Tumbuhan saja terkadang harus tetap dirawat agar tak adanya hama ataupun parasit yang menyerang. Mungkin sebagian orang akan berkata bahwa pupuk adalah salah satu bahan penting agar tumbuhan dapat tumbuh dengan baik, padahal masih banyak lagi perawatan dan bahan yang di perlukan. Dan yang pasti tidak hanya sebuah pupuk.Lalu bagaimana dengan cinta ? Sohyun sudah melakukan berbagai banyak cara agar hubungannya tak rusak seperti sekarang tanpa adanya gangguan wanita lain di dalamnya.
Mungkin dulu Sohyun pernah tak percaya, bahwasannya setiap pria itu memang tak selalu memiliki sifat yang sama. Egois dan keras kepala mungkin tak masuk hitungan karena itu semacam sifat dasar yang selalu melekat kuat. Lalu bagaimana dengan setia ?
Benarkah semua pria selalu setia dengan ucapannya ?
Tidak, tentu jawabannya tidak. Bukan berarti tak percaya tapi hanya Sohyun lah di sini yang sudah merasakan hati yang tak lagi percaya apa itu cinta sejati , cinta mati dan bahkan kata setia yang selalu dirinya agungkan dulu pun semua hanya omong kosong belakang.
Hancur berantakan, tak tersisa. Seharusnya sejak lama dirinya lebih peka akan keadaan, retaknya sebuah kaca jangan sampai di sepelekan karena ketika kaca itu pecah yang ada kita tak mampu lagi untuk memperbaikinya kembali dan menyatukannya lagi.
Kenangan indah yang terbangun begitu indah justru terbayar penyesalan sarat akan sebuah luka sayatan perih yang begitu mendalam.
Katakanlah luka itu telah mendarah daging, merasakannya tak lagi sesakit dulu, kebal mungkin itu yang di maksud.
Biarlah kata cinta itu berubah menjadi semu, karena pada kenyataannya sekeras apapun bertahan, melarikan diri pun bukan jawaban untuk solusi terbaiknya.
Baekhyun memang cinta pertamanya, dan pria Byun itulah yang telah mengukir kenangan indah berubah menjadi mimpi buruk untuk kisahnya. Tapi Sohyun tetaplah cinta tulus bagi hidupnya. Dan itu juga sumber kekuatannya untuk tetap bertahan.
❣
Bagai batu karang yang di terjang ombak. Kata orang sekeras apapun itu jika kita berniat untuk meruntuhkannya, suatu saat nanti pun pasti akan runtuh juga, meski harus mengorbankan banyak waktu.
Tidak apa jika Sohyun tersakiti, kata-kata dari gadis Jung itu selalu menjadi hal yang paling mengganggu pikiran Baekhyun selama ini.
Semua orang menyalahkannya, menghujatnya dan bahkan memakinya. Mengatainya sebagai pria paling br*ngs*k yang pernah mereka kenal.
Padahal pada kenyataannya, bukan seperti apa yang mereka kira. Kisahnya begitu dalam dan juga penuh luka. Dimana Baekhyun juga pernah berada di titik paling menyakitkan dalam hidupnya.
"Minumlah." Ucap salah seorang wanita paruh baya berusia hampir 40 tahunan itu menyapa telinga dengan paraunya yang lembut.
Baekhyun menolehkan kepalanya pelan, tersenyum hangat sambil berjalan duduk di dekat wanita berambut sedikit ikal itu .
"Apa ini teh krisan ?" Tanyanya seraya menghirup aroma teh yang mengepul keluar melalui asap tipis dalam cangkir kaca bening di tangannya.
"Favoritmu." Jawabnya di selingi senyuman hangat.
Baekhyun membalas melempar senyum dan kemudian langsung menyeruput teh miliknya pelan. Hangat dan juga nikmat, persis seperti apa yang Baekhyun inginkan. Perpaduan yang begitu pas dengan cuaca di luar tengah berhembus angin yang begitu dingin.
"Bagaimana kabarmu ? Kenapa baru sekarang kau datang kemari ?"
"Hanya ingin mengulang kembali kisah masa lalu." Balasnya yang jelas terdengar bualan.
KAMU SEDANG MEMBACA
WRECKED [ TAMAT ]
Mystery / Thriller[RATED 19+] || You and I cannot be in line, but the bonds that have been formed are not easy to break. Can only choose to be crushed together or stay together ?