langsung mandi dan solat ashar.

"Mama, liburan nanti mama ngga kemana mana kan,?" tanyaku sembari menghampiri mama yang sedang duduk bersama Yahya di ruang tengah.

"Ngga ko,  emang kenapa kak?  Kakak pengen liburan?" jawab mamaku.

"Ngga ma, yakan barangkali kaya liburan tahun lalu mama harus keluar kota ngurus ini itu."

"Hem ngga, liburan tahun ini mama pengen bareng bareng sama kalian aja. "

"Yahya gabakalan bosen dong. Kan yahya juga perlu nyiapin yang mau di bawa ke pesantren nanti hehe." adik ku menimpali.

"Owalah lupa kamu kan ada niatan ngelanjutin di pesantren yaa..  Hem kaka recomendasiin kamu ke Al Falah ploso kediri deh,  atau kalo engga di Gontor aja." saranku pada Fatta.

"Ngga kejauhan,? Daerah sini aja biar mama jenguknya ngga kejauhan hehe" tanya mama.

"Terserah mama. Yahya nurut mama aja".

"Mama zahra ke kamar dulu ya. "

Pamitku sembari meninggalkan mama dan Yahya di ruang tengah. Keluargaku bukan keluarga yang suka menonton tv.  Meskipun kami hanya bertiga tapi kami suka menghabiskan waktu bersama tanpa menonton tv. Aku terbiasa melakukan hobbi tanpa adanya perangkat elektronik atau apapun. Dan aku memang cuek dengan orang yang belum terbiasa denganku. Kalian jangan heran jika aku bersikap cuek dan agak dingin ke Fatta meskipun aku sangat menyayanginya. Itu memang sifatku cuek dengan apapun.

Aku berbaring di tempat tidur dan aku memainkan ponselku. Aku membuka whatsapp dan aku lihat ada chat dari nomer tak dikenal.

Unknown
Assalamualaikum

My self
Waalaikumussalam. Ini siapa? Ada perlu apa?

Unknown
Ini aku ketua geng ramasha dan aku ingin kamu jauhin Fatta.

My self
Oh ainul. Udah berapa kali aku bilang urusanku bukan urusanmu. Tapi disini aku pengen kamu ga kaya gitu lagi. Jangan sakitin anak orang lagi. Ntar kamu kena karma. Oh iya satu lagi kalo emang kamu suka sama seseorang yaudah berhenti buat mainin hatinya.

Aku menekan tombol kembali dan berniat mematikan data ponselku. Tapi Fatta men chat ku.

Fatta
Assalamualaikum. Ra, aku liburan kali ini mau ke kota sama bapak. Maaf ya kalo aku jarang chat soalnya aku mau ikut bapak kerja. Sampai ketemu semester dua ya ra. Oh iya masalah sama mantan udah clear kan?

Fatta nanyain masalagku sama mantan?  Heran aku mengapa bisa sampai sepeduli ini.

My self
Waalaikumussalam. Iya fat. Semangat ya. Udah clear kok.

Aku menekan tombol sent dan aku langsung mematikan data ponselku. Memang ada beberapa chat dari ainul tapi aku tak menghiraukannya.
Sebentar lagi libur semester 2 akan tiba. Seperti biasa aku akan mengisi hari libur ku dengan aktivitas yang sering aku lakukan. Meskipun liburan kali ini adalah hanya dua pekan saja. Aku tak berniat membuka ponselku selama liburan nanti. Atau aku akan membuka ponselku ketika aku ingin membukanya saja. 

Wellcome Holiday.

***

Bukan aku tak merasa, tapi hati yang meminta. Bukan aku menghindar, tapi keadaan yang membuatku ingin tenang tanpa apapun. Fatta maafkan aku.

🌸Zahra Wardatunnisa. 🌸

***

Ikutin terus cerita ini. Makasih yang  udah mau baca. Salam manis dari elfaris💖💖💖💖

MY LOVE IS MASTER DARBUKA(TAMAT)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang