Happy reading...
Ulangan akhir semester telah selesai, dan sekarang mereka tinggal menunggu nilai mereka keluar, Arka dan kedua teman nya berkumpul di lapangan dengan yang lain, mendengar penuturan kepala sekolah yang sedang mengumumkan info untuk kelas 12
"Berhubung kalian sudah mengikuti ulangan akhir semester 1, maka kalian di wajibkan untuk ikut serta dalam acara kemping di alam bebas selama 4 hari 3 malam hal ini bertujuan untuk menyegarkan, merilekskan pikiran kalian karena ulangan yang begitu memusingkan, dan untuk waktunya kita berangkat hari kamis pagi jam 8 sudah kumpul di sekolah, dan pulang hari Minggu pagi yaa.. pembayaran nya kalian bisa bayar ke wali kelas kalian masing masing, sebesar 1juta 2 ratus 8 puluh ribu, itu sudah termasuk bus, tenda untuk kalian tempati dan makanan pokok 3kali sehari, dan kalian juga disana akan di ajarkan cara untuk menjaga alam sekitar, menelaah berbagai tumbuhan dan belajar mandiri. Pembayaran dimulai hari ini dan akan di tutup hari Selasa yaa, mungkin segitu aja yang bisa saya sampaikan. Apa ada yang mau bertanya?" Jelas pak kepala sekolah
"Pak? Kita kemping dimana pak?" Tanya salah satu murid
"Untuk tempatnya, seperti tahun-tahun kemarin yaitu di Agrowisata Villa Bukit Hambalang "
"Widih mantep tuh gua pernah liat di iklan tempat nya juga asri banget" ucap Gilang
"Pak satu tenda berapa orang?" Tanya siswa lain
"Minimal 2 orang dan maksimal 4 orang ya"
"Eh kita bertiga ya" kata Angga menunjuk dirinya Gilang dan Arka
"Gua mau sendiri" ucap Arka
"Dih emang bisa apa"
"Tau lu pengen sendiri mulu"
"Iya dah iya" ucap Arka ngalah
"Sudah tidak ada yang mau bertanya?"
"Tidakk pakk!!" Jawab semua murid
"Baik kalo begitu, kalian bisa kembali ke kelas masing-masing, wali kelas kalian akan mengumumkan nilai hasil ulangan kalian" semua murid yang berada di lapangan kembali ke dalam kelas nya masing-masing begitupun dengan Arka dan kedua temannya
.
.
."Ok anak-anak kali ini ibu hanya akan mengumumkan nilai kalian, dan ibu tidak akan memberi tugas kepada kalian. Setelah ibu memberi tugas kalian boleh langsung pulang untuk packing baju" ucap wali kelas Arka, mendengar itu sontak membuat semua murid IPA 7 berteriak senang
"Ini lembaran kertas hasil ulangan kalian, ibu panggil sesuai absen yahh"
"Iya Bu!.."
"Absen satu.. " pemilik absen tersebut maju ke depan dan begitu seterusnya "absen 11" Arka maju ke depan untuk mengambil kertas hasil ulangan, karena pemilik absen 11 adalah Arka
"Ini hasil ulangan kamu, tidak ada remedial semua di atas KKM. Pertahankan ya Arka" ucap wali kelas Arka
Arka hanya mengangguk dan kembali ke tempat nya
"Nilai lu berapa?" Tanya Angga
"Eh nilai gua ada 82 nya bro, bangga banget guaa" ucap Gilang
"Ko bisa, punya gua 50 sama 65 semua, eh ada deh ini 76 paling gede" ucap Angga "lu berapa Ar?"
"Nih" Arka memberikan kertas hasilnya
"Widih.. gila, sumpah ini nilai Lo Ar? Apa Lo nyontek?"
"Heh! Orang banyak pengawas mana bisa gua nyontek, bodoh" ucap Arka tak terima
"Iya juga si, berarti Lo ga sia-sia les sama Nadira"
Mendengar ucapan Gilang seketika Arka teringat dengan Nadira, Arka langsung mengambil kertas hasil ulangan nya dan keluar dari kelas, meninggalkan mereka
Arka berjalan menuju kelas Nadira dan melihatnya lewat jendela. Ia bisa melihat Nadira sedang berbincang-bincang dengan kedua temannya
"Eh Lo sini" Arka memanggil salah satu siswa yang ingin masuk ke dalam kelas Nadira
"Kenapa?" Tanya nya
"Panggilin Nadira"
"Oh ok" siswa tadi, masuk dan menghampiri Nadira
Arka menunggu di depan kelas dan tak lama Nadira keluar menghampiri Arka
"Kenapa Ar?" Tanya Nadira, Arka langsung menarik tangan Nadira menuju tamn belakang sekolah
"Kenapaa?"
"Nih" Arka menyerahkan kertas itu pada Nadira "hasil ulangan gua" Nadira menerimanya dan melihat dengan teliti
Matematika 78
Bahasa Indonesia 85
Fisika 80
Biologi 88
Kimia 79
IPA 87
Bahasa Inggris 92
Agama Islam 84
IPS 86
Pjok 90
Seni budaya 80
PKN 82"Gimana?"
"Baguss.. ga ada yang di bawah kkm. Tapi nyontek ga nih?" Tanya Nadira curiga
"Ya engga lah, gila aja pengawasnya aja galak banget mana bisa gua nyontek"
"Okok gua percaya.."
"Traktir gua nanti malam yaa"
"Hemm boleh deh"
"Sekalian anter gua buat beli perlengkapan camping ya"
"Iyaa"
•••
KAMU SEDANG MEMBACA
ARKANA [REVISI]
Ficção Adolescente[TAHAP REVISI] [Jadwal update part yang sudah di revisi setiap Jumat] Arka seharusnya bisa tumbuh dewasa seperti anak remaja yang lainnya, dapat kasih sayang, memiliki banyak teman dan mungkin, kekasih? Namun, sebuah peristiwa di masa lalu membuat...