Wanna One baru saja resmi melangsungkan comeback dengan album spesial bertajuk '1 X 1 =1(UNDIVIDED)'. 'Light' pun dipilih sebagai lagu utama.
Dalam album tersebut juga terdapat empat lagu grup unit Wanna One yang berkolaborasi dengan empat musisi K-Pop berbakat lainnya seperti Zico Block B, Nell, Heize, dan Dynamic Duo.
Bersamaan dengan perilisan album tersebut, Wanna One juga merilis sebuah MV dari judul lagu utama mereka yakni 'Light'.
Hanya beberapa jam setelah dirilis 'Light' berhasil mengumpulkan 2,8 juta penonton YouTube dan berhasil menyapu bersih pada enam chart realtime terbesar di Korea Selatan seperti Genie, Bugs, Mnet, Naver, Soribada, dan juga Melon.
Selain itu, empat lagu grup unit Wanna One juga berhasil masuk dalam sepuluh besar di keenam chart realtime tersebut.
Keempat lagu tersebut yakni 'Kangaroo' yang dibawakan oleh unit Triple Position yang diproduseri oleh Zico 'Block B' dan 'Hoursglass' yang dibawakan oleh unit The Heal yang diproduseri oleh Heize. Sementara lagu 'Forever And a Day' yang dibawakan oleh unit Lean On Me yang diproduseri oleh Nell, serta '11' yang dibawakan oleh unit No.1 dan diproduseri oleh Dynamic Duo juga berhasil masuk chart.
Sementara itu, Wanna One sendiri baru saja melangsungkan tur dunia pertama mereka yang bertajuk, 'ONE: The World' lewat rangkaian konser di Seoul pada tanggal 1-3 Juni. Mereka juga akan menggelar konser di seluruh dunia termasuk Jakarta.
KAMU SEDANG MEMBACA
Wanna One (Info Terbaru)
Non-FictionSemua info wanna one, akan saya publish disini sumber info: Berita K-pop