بسم الله الر حمن الر حيم
STORY OF NINE
-THIRTY SIX-_____________
Hari demi hari, bulan demi bulan. Sekarang, sudah sampai di penghujung kelas 9. Semua angkatan baik kelas 9A atau pun 9B. Sama sama sedang mempersiapkan ujian. Ujian sesi pertama yaitu UAP. Ujian akhir pesantren.
"Mapel syari'ah hari ini" ucap husna.
"Syari'ah tuh menyangkut apa aja?" tanya dhia.
"Setau aku syari'ah tuh menyangkut faroid, fiqih sama ushul fiqih" ucap nadilla.
"Owh mapel ustad fauzi ya" ucap nabilla.
"Ya kurang lebih gitu lah" ucap fiyya.
Ujian sesi pertama pun selesai. Karna ada 6 pelajaran. Jadi, ujian hanya di selenggarakan 3 hari. 1 hari nya berisi 2 mapel.
Di hari kedua, sekarang giliran pelajaran bahasa arab. Yang isi soal nya tidak hanya bahasa arab semata. Ada juga i'rob, nahwiyah, ilmu tasrif dan banyak lagi.
"Lumayan ya soal nya" ucap ado.
"Kapan sih nahwiyah soal nya ga susah" ucap huda.
"Pas soal nya gampang" celetuk rasyid sambil memakan sempol favorit nya.
"Iya tau itu mah aku geu" ucap huda hampir menoyor kepala rasyid, tapi di tahan oleh ado.
"Jangan di toyor, nanti kalau miring ga bisa benerin nya" ucap ado.
"Tinggal toyor lagi sebelah nya" ucap ahra.
Lantas kelas pun penuh dengan tawa mereka.
Dan di hari ketiga hanya tersisa mata pelajaran al qur'an dan al hadis.
"Duh belajar tentang al hadis rada susah sih" ucap husna.
"Iya, semoga ga bingung deh pas ujian" ucap nadilla.
"Paling bingung tentang apa dil, na?" tanya nabilla.
"Paling yang tajwid tajwid gitu, suka ketuker" ucap husna.
"Sama ini loh, antara bacaan isymam gitu" ucap nadilla.
"Owalah, sama itu mah aku juga suka masih bingung bingung" ucap nabilla.
Jam pelajaran pertama tentang al quran pun selesai. Mereka lantas mengucap syukur karna ulangan mereka tinggal satu tahap lagi untuk UAP ini. Tapi, ada juga yang mengeluh lantaran soal yang di luar ekspetasi.
"Aih, kalau di kisi kisi ga ada tentang bacaan saktah" ucap rasyid.
"Ada cuy, itu termasuk bacaan gharib" ucap fathan.
"Lah iya tah?" tanya rasyid.
"Syid, bacaan gharib teh ada 4. Imalah, isymam, saktah sama tahsil" ucap ado.
"Duh, make lupa lagi ga ngapalin bagian saktah nya" ucap rasyid.
"Mana banyak lagi tentang saktah" ucap huda.
Bel berbunyi, kini giliran mata pelajaran terakhir. Benar benar terakhir di UAP ini. Al hadis, menjadi mata pelajaran terakhir di minggu ini. Last.
"Deg deg an.." ucap raina.
"Sans" jawab caca dengan santai.
"Tetap tenang, walaupun hati deg deg an" ucap ica.
Guru pengawas mulai membagikan soal ujian mata pelajaran al hadis. Berbagai macam ekspresi pun terlihat disana. Ada yang tersenyum jahil karna menurut nya soal nya gampang. Ada yang kura kura dalam perahu alias pura pura tidak tahu. Ada juga yang panik lantaran soal itu sulit bagi nya.
"Duh, bagian bagian hadis apa aja ya?" ucap nia dalam hati sambil membaca soal itu. Tak lupa dia juga mikir apa yang menjadi jawaban nya.
Tiba tiba terlintas, alhamdulillah dalam pikiran nya.
"Ah iya, bagian bagian hadis ada 3. Sanad, matan sama rowi" ucap nia.
Disisi lain ada tama yang sedang menjawab soal.
"Sanad itu jalan periwayatan hadis, kalau matan isi hadis. Emm kalau rowi periwayat hadis" ucap tama sambil menulis jawaban nya pada kertas selembar itu.
Hingga akhir nya, semua sudah selesai. Mereka bersantai santai ria mengumpulkan kertas sakral ini.
__________________
STORY OF NINE
KAMU SEDANG MEMBACA
STORY OF NINE [End]
Teen Fictionpernah mendengar kisah perpisahan tanpa air mata? atau pernah mendengar kisah perpisahan yang sangat berat? ini tentang sebuah kelas yang sedang kompak dan sedang dekat dekat nya. tapi harus berpisah karna masa depan mereka masing masing. entah mun...