Hujan selalu diiringi oleh rintik air yang mengalir. Ia mengalir membawa luka dan kepedihan yang ada.
tersudut dalam diam. rintik hujan begitu menenangkan pada malam. Pepohonan, dedaunan semua nya terbasahi oleh air mata awan ini.
Udara dingin menyerbu kulit, Kenyamanan tercipta dari angin yang berhembus.
Kopi sangat cocok untuk menemani pemandangan hujan kali ini. Namun bagi yang tidak menyukai pait, maka bisa Menganti nya dengan teh atau susu hangat.
Hanya hujan, dia sangat mudah di lupakan.
......
malam itu, Hujan deras mengguyur kota ini. Apartemen Sienna pun menjadi saksi nya kala hujan mengguyur kota.
kini mata coklat gelap milik wanita itu tengah menatap layar laptop di depannya.
Meja putih yang menjadi tempat nya menaruh laptop, dan kursi hijau toska menjadi dudukan dirinya.
Dengan rambut di Cepol, wanita ini terlihat sangat fokus mengetik pada laptopnya.
ia sama sekali tidak mengalihkan pandangan nya padahal di luar sana hujan deras melanda kota nya.
Jam sudah menunjukkan pukul 11 malam. namun tak ada pergerakan sedikit pun dari wanita itu yang menandakan dirinya akan pergi tidur. tidak. sampai ia mulai menguap.
berulang kali menguap namun selalu saja mengurungkan niatnya.
ia berhenti sejenak. jari jemari nya mengambil ponsel yang ada di samping nya. menatap ponselnya seolah olah ada yang ia tunggu. namun sayang, yang ia tunggu ternyata tidak mendapatkan balasannya.
Sienna menyenderkan punggungnya pada kursi itu. mata nya mulai melirik sekelilingnya.
kamarnya berwarna biru muda, lalu buku buku yang tersusun rapih di rak. Jangan lupakan boneka beruang coklat yang selalu menjadi temannya di kamar ini.
Matanya mulai berhenti pada sebuah lemari kecil di sebelah kiri nya. Lemari kecil itu bersampingan dengan rak buku milik Sienna.
Ayo tebak sudah berapa lama dari terakhir Sienna membuka lemari kecil itu? 3 bulan? 4 bulan? salah. jawaban nya adalah 4 tahun.
dari awal Sienna pindah ke apartemen, hingga saat ini Sienna tidak pernah menjelajah lemari kecil itu, entah ada isi nya atau tidak Sienna bahkan tidak ingat.
sontak ia mulai bangkit dari kursinya itu. kaki nya perlahan menuju lemari kecil itu. lemari itu tingginya hanya se lutut Sienna, membuatnya harus berjongkok untuk membukanya.
Saat dirinya membuka lemarinya itu, ada sedikit masalah yang berasal dari lemari itu. Sangat keras untuk di buka. pintu nya seakan sudah membeku.
Sienna pun tak habis akal, ia menarik gagang lemari itu dengan kuat.
BRUK. Sienna terjatuh, sekuat itukah tangannya sampai membuat gagang lemari itu lepas dari tempat nya.
Sienna terpelongo. jari jemari nya masih menggenggam gagang lemari itu.
"salah lemari nya, pasti udah TUA" kesal Sienna.
Sienna pun mulai membenarkan posisinya. kini pintu lemari nya sudah terbuka. gagang lemari pun di lempar oleh Sienna ke sembarangan arah. tentu nya karena kesal.
mata Sienna mulai meneliti apa saja yang ada di dalam sana. terdapat sebuah kotak, sepertinya itu kotak kalung liontin yang Sienna pakai saat ini.
lalu... ah terdapat kertas dan buku berwarna biru muda. Jari jemari Sienna pun mulai mengeluarkan benda benda yang ada di dalam lemari itu.
indra penciumannya merasa bau kayu yang begitu pekat saat ia mengeluarkan benda benda didalam lemari itu.
Selesai. semuanya telah ia keluarkan. ia mulai melihat lihat apa saja selain kotak, kertas, dan buku yang ia lihat di awal.
ia melihat, dan memegang sebuah sepasang jepitan rambut berbentuk bunga matahari.
keningnya mengkerut. jepitan itu adalah jepitan masa kecilnya. kenapa di menyimpan nya?.
pikiran Sienna pun di penuhi pertanyaan. ia mulai meneliti barang barang yang lain. sisanya hanya ada gelang, dan ikat rambut.
Sienna memutuskan untuk menyimpan barang barang itu di sebuah kotak dan menaruh nya di rak buku.
sedangkan kertas dan buku berwarna biru muda, Sienna menaruhnya di meja tempat laptop nya berada.
ia mulai membuka kertas kertas itu. terlihat beberapa tulisan tangan yang sangat antusias menceritakan sesuatu.
Sekolah menengah pertama. dia menulis itu saat umur nya menginjak 14 tahun. dia menceritakan tentang sahabat dan teman teman nya.
beberapa kali Sienna tersenyum membacanya, namun berulang kali ekspresi nya terlihat kesal.
Namun yang membuat nya paling senang adalah cita cita lucu nya. ia dulu bermimpi untuk menjadi seorang penulis puisi. namun sekarang malah berbanding terbalik dengan pekerjaannya.
Jari jemari Sienna pun mulai membuka kertas yang lain. Kini di kertas itu menceritakan saat dirinya duduk di kursi sekolah menengah atas.
Disini mulai lah diri nya menceritakan tentang pertemuan nya dengan senja dan ara.
dirinya lebih dulu bertemu dengan Ara teman yang memiliki sifat paling mengesalkan bagi nya.
Saat berteman dengan nya ia sering kali bertengkar karena pria pilihan Ara yang menurut nya sangat sangat tidak masuk kriteria bagus.
Ara sering kali berpacaran dengan pria yang sangat jauh dari ekspektasi Sienna. berulang kali Ara beranggapan bahwa dirinya berpacaran dengan pria yang setia namun semuanya bohong. Ara tidak pernah selingkuh namun kekasih nya itu yang selalu selingkuh. alasannya adalah Ara yang selalu sibuk. menjengkelkan.
lalu pertemuan dengan senja. ah ini memalukan namun cukup lucu saat ini. bahkan Sienna tertawa saat membacanya.
Sienna bertemu dengan senja, saat musim semi. saat itu Sienna iseng iseng melemparkan batu ke sungai dengan beberapa umpatan.
Sienna menyumpahi, memaki, bahkan tak jarang juga ia mengucapkan kata kata yang tidak pantas di ucapkan anak sekolah menengah atas.
Sienna melakukan itu, tanpa ia sadari senja dibelakang menatap dengan terkejut. ah telinga nya mendengar begitu banyak kata ungkapan.
mungkin saat itu ialah yang mencemari pendengaran Senja.
pertemuan lucu. semuanya di tulis pada kertas ini. namun ada satu kertas lagi.
kertas kecil yang lusuh. Jemari Sienna mulai membuka nya. bukan apa apa, ini hanyalah puisi.
puisi itu tak berjudul. isinya adalah.
"bumantara menjadi saksi sunya Atma kita
mangata mencintai sosok aksara sahmura
dari sorot matamu aku bisa menemukan arunika
dersik Anata Nirmala
Harsa Tara adalah berteman dengan Chandra,
tirmira menyerang pada tirtha,
apsari adalah atma Bimasakti."....
Sienna menatap dengan bingung. dulu dia membuat puisi ini dengan arti yang ambigu.
namun sekarang ia paham maksud yang ia tulis.
ia mulai menatap buku biru muda di sampingnya. apakah isi nya juga sama? puisi? atau bahkan yang lain?.
KAMU SEDANG MEMBACA
you and me
أدب المراهقين"she is mine, only mine." Terjatuh dari tangga justru membuat Sienna melompati waktu ke masa depan dengan jarak 5 bulan?!? Dan sekarang tiba-tiba ia menjadi seorang pacar dari pria aneh itu?!? selamat membacaa >~< wajib follow ig!! @acapellav._ ...