Jaehan terdiam. Memperhatikan dari kejauhan bagaimana Yechan tertawa riang bersama Xen dan Jehyun di parkiran sekolah.
Masih segar dalam ingatan nya bagaimana Jehyun menatap Yechan dengan sorot mata sendu dan teduh tadi. Bagaimana itu tidak menjadi pikiran nya, bagaimana dia bisa berhenti berpikir bahwa Jehyun benar-benar sudah tidak ada perasaan pada Yechan.
Hangyeom yang berjalan sambil memantul-mantulkan bola basket di tangan nya dan baru saja selesai latihan Basket, langsung menemukan pemandangan unik itu.
Merangkul bahu Jaehan, memaksa Jaehan memalingkan sejenak pandangan nya dari Yechan langsung ke Hangyeom.
"Bicaralah, dan minta maaf pada pacar mu itu." Ucap Hangyeom
"Bagaimana jika Yechan tidak bisa memaafkan ku ?"
Hangyeom meringis, Tersenyum lebar dengan memperlihatkan gigi nya.
"Pacari saja Hyuk !"
Sebuah sikutan yang tidak sakit mendarat di bagian tulang rusuk Hangyeom. Membuat Hangyeom mengaduh dan mengusap nya.
"Aw..."
"Aku serius, Hangyeom."
"Jika aku jadi Yechan, Aku sudah memutuskan hubungan sejak kamu meninggalkan nya di kencan pertama kalian demi membantu Hyuk."
Penjelasan sederhana yang sebenarnya Jaehan sudah paham maksud nya.
"Terima kasih, kamu hanya menambah pikiran ku saja, gyeom."
Wajah Hangyeom kembali serius. Menepuk pundak Jaehan lembut untuk sekedar menenangkan saat itu.
"Bicaralah sebelum terlambat ! Menurut mu, Jika Jehyun kembali mengejar Yechan apakah Xen akan melepaskan nya ?"
Sial !!!! Hangyeom kembali menambah beban pikiran. Rutuk Jaehan dalam benak nya, tapi diam-diam Jaehan merasa semua yang di katakan Hangyeom ada benar nya.
"Sudah lah, Ayo kita pulang !! Sudah sore."
Menghindar Sejenak. Jaehan merasa pikiran nya lebih kusut dari sebelum nya. Belum lagi dia harus memikirkan ujian sekolah dan ujian masuk perguruan tinggi nya, tenaga nya sudah terkuras untuk melihat Yechan yang kembali dekat dengan Jehyun.
"Ayo !!"
.
.
.
* * *
Hyuk menunduk memperhatikan langkah nya yang selaras dengan langkah teman-teman nya.
Perjalanan pulang sekolah menunju asrama, tak banyak suara yang keluar dari bibir nya.
"Apa kamu baik-baik saja ?" Tanya Kevin yang sedikit khawatir dengan diam nya Hyuk.
Hyuk tersenyum
"Baik. "Jawab Hyuk singkat
Tentu berbanding terbalik dengan kenyataan yang di perlihatkan nya.
"Ada apa ? katakan !" Desak Sebin
"Yechan-ah...!!" Panggil Hyuk
Yechan menoleh kebelakang tanpa menghentikan langkah nya.
Melihat Hyuk yang berjalan bersama Kevin di belakang nya. Membuat Junghoon yang berada di sisi Yechan ikut menoleh.
"Ada apa ?" Sahut Yechan
"Aku minta maaf" Ucap Hyuk
Langkah Yechan terhenti, Membuat Kevin, Hyuk, Sebin dan Junghoon ikut berhenti dan memperhatikan nya.
"Untuk apa ?" Tanya Yechan
"Apa kamu marah karna Aku selalu bersama Jaehan Hyung ?" Jawab Hyuk sekaligus bertanya.
YOU ARE READING
Love Affirmation
FanfictionCerita tentang Yechan yang harus pindah ke sekolah baru nya dan tinggal di dorm khusus siswa laki-laki. Dia bertemu dengan Junghoon dan Kevin sebagai Roommate nya. Namun kehidupan Sekolahnya tidak melulu berjalan baik, apalagi ketika dia bertemu den...
